Jangan Malu, Ini Manfaat Mencukur Rambut Kemaluan

Ditinjau oleh  Redaksi Halodoc   07 Agustus 2018
Jangan Malu, Ini Manfaat Mencukur Rambut KemaluanJangan Malu, Ini Manfaat Mencukur Rambut Kemaluan

Halodoc, Jakarta - Salah satu upaya yang dapat ditempuh untuk menjaga kebersihan alat vital adalah dengan mencukur rambut kemaluan secara berkala. Seperti yang diajarkan dalam salah satu agama, mencukur bulu kemaluan akan memberikan manfaat yang besar jika dilakukan selama 40 hari sekali. Tidak hanya untuk wanita, pria juga dianjurkan untuk melakukannya agar kebersihan tetap terjaga.

Meski terkesan merepotkan karena cara melakukannya dinilai cukup sulit, tetapi kamu sangat dianjurkan mencukur rambut kemaluan. Berikut ini tersaji manfaat yang akan kamu dapatkan dari mencukur bulu kemaluan:

  1. Mencegah Berkembangnya Penyakit

Waktu yang disarankan untuk mencukur rambut kemaluan adalah 40 hari sekali. Pasalnya, waktu tersebut adalah saat bulu-bulu di sekitar area intim telah banyak dan mulai mengganggu aktivitas seksual. Rentang waktu tersebut juga dinilai sudah cukup untuk tumbuh dan berkembangnya bakteri, jamur, tungau, kutu kelamin (Phthirus pubis), dan kuman yang mengganggu kesehatan area intimmu.

Sementara bagi wanita, darah menstruasi yang tertinggal juga dapat memicu rasa gatal pada area kelamin. Rambut kelamin yang dicukur akan membuatmu lebih mudah dibersihkannya. Dengan begini, kamu akan terhindar dari gangguan penyakit di area vital.

Baca juga: 5 Penyakit Kelamin yang Biasa Mengidap Anak Muda

  1. Mencegah Bau Tidak Sedap

Setiap melakukan aktivitas, baik itu yang berat atau ringan, dapat memicu keringat. Nah, apabila bulu kemaluan tidak dicukur, keringat akan tertahan dan menyebabkan tingkat kelembapan meningkat.

Jika tidak diatasi, kondisi tersebut dapat menyebabkan infeksi, bahkan keputihan bagi kaum wanita. Dengan mencukur rambut kemaluan, maka partikel kotoran dan sel-sel kulit mati akan lebih mudah dibersihkan saat mandi dan aroma tidak sedap pun hilang.

  1. Bagi Pria, Mencukur Bulu Kemaluan dapat Mengoptimalkan Ukuran Mr P

Rambut kemaluan yang tidak dicukur dan tumbuh lebat membuat penampilanmu di hadapan pasangan menjadi tidak menarik. Nah, apabila kamu mencukur rambut kemaluan menjadi pendek dan rapi, maka Mr P akan terlihat besar saat ereksi. Dengan ukuran yang terlihat optimal tersebut, maka hubungan intim akan menjadi lebih menggairahkan dan pasangan akan lebih terpuaskan.

  1. Dapat Memperluas Area Rangsangan pada Wanita

Sama halnya dengan pria, rambut kemaluan yang lebat juga membuatmu menjadi tidak menarik di hadapan pasangan. Dengan mencukur rambut tersebut, maka kamu akan membuat area pubis tidak tertutup lagi.

Area pubis ini merupakan area yang sensitif terhadap sentuhan dan rangsangan, sehingga efek stimulus yang dilakukan akan terasa maksimal. Selain memberikan penampilan yang rapi dan bersih, mencukur rambut kemaluan juga mampu meningkatkan gairah saat berhubungan intim.

Baca juga: Tingkatkan Gairah, Coba Hubungan Intim dengan Vibrator

  1. Meningkatkan Kepercayaan Diri

Saat sedang liburan di pantai atau kolam renang, kebanyakan orang pasti akan mengenakan pakaian yang minim. Dengan mencukur bulu kemaluan, maka kepercayaan diri saat menggunakan pakaian renang tersebut akan meningkat. Karena, rambut kemaluan tidak akan terlihat dan mengganggu penampilan.

Saat hendak melakukan hubungan suami istri pun, kalian pasti akan merasa lebih percaya diri. Karena, area intimmu terlihat bersih, segar, dan tidak mengeluarkan bau kurang sedap yang mengganggu keharmonisan hubungan kalian.

Jika kamu yang ingin mengetahui lebih lanjut terkait manfaat mencukur bulu kemaluan dan tips menjaga keharmonisan hubungan, kamu bisa bertanya pada dokter di Halodoc. Kamu bisa berdiskusi dengan dokter yang ada di Halodoc melalui Chat, Voice/Video Call. Tunggu apalagi? Ayo download aplikasi Halodoc di App Store atau Google Play sekarang juga!



Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan