Frequently Asked Question
Pilih Bahasa
Bahasa Indonesia
Apakah saya bisa menggunakan manfaat asuransi saya untuk berkonsultasi untuk orang lain?
Pastikan orang yang berkonsultasi sebagai 'Pasien' sama dengan profil asuransi yang dipilih. Jika tidak, jaminan asuransimu dapat ditolak.
Ikuti langkah berikut untuk memilih pasien yang tepat untuk konsultasi:
- Pilih 'Chat dengan Dokter' pada beranda aplikasi Halodoc.
- Telusuri dan pilih dokter pilihanmu, lalu pilih 'Chat'.
- Kamu akan diminta untuk memilih profil pasien. Pastikan bahwa profil yang kamu pilih adalah pasien yang akan berkonsultasi. Contoh: Jika kamu berkonsultasi untuk anak, kamu harus memilih profil anak tersebut.
- Lanjutkan ke konsultasimu dengan memilih 'Bayar & Konfirmasi'.