Frequently Asked Question
Pilih Bahasa
Bahasa Indonesia
Bagaimana cara mengajukan reimbursement di Halodoc?
Ikuti langkah berikut untuk mengajukan reimbursement:
- Pilih menu 'Asuransiku' di beranda aplikasi Halodoc.
- Pilih 'Ajukan Reimbursement'.
- Pelajari langkah pengajuan, lalu pilih 'Mulai Ajukan'. Langkah pengajuan perlu kamu pelajari untuk memperbesar kemungkinan klaimmu diterima.
- Pilih pasien yang mengajukan reimbursement. Pastikan nama pasien yang dipilih sama dengan nama yang tertera di kuitansi.
- Unggah kuitansi asli yang jelas dan distempel petugas rumah sakit. Satu kuitansi hanya untuk satu pengajuan.
- Masukkan detail reimbursement kamu. Jika fasilitas kesehatan tidak terdaftar, pilih ‘Lainnya’. Untuk perawatan dalam hari yang sama, pastikan tanggal pendaftaran dan pemulanganmu sama.
- Unggah dokumen pendukung untuk mempercepat proses klaim. Dokumen pendukung menyesuaikan tipe layanan yang akan kamu klaim:
- Rawat inap: Resume medis, hasil lab (radiologi atau tes diagnostik), dan resep obat.
- Rawat jalan: resume medis dan resep obat.
- Rawat gigi: laporan diagnostik yang menguraikan perawatan gigi yang dilakukan, termasuk bagian gigi, nama prosedur, dan tipe prosedur.
- Optik: laporan pemeriksaan mata dan kuitansi asli yang memuat informasi tentang bingkai dan lensa.
- Persalinan: resume medis, hasil USG, dan resep obat.
- Cek kembali detail klaim sebelum mengklik ‘Ajukan Sekarang’. Data yang salah atau tidak lengkap bisa menghambat proses klaim.
- Pastikan klaimmu berhasil diajukan dan kamu bisa cek progresnya secara berkala dengan mengklik 'Lihat Progres Klaim' pada halaman 'Riwayat Klaim'.