Kenali Aromantis yang Tidak Tertarik dengan Hal Romantis

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   14 Februari 2022

Seseorang yang tidak tertarik memiliki hubungan yang romantis dengan pasangan mereka, disebut aromantis. Orang aromantis mencintai pasangan mereka dengan sangat dalam. Hanya saja, mereka tidak mau menaruh unsur romantis dalam hubungannya tersebut. Meski begitu, orang aromantis bisa menikah dan menjalin hubungan jangka panjang.

Kenali Aromantis yang Tidak Tertarik dengan Hal RomantisKenali Aromantis yang Tidak Tertarik dengan Hal Romantis

Halodoc, Jakarta – Menjelang hari kasih sayang biasanya ada beberapa pasangan yang sudah menyiapkan kejutan romantis. Sebagian besar orang, terutama para wanita, merasa senang bila pasangannya memberikan bunga, mengajak makan malam di restoran cantik, dan melakukan hal-hal romantis lainnya. Kenyataannya, ada juga orang yang tidak tertarik memiliki hubungan yang romantis dengan pasangannya. Orang yang seperti ini dinamakan aromantis.

Nah, kalau pasangan kamu termasuk yang enggak romantis, bisa jadi ia adalah salah seorang aromantis, lho. Namun, bukan berarti orang aromantis tidak mencintai pasangan mereka. Orang yang aromantis bisa mencintai pasangan mereka dengan sangat dalam, hanya saja tidak mau menaruh unsur romantis di dalam hubungannya tersebut. Agar lebih jelas, simak ulasan tentang aromantis di sini, ya.

Baca juga: Wanita Lebih Impikan Pria Humoris Dibanding Romantis?

Apa Itu Aromantis?

Mulai dari dongeng tentang pangeran dan putri kerajaan yang diceritakan pada masa kecil, sampai perayaan hari Valentine, kamu mungkin sudah terbiasa melihat hubungan percintaan yang romantis. Tidak heran bila banyak orang menganggap cinta dan romantisme adalah dua hal yang tidak bisa dipisahkan. Namun, sebenarnya ada perbedaan yang jelas antara cinta dan romansa.

Studi pemindaian MRI menunjukkan bahwa cinta romantis memiliki profil neurokimia dan hormonal yang berbeda yang bisa memengaruhi penalaran fungsional. Itulah mengapa saat baru menjalin hubungan cinta yang romantis dengan orang lain, kamu cenderung mengabaikan logika, mengabaikan tanggung jawab, dan tidak menghiraukan kekurangan orang yang kamu cintai.

Cinta romantis melibatkan perasaan yang intens, intim, dan bergairah terhadap pasangan. Kamu mungkin tidak bisa menahan senyum saat memikirkan si dia, kamu ingin mempelajari segala sesuatu tentangnya dan bersama dengan pasangan selama mungkin.

Nah, orang yang aromantis tidak memiliki perasaan seperti itu, dari awal hubungan dan setelahnya. Mereka juga tidak berkeinginan untuk memiliki hubungan yang romantis dan merasa baik-baik saja dengan hal itu.

Baca juga: Perbedaan Pola Jatuh Cinta Pria Vs Wanita

Aromantis Tidak Sama dengan Aseksual

Aromantis sering dianggap sama dengan aseksual. Nyatanya, keduanya adalah kondisi yang berbeda.

Aseksual berarti kamu tidak punya ketertarikan seksual dengan orang lain, meskipun kamu mungkin tertarik untuk menjalin hubungan yang romantis. Meski begitu, beberapa orang yang aseksual masih bisa berhubungan seks, sedangkan yang lainnya memilih untuk selibat.

Nah, istilah aromantis tidak ada hubungannya dengan seks. Hal ini berarti kamu tidak tertarik memiliki hubungan romantis dengan orang lain, meskipun kamu mungkin tertarik secara seksual dengan orang tersebut. 

Seseorang bisa menjadi aromantis, aseksual, atau keduanya. 

Pemahaman yang Salah Tentang Aromantis

Membaca penjelasan di atas, kamu mungkin berpikir orang yang aromantis adalah orang yang berhati dingin dan tidak memiliki emosi. Orang yang aromantis bisa mengembangkan perasaan cinta yang intens, hanya saja sifatnya tidak romantis. Mereka masih bisa mencintai mencintai pasangan, anak-anak, keluarga, teman dan hewan peliharaan mereka.

Orang yang aromantis juga tidak menentang hal-hal yang romantis sama sekali. Mereka masih bisa menikmati lagu atau film yang romantis, meskipun mereka sendiri tidak terduga untuk terlibat dalam hubungan romantis.

Dalam hal keintiman fisik, orang yang aromantis bisa memiliki preferensi yang berbeda. Beberapa orang aromantis memilih untuk tidak menyentuh atau disentuh orang lain. Sementara yang lain mungkin menikmati hal-hal, seperti berpegangan tangan, berpelukan atau cuddling, meskipun tindakan ini bisa dilihat sebagai romantis oleh orang lain.

Hubungan Seperti Apa yang Dimiliki Orang Aromantis?

Bukan berarti orang aromantis tidak memiliki keinginan untuk memiliki pendamping untuk jangka panjang. Banyak orang aromantis memiliki pasangan seumur hidup.

Dalam beberapa hal, mereka mungkin tidak menjalin hubungan seperti pasangan pada umumnya. Namun, hubungan aromatis sama seperti hubungan jangka panjang lainnya yang sering kali mencakup hal-hal, seperti:

  • Tinggal bersama pasangan (kohabitasi).
  • Berkomitmen untuk memiliki hubungan yang eksklusif.
  • Kasih sayang secara fisik.
  • Aktivitas seksual.

Orang aromantis juga bisa menikah. Mereka juga bertanggung jawab dalam aspek pernikahan tradisional, seperti berbagi properti dan keuangan, atau memiliki dan membesarkan anak.

Baca juga: 5 Tips Hubungan Asmara Selalu Harmonis

Itulah penjelasan mengenai aromantis. Bila kamu merasa kesulitan menjalin hubungan dengan lawan jenis karena sifat ini, coba bicarakan saja pada psikolog melalui aplikasi Halodoc. Melalui Video/Voice Call dan Chat, psikolog terpercaya bisa membantu memberi saran kesehatan untuk kamu. Yuk, download aplikasinya sekarang juga di App Store dan Google Play.

banner_halodoc
Referensi:
WebMD. Diakses pada 2021. What Does Aromantic Mean?.
Healthline. Diakses pada 2021. What It Means to Be Aromantic

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan