Primperan Sirup 50 ml

Rp32.300
Per Botol
safepackaging
Kemasan aman & personal
24x7Delivery
Siap diantar 24 jam
authStores
Dikirim dari apotek resmi

Deskripsi & Manfaat
Deskripsi & Manfaat
Deskripsi
PRIMPERAN SIRUP adalah obat yang mengandung Metoclopramide, agen anti-emetik yang digunakan untuk terapi mual dan muntah. Obat ini digunakan untuk meredakan gejala mual dan muntah yang disebabkan oleh berbagai kondisi, termasuk mual akibat kemoterapi atau kondisi pasca-operasi. Obat ini tergolong Obat Keras (HARUS DENGAN RESEP DOKTER). Dalam pembelian, pasien akan diarahkan untuk mengikuti sesi edukasi singkat dengan Dokter kami mengenai penggunaan yang tepat dan aman. Informasi Umum Terkait Kandungan: Metoclopramide bekerja sebagai antagonis dopamin yang bekerja di sistem saraf pusat dan saluran pencernaan. Dengan memblokir reseptor dopamin, obat ini meningkatkan motilitas lambung dan mempercepat pengosongan lambung, serta mengurangi impuls mual dari pusat mual di otak.
Dosis & Aturan Pakai
Dosis & Aturan Pakai
Dosis
PENGGUNAAN OBAT INI HARUS SESUAI DENGAN PETUNJUK DOKTER. Dewasa : 3 kali sehari 1-2 sendok teh. Anak berusia 5-15 tahun : 0,5 mg/kg berat badan/hari dalam dosis terbagi.
Aturan Pakai
Diberikan 30 menit sebelum makan
Informasi Keamanan
Informasi Keamanan
Kategori Kehamilan: B
Aman
Obat ini cenderung aman untuk ibu hamil dan janin. Tidak ada risiko terhadap janin berdasarkan riset hewan, tetapi riset pada manusia masih terbatas.
Perhatian
HARUS DENGAN RESEP DOKTER. Hati-hati penggunaan pada pasien dengan kondisi neurologis yang mendasari, penyakit Parkinson, gangguan konduksi jantung atau sindrom sinus sakit, hipertensi, ketidakseimbangan elektrolit yang tidak terkoreksi, bradikardia, gagal jantung dengan gangguan ginjal yang menyertai, faktor risiko kelebihan cairan (misalnya gagal jantung, sirosis), riwayat atopi ( termasuk asma), porfiria, diabetes, gangguan yang berhubungan dengan pengosongan lambung yang tertunda, riwayat depresi. CYP2D6 metabolisme yang buruk. Gangguan ginjal dan hati. Anak-anak dan lansia. Kehamilan dan menyusui. Kategori kehamilan : Kategori B: Mungkin dapat digunakan oleh wanita hamil. Penelitian pada hewan uji tidak memperlihatkan ada nya risiko terhadap janin, namun belum ada bukti penelitian langsung terhadap wanita hamil.
kontraindikasi
Pasien dengan perforasi gastrointestinal, perdarahan atau obstruksi mekanis, suspek atau diketahui feokromositoma atau paraganglioma pelepas katekolamin lainnya, riwayat diskinesia tardive yang diinduksi neuroleptik atau obat, gangguan kejang (misalnya epilepsi), penyakit Parkinson, riwayat methaemoglobinaemia yang diketahui dengan metoklopramid atau nikotinamida adenin defisiensi dinucleotide-cytochrome b5 reductase (NADH-Cyb5R). Anak <1 tahun.
Efek Samping
Pemakaian obat umumnya memiliki efek samping tertentu dan sesuai dengan masing-masing individu. Jika terjadi efek samping yang berlebih dan berbahaya, harap konsultasikan kepada tenaga medis. Efek samping yang mungkin terjadi dalam penggunaan obat adalah: hiperprolaktinemia, tardive dyskinesia pada pemakaian lama; juga dilaporkan mengantuk, gelisah, diare, depresi, sindrom neuroleptik malignan, ruam kulit, pruritus, udem; abnormalitas konduksi jantung dilaporkan terjadi pada pemberian intravena; jarang terjadi methemoglobinemia (lebih berat terjadi pada penderita dengan defisiensi G6PD).
Detail Produk
Detail Produk
Indikasi Umum
INFORMASI OBAT INI HANYA UNTUK KALANGAN MEDIS. Mual dan muntah pasca-operasi, mual dan muntah yang diinduksi kemoterapi atau radiasi, dispepsia fungsional, refluks gastroesofageal.
Komposisi
Per 5 ml : Metoclopramide HCl 5 mg
Golongan Produk
Obat Keras (Merah)
Manufaktur
Soho Industri Pharmasi
Kemasan
Dus, Botol @ 50 ml
No. Registrasi
BPOM: DKL8924208337A1