Tips Mengurangi Ketidaknyamanan Hidradenitis Supurativa

Ditinjau oleh  Redaksi Halodoc   31 Mei 2018
Tips Mengurangi Ketidaknyamanan Hidradenitis SupurativaTips Mengurangi Ketidaknyamanan Hidradenitis Supurativa

Halodoc, Jakarta – Bisa kamu bayangkan rasa tidak nyaman terhadap gesekan yang terjadi di bagian-bagian tubuh seperti pada ketiak dan selangkangan kan? Apalagi jika hal tersebut melibatkan benjolan seperti yang terjadi pada hidradenitis supurativa. Ini bisa menyakitkan.

Hidradenitas supurativa biasanya memang terjadi di dekat kelenjar keringat seperti di ketiak. Penyumbatan pada kelenjar ini diduga menjadi penyebab hidradenitis supurativa. Untuk mengurangi ketidaknyamanan akibat penyakit kulit ini, sekaligus membatasi dampak dan frekuensi gejalanya, kamu bisa pertimbangkan tips berikut ini:

Pakaian

Pakaian dapat menyebabkan gesekan dan iritasi. Untuk mengurangi dampaknya, pakailah pakaian longgar. Pakaian dan pakaian dalam yang longgar dapat membantu mencegah gesekan dan kelebihan keringat yang bisa memperburuk gejala.

Hindari deterjen dengan pewarna dan wewangian. Menggunakan deterjen pewarna dan pewangi bisa menyebabkan iritasi kulit.

Perawatan kulit

Kulit yang terlalu lembap, penggunaan sabun, dan alat cukur tertentu dapat menyebabkan iritasi. Untuk merawat kulit, yang harus kamu lakukan adalah:

  • Jaga agar kulit tetap kering. Selama periode menstruasi, gunakan tampon dan pembalut untuk mencegah kelebihan kelembaban di daerah selangkangan. Gunakan antiperspirant setiap hari untuk mencegah kelembaban.
  • Gunakan pembersih yang lembut. Pertimbangkan pembersih bukan sabun untuk mencuci tubuh kamu. Jika bau menjadi perhatian, gunakan pembersih dengan zat antibakteri. Kamu bisa memesan pembersih yang tepat di aplikasi Halodoc tanpa harus keluar rumah lho. Layanan Apotek Antar akan membantu kamu. Tapi sebaiknya, lakukan diskusi terlebih dahulu dengan para dokter ahli di aplikasi Halodoc melalui layanan video/voice call atau chat ya.
  • Jangan menggosok daerah yang terkena hidradenitis supurativa. Hindari menggunakan kain lap pada bagian yang terkena karena ini bisa mengiritasi kulit.
  • Hindari mencukur daerah yang terkena dampak. Mencukur bisa mengiritasi kulit dan menyebabkan tumbuhnya bakteri pada luka yang ada. Diskusikanlah dengan dokter tentang pilihan hair removal alternatif.

(Baca juga: Mengobati Hidradenitis Supurativa dengan Antibiotik dan Hormon)

Jika masih adda yang ingin kamu ketahui tentang penyebab hidradenitis supurativa dan perawatannya, kamu bisa menghubungi para dokter di aplikasi Halodoc.  Juga cek lab tanpa harus keluar rumah bisa dilakukan di aplikasi ini. Yuk… download aplikasi Halodoc di App Store dan Google Play sekarang.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan