4 Tips Memotivasi Anak untuk Meraih Impiannya

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   21 Februari 2021
4 Tips Memotivasi Anak untuk Meraih Impiannya4 Tips Memotivasi Anak untuk Meraih Impiannya

Halodoc, Jakarta - Kesehatan anak yang optimal tentunya akan menentukan proses tumbuh kembang. Dalam proses ini, anak juga akan menjumpai berbagai hal yang menarik minat dan bakat anak-anak. Saat menemukan potensi itu, bukan tidak mungkin anak memiliki impian serta harapan pada masa depannya.

Baca juga: Kalau Anak Punya Cita-Cita yang Unik, Orangtua Harus Apa?

Nah, hal ini tentunya memerlukan peran orangtua untuk mendukung dan mengarahkan anak sesuai dengan minat dan bakatnya. Dukungan perlu dilakukan agar anak termotivasi untuk selalu memupuk impian dan cita-citanya. Lalu, bagaimana membuat anak tetap termotivasi untuk meraih impiannya? Yuk, simak beberapa tipsnya, di sini!

Inilah Cara Memotivasi Anak untuk Memupuk Impian

Mulai dari pilot, astronot, dokter, pelukis, hingga penyanyi, menjadi beberapa jenis pekerjaan yang sering disebutkan oleh anak-anak mengenai cita-citanya. Tentunya, cita-cita menjadi salah satu bagian impian dari anak-anak yang perlu didukung orangtua agar anak termotivasi untuk meraihnya. 

Bukan hanya membuat anak semakin termotivasi, mendukung impian dan harapan anak menjadi salah satu cara bagi orangtua untuk membangun karakter dan masa depan yang baik untuk anak. Jadi, jangan ragu untuk mendukung apapun minat dan bakat anak karena tiap anak memiliki hak dan kesempatan untuk mengejar impiannya.

Lalu, bagaimana caranya? Berikut ini beberapa tips yang bisa dilakukan untuk mendukung dan memotivasi anak untuk meraih impiannya:

1.Bantu Anak Mengenali Dirinya Sendiri

Saat anak mencoba banyak hal baru dalam hidupnya, tidak ada salahnya dorong mereka untuk tetap termotivasi dan mengenali dirinya sendiri. Biarkan anak secara alami melakukan salah satu hal dengan fokus dan minat yang baik. Dengan begitu, ibu bisa melihat dimana minat dan bakat anak yang sesungguhnya. 

Jika anak terlihat menyukai kegiatan olahraga atau seni, sebaiknya arahkan bakat mereka pada kegiatan-kegiatan yang sesuai. Kondisi ini akan membuat mereka semakin bersemangat dan termotivasi untuk melakukan suatu hal yang dicintainya.

2.Tingkatkan Rasa Percaya Diri Anak

Besarkan anak dengan rasa percaya diri dan optimis yang tinggi. Meskipun terkadang hal ini cukup sulit untuk dilakukan oleh ibu, tetapi membangun rasa percaya diri dan optimis pada anak menjadi salah satu cara yang bisa dilakukan untuk membantu anak meraih impiannya. 

Ibu bisa membantu tingkatkan rasa percaya diri anak dengan membiarkan anak menentukan pilihan, menjadi contoh yang baik, hingga berikan anak tanggung jawab yang sesuai dengan usianya.

Baca juga: Trik Menemukan Bakat dalam Diri Si Kecil

3.Ajarkan Mereka untuk Menggapai Impian Mereka

Jangan lupa untuk membantu anak menggapai impian apa yang diinginkan oleh anak. Ajarkan anak untuk membuat rencana mengenai hal yang ingin mereka gapai. Bicarakan dengan anak apa yang diinginkan, kemudian berikan anak tujuan dalam jangka pendek untuk mencapai tujuan yang besar. 

Dukung mereka tiap mendapatkan kemajuan kecil dalam rencana yang telah dibuat. Saat anak menghadapi kesulitan, berikan saran positif agar anak tetap termotivasi dan berhasil melalui rintangan yang dihadapinya. Rencana yang dibuat untuk mengejar mimpi juga akan mengajarkan anak bahwa tiap impian perlu dilalui dengan proses.

4.Jadilah Contoh bagi Anak

Anak-anak tidak hanya akan melakukan apa yang didengarkan dari orangtua. Namun, mereka juga akan melakukan apa yang orangtua mereka lakukan. Untuk itu, jadilah contoh yang baik bagi anak. Jika ibu berencana membuat kue untuk keluarga di rumah, tidak ada salahnya mengikutsertakan anak dalam kegiatan ini. 

Ibu juga bisa bercerita mengenai keinginan dan impian ibu yang telah dicapai dalam hidup. Dengan begitu, anak akan belajar bahwa untuk mencapai keinginan tentunya tidak boleh pantang menyerah.

Itulah beberapa tips yang bisa dilakukan dalam memotivasi anak untuk meraih impiannya. Tentunya, tips tersebut akan semakin menyenangkan untuk dilakukan saat anak dalam keadaan sehat. 

Baca juga: Ini Cara Mengetahui Bakat Anak Sejak Bayi

Jika anak terlihat mengalami gejala gangguan kesehatan tertentu, mulai dari lemas, penurunan nafsu makan, mual, hingga muntah, tidak ada salahnya untuk segera kunjungi rumah sakit terdekat. Pemeriksaan lebih dini tentunya membuat pengobatan dan pemulihan akan lebih mudah dilakukan. 

Nah, untuk semakin mempermudah pemeriksaan yang akan dilakukan, ibu bisa gunakan aplikasi Halodoc! Caranya download Halodoc dan gunakan layanan rumah sakit untuk membuat janji dengan dokter anak. Tunggu apalagi? Dengan Halodoc, kini kunjungan ke rumah sakit menjadi lebih mudah!

Referensi:
Capable Men. Diakses pada 2021. Encouraging Your Child to Follow Their Dreams.
Medium. Diakses pada 2021. How to Support Your Kids Dreams Without Raising “Delusionals”.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan