7 Sikap Bermesraan Ayah-Ibu yang Boleh Dilakukan di Depan Anak

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   13 Juni 2023

“Sikap bermesraan ayah-ibu yang tepat di depan anak bisa menjadi contoh positif hubungan yang sehat dan dapat mempererat ikatan keluarga."

7 Sikap Bermesraan Ayah-Ibu yang Boleh Dilakukan di Depan Anak7 Sikap Bermesraan Ayah-Ibu yang Boleh Dilakukan di Depan Anak

Halodoc, Jakarta – Ketika ayah dan ibu menunjukkan sikap bermesraan di depan anak, hal tersebut bisa menjadi contoh positif dari suatu hubungan. Namun, penting untuk menetapkan batasan yang tepat agar anak merasa nyaman dan keterikatan tetap dalam batas wajar. 

Kasih sayang antara ayah dan ibu berperan dalam menciptakan lingkungan keluarga yang sehat dan harmonis. Ketika orang tua menunjukkan cinta dan kedekatannya, secara tidak langsung mereka memberi contoh terkait dengan hubungan yang positif. 

Sikap Bermesraan Ayah-Ibu yang Boleh Dilakukan Di Depan Anak

Kenali sikap bermesraan ayah dan ibu yang bisa dilakukan di depan anak:

1. Sentuhan dan Pelukan Hangat

Sentuhan fisik ayah dan ibu yang lembut adalah cara sederhana namun ampuh untuk menunjukkan cinta dan kedekatan. Ini bisa berupa pelukan erat saat bertemu di rumah, saling cium pipi atau berpegangan tangan sambil berjalan bersama. 

2. Ayah dan Ibu Ungkapkan Kasih Sayang

Salah satu cara menunjukkan kasih sayang adalah dengan berbicara jujur ​​dan lembut di depan anak. Mengucapkan kata-kata seperti “I love you” atau “I miss you” kepada pasangan secara terbuka dan tulus bisa menjadi contoh positif dalam mengungkapkan perasaan kepada orang yang tersayang.

Untuk mengetahui lebih lanjut, bisa juga membaca artikel mengenai Bahasa Kasih untuk Mengungkapkan Rasa Sayang.

3. Mendengarkan dan Menghargai

Menunjukkan sikap bermesraan juga berarti mendengarkan dengan baik saat pasangan sedang berbicara. Itu menunjukkan rasa hormat dan kepedulian terhadap perasaan dan pendapat satu sama lain. Ketika anak-anak mengalami kedua orang tua mendengarkan satu sama lain dengan cermat, mereka belajar menghargai dan menghormati pendapat orang lain.

4. Ayah dan Ibu Tertawa Bersama

Tertawa adalah obat terbaik untuk membangun ikatan emosional yang kuat. Berbagi momen indah dan bersenang-senang adalah cara yang bagus untuk menunjukkan sikap bermesraan di depan anak-anak. Tertawa bersama menciptakan suasana kebahagiaan dan keceriaan dalam keluarga.

5. Kolaborasi dan Kebersamaan

Menunjukkan sikap bermesraan juga berarti bekerja sama dalam tim untuk mengatasi tantangan dan membuat keputusan sehari-hari. Anak-anak bisa melihat bahwa ayah dan ibu adalah pasangan yang saling mendukung dan bekerja sama untuk mengatasi masalah dan merencanakan masa depan.

6. Pujian dan Apresiasi

Salah satu cara paling efektif untuk menunjukkan sikap bermesraan adalah dengan memuji dan menghargai pasangan di depan anak. Mengapresiasi pencapaian satu sama lain dan berterima kasih atas kontribusi termasuk kedalam upaya untuk memperkuat ikatan emosional dan membangun rasa saling percaya dalam keluarga.

7. Momen Khusus

Penting untuk menciptakan momen spesial sebagai tanda kasih sayang ibu dan ayah dalam mempererat hubungan mereka. Kencan romantis atau liburan bersama adalah contoh betapa pentingnya bagi pasangan untuk memiliki waktu berkualitas bersama.

Ingat, setiap keluarga memiliki budaya dan nilai yang berbeda. Jadi, batasan apa yang harus dilakukan di depan anak juga mungkin berbeda. Dengan batasan yang tepat, sikap bermesraan di depan anak bisa memberikan dampak positif bagi perkembangan psikologi anak dan hubungannya dengan kedua orang tua.

Jika ingin mengetahui lebih lanjut seputar dunia parenting, bisa bertanya langsung dengan dokter melalui Halodoc via Video/Voice Call dan Chat, kapan dan di mana saja tanpa perlu ke luar rumah. 

Selain itu, bisa juga mendapatkan layanan kesehatan mental terkait dengan keharmonisan keluarga jika perlu. Jadi tunggu apalagi, yuk, download aplikasinya!

Referensi:
National Library of Medicine. Diakses pada 2023. Emotion Socialization by Mothers and Fathers: Coherence among Behaviors and Associations with Parent Attitudes and Children’s Social Competence.
PsychCentral. Diakses pada 2023. Attachment Theory: Parent-Child Attachment Affects Relationship Skills Throughout Life.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan