Catat, Ini Cara Mengobati Kutu Air di Tangan

2 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   30 November 2022

“Jenis kutu air di tangan rasanya pasti tidak nyaman. Kondisi ini dapat disebut juga sebagai tinea manuum dan bisa menyerang telapak tangan, bagian belakang tangan, dan lipatan kulit di antara jari-jari.”

Catat, Ini Cara Mengobati Kutu Air di TanganCatat, Ini Cara Mengobati Kutu Air di Tangan

Halodoc, Jakarta – Kutu air adalah infeksi jamur yang menyerang kaki atau tangan. Dalam dunia medis, kutu air yang menyerang salah satu atau kedua tangan disebut sebagai tinea manuum. Infeksi ini akan memengaruhi lapisan luar kulit tangan.

Tinea manuum dapat menyerang telapak tangan, bagian belakang tangan, dan lipatan kulit di antara jari-jari. Tinea manuum biasanya terjadi bersamaan dengan kutu air kaki (tinea pedis), tetapi kutu air juga bisa memengaruhi area tangan saja.

Cara Mengobati Kutu Air di Tangan

Cara mengobati kutu air pada telapak tangan tidak jauh berbeda dengan kebanyakan kasus infeksi jamur pada umumnya. Salah satu cara utama untuk menghilangkan kutu air adalah dengan menggunakan krim antijamur.

Ada beberapa pilihan krim antijamur yang bisa kamu gunakan sebagai cara menghilangkan kutu air, seperti:

  • Miconazole.
  • Terbinafine.
  • Clotrimazole.
  • Ketoconazole.

Selain obat-obatan, ada beberapa bahan alami yang bisa untuk mengobati kutu air di tangan. Akan tetapi, sebelum menggunakan bahan alami untuk mengobati penyakit kutu air, pastikan untuk berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter. 

Cara Mencegah Kutu Air di Tangan

Kamu tentu berharap kondisi kutu air tidak akan kembali lagi di kemudian hari setelah menggunakan berbagai pengobatan. Oleh karena itu, berikut adalah beberapa langkah yang dapat kamu lakukan untuk mencegah kutu air di tangan:

  • Pastikan tangan kering dan tidak terlalu basah setelah mencuci tangan.
  • Hindari menyentuh atau menggosok bagian tubuh lain yang terinfeksi jamur.
  • Saat merawat penyakit kulit terkait jamur, kenakan sarung tangan sekali pakai.
  • Hindari kontak dengan orang lain yang terinfeksi jamur melalui kontak kulit ke kulit.

Itulah pembahasan mengenai cara mengobati kutu air di tangan. Jika kamu memiliki pertanyaan seputar kondisi kesehatan kulit, kamu bisa bertanya pada dokter melalui aplikasi Halodoc. Yuk, segera download aplikasi Halodoc melalui Play Store maupun App Store. 

Referensi:
Cleveland Clinic. Diakses pada 2022. Tinea Manuum.
Healthline. Diakses pada 2022. Tinea Manuum.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan