Ibu, Ini 5 Manfaat Kurma sebagai Menu MPASI

2 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   05 Desember 2022

“Kurma adalah makanan yang cocok untuk dimasukkan ke dalam menu MPASI. Beberapa manfaat dari buah bila dikonsumsi oleh bayi seperti meningkatkan perkembangan otak.”

Ibu, Ini 5 Manfaat Kurma sebagai Menu MPASIIbu, Ini 5 Manfaat Kurma sebagai Menu MPASI

Halodoc, Jakarta – Kurma bisa menjadi salah satu pilihan menu MPASI pada anak. Makanan yang identik dengan bulan Ramadhan ini ternyata kaya akan energi, serta mengandung banyak nutrisi menyehatkan untuk bayi.

Berbagai Manfaat Kurma pada Tubuh Bayi

Kurma dapat menjadi sumber mineral karena memiliki kandungan zat besi, kalsium, magnesium, hingga zinc. Selain itu, buah ini juga mengandung beberapa jenis vitamin, seperti thiamin, riboflavin, niasin, vitamin A, vitamin B6, dan vitamin K.

Maka dari itu, kurma bisa dijadikan pilihan sebagai menu MPASI untuk bayi. Berkaca dari kandungannya, nilai gizinya dapat memberikan banyak manfaat bagi Si Kecil, antara lain:

1. Perkembangan Otak

perkembangan otak

Salah satu manfaat kurma yang bisa didapatkan oleh bayi yaitu untuk mendukung perkembangan otak. Manfaat ini diperoleh dari kandungan kalium yang terdapat dari buah tersebut. Dengan begitu, perkembangan kognitif pada bayi terjadi secara maksimal.

Masih asing dengan metode baby led weaning  (BLW) pada MPASI? Baca selengkapnya di artikel ini: “Ini Kelebihan dan Kekurangan metode Baby Led Weaning pada Bayi“.

2. Mencegah Gangguan Pencernaan

mencegah gangguan pencernaan

Kurma juga dapat mencegah terjadinya gangguan pencernaan pada bayi. Sebab, kandungan pada buah ini dapat membantu dalam menghilangkan organisme yang merugikan pencernaan. Di samping itu, kurma juga dapat menumbuhkan bakteri baik pada usus. Dengan begitu, sistem pencernaan bayi bisa terus sehat.

3. Gigi Lebih Kuat

gigi lebih kuat

Kurma sangat baik untuk diberikan pada bayi yang sedang tumbuh gigi agar perkembangannya lebih baik. Buah ini juga dapat membantu dalam memperkuat gusi, sehingga gigi mampu tumbuh lebih kuat. Bahkan, dengan mengunyah kurma saja dapat melatih gigi anak menjadi lebih baik.

4. Mengatasi Sembelit

mengatasi sembelit

Kurma mengandung serat yang tinggi sangat baik dalam mengatasi sembelit. Dengan memasukkan kurma pada MPASI, makanan ini dapat meningkatkan penyerapan air agar buang air besar tetap lancar.

5. Melindungi Hati

melindungi hati

Bayi masih rentan untuk terserang penyakit, termasuk tertular infeksi virus dan bakteri. Penyebab penyakit ini bisa menimbulkan efek buruk pada hati, bahkan bisa berkembang menjadi beberapa penyakit, seperti penyakit kuning, tipes, hingga hepatitis.

Nah, salah satu manfaat kurma saat dimasukkan pada menu MPASI adalah untuk melindungi hati. Agar hati (liver) anak terus sehat dan mencegah berbagai masalah di organ tersebut, cobalah untuk rutin mengonsumsi makanan ini.

Itulah beberapa manfaat dari kurma yang sangat baik dimasukkan ke dalam menu MPASI. Maka dari itu, pastikan makanan ini rutin dikonsumsi oleh bayi agar bisa mendapatkan manfaat yang menyehatkan.

Jika ibu masih memiliki pertanyaan lainnya terkait menu MPASI, fitur tanya dokter dari Halodoc bisa digunakan untuk berinteraksi dengan ahlinya. Cukup dengan download aplikasi Halodoc, segala kemudahan dalam akses kesehatan bisa didapatkan melalui smartphone di tangan. Unduh aplikasi Halodoc sekarang juga!

Referensi:
Being The Parent. Diakses pada 2022. Dates For Babies : Health Benefits and Recipes.
First Cry. Diakses pada 2022. Giving Dates to Babies: Nutritional Value, Benefits and Precautions.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan