Ikan Cupang Suka Bertarung, Ini Alasannya

Ditinjau oleh  Redaksi Halodoc   13 Juli 2021
Ikan Cupang Suka Bertarung, Ini AlasannyaIkan Cupang Suka Bertarung, Ini Alasannya

“Ikan cupang punya sifat alami untuk bertarung. Namun, tujuan memeliharanya bukanlah untuk diadu. Ikan cupang adalah ikan yang sangat teritorial, itulah salah satu alasannya ia akan bertarung jika bertemu dengan ikan cupang lainnya. Jangan pernah meletakkan 2 ikan cupang di dalam satu tempat.”

Halodoc, Jakarta – Ikan cupang atau juga disebut sebagai ikan petarung adalah ikan kecil berwarna-warni yang berasal dari Asia Tenggara dan umum diperjual-belikan sebagai hewan peliharaan. Orang-orang di Thailand menyebutnya sebagai “pla kat”, yang berarti “ikan aduan”. Namun, sebenarnya tujuan memelihara ikan cupang bukan untuk diadu. 

Ikan cupang jantan dikenal sebagai petarung, secara agresif ia melebarkan penutup insang dan menggigit sirip jantan lain (atau bahkan betina) yang terlalu dekat. Di alam liar, pertarungan mungkin hanya berlangsung selama 15 menit, tapi ikan cupang yang dipelihara orang-orang di Thailand biasanya mampu bertarung selama berjam-jam. Lantas, apa sebenarnya alasan ikan cupang suka bertarung?

Baca juga: Jenis Makanan Ikan Cupang agar Siripnya Cantik

Alasan Ikan Cupang Suka Bertarung

Ada banyak alasan mengapa ikan kecil ini suka bertarung satu sama lain. Namun nyatanya, ada sejarah di balik mengapa ikan cupang begitu agresif sejak berabad-abad lalu. Ikan cupang awalnya ditemukan di Asia Tenggara pada tahun 1800-an. Mereka dibawa dari habitat aslinya di sawah dan genangan air, ke kota-kota oleh pemilik yang bekerja di ladang. 

Melihat ikan cupang yang bertarung menyebabkan banyak pemilik yang secara khusus mengembangbiaknnya untuk bertarung. Pertarungan ikan cupang jadi kian luas sehingga pada saat itu ada penguasa yang mengenakan pajak untuk mengatur pertarungan ikan cupang. Pertarungan genetik ikan cupang yang dilakukan manusia ini masih ada sampai sekarang. 

Perlu diketahui, ikan cupang tidak akan selalu bertarung sampai mati. Bahkan mereka tidak akan mendekati titik itu, kecuali mereka telah dibiakkan secara selektif untuk bertarung atau terjebak dalam akuarium atau wadah kecil tanpa tempat untuk bersembunyi dari ikan cupang lainnya. Hal ini terutama berlaku untuk cupang splendens atau ikan cupang yang paling umum dijual sebagai hewan peliharaan. 

Ikan cupang jantan berkelahi satu sama lain karena mereka sangat teritorial. Di alam luar, ikan cupang memiliki bermeter-meter sungai dan sawah untuk dilalui saat bukan musim kemarau. Ketika satu jantan memasuki wilayah lain, keduanya mungkin menunjukkan agresi. Tapi pertarungan mungkin tidak terjadi dengan banyak ruang untuk bersembunyi. 

Baca juga: Tren Pelihara Ikan Cupang, Ketahui Cara Tepat untuk Merawatnya

Ikan cupang jantan juga akan berjuang untuk mendapatkan makanan. Ikan cupang biasanya akan makan sebanyak yang pemiliknya bisa berikan. Di alam liar, mereka harus berburu makanan untuk bertahan hidup. Dalam kondisi berburu, ketika dua jantan bertemu maka tidak ada yang namanya teman, tapi hanya kebutuhan mempertahankan makanan untuk bertahan hidup. 

Pejantan juga akan saling bertarung untuk melindungi sarang dan telurnya. Ketika ikan cupang jantan siap untuk kawin, dia akan meniup banyak gelembung di permukaan air.

Setelah mahakaryanya selesai, dia akan menunggu ikan cupang betina datang dan memperhatikan. Setiap ancaman terhadap peluangnya untuk bereproduksi akan memicu naluri bertarung dan protektifnya. 

Sementara itu, ikan cupang betina umumnya kurang agresif dibandingkan yang jantan, tapi mereka masih bisa sangat teritorial dan akan bertarung satu sama lain. Biasanya, ikan cupang betina akan agresif dengan betina lain, namun ini hanya terjadi sewaktu-waktu. 

Baca juga: Ketahui 6 Jenis Ikan Cupang yang Cocok Dipelihara di Rumah

Ikan cupang jantan dan betina juga akan saling bertarung. Mereka tidak boleh ditempatkan di tempat yang sama kecuali saat kawin dan segera pisahkan setelahnya.

Biasanya ikan cupang betina akan memakan telur selama pemijahan, saat itulah pejantan akan mengejar dan mempertahankan diri dari perilaku tersebut. Pejantan yang menempatkan telur di dalam sarang dan merawatnya hingga menetas. Mereka akan melakukan apapun untuk melindungi keturunannya. 

Itulah yang perlu diketahui mengenai alasan ikan cupang suka bertarung. Jika kamu pemula dalam memelihara ikan cupang, kamu bisa berdiskusi dengan dokter hewan melalui aplikasi Halodoc tentang bagaimana merawatnya. Yuk, segera download aplikasi Halodoc sekarang!

Referensi:

Bettafish.org. Diakses pada 2021. Why Do Betta Fish Fight?

Pet Sitters International. Diakses pada 2021. The beauty of the Betta

Livescience. Diakses pada 2021. Betta Fish: The Dazzling Siamese Fighting Fish