Advertisement

Ini 5 Tips Tepat Membimbing Si Kecil yang Penakut

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   20 Juni 2022

“Tak semua anak tumbuh menjadi pribadi yang pemberani. Jangan meremehkan, berikan bimbingan yang tepat sehingga anak bisa mengatasi rasa takutnya.”

Ini 5 Tips Tepat Membimbing Si Kecil yang PenakutIni 5 Tips Tepat Membimbing Si Kecil yang Penakut

Halodoc, Jakarta – Menjadi hal yang wajar apabila Si Kecil masih merasa takut akan banyak hal. Sebab, kemampuan untuk mengatasi rasa takut atau menjadi berani mungkin belum dimilikinya. Meski begitu, ibu dan ayah tentunya tidak boleh membiarkan kondisi ini terjadi pada sang buah hati. 

Pasalnya, hal tersebut akan terbawa hingga ia dewasa nanti. Alhasil, anak justru akan tumbuh menjadi pribadi yang tidak percaya diri dan selalu bergantung pada orang lain. 

Nah, ibu dan ayah perlu memberikan bimbingan dan pola asuh yang tepat sehingga anak bisa mengatasi rasa takutnya sendiri. Lantas, bagaimana sih membimbing atau cara mengatasi anak penakut?

Membimbing Anak yang Penakut

Memberikan pendampingan pada anak yang penakut pasti butuh kesabaran. Pasalnya, anak tidak lantas menjadi pribadi yang berani hanya dalam satu dua kali. Ibu akan membutuhkan waktu, menghabiskan tenaga, dan pastinya harus disiplin. 

Adapun cara membimbing anak penakut yang dapat ibu coba terapkan di rumah yaitu:

  1. Jangan Pernah Meremehkan Rasa Takut Anak

Pertama, jangan pernah menganggap rasa takut yang dialami anak sebagai suatu hal yang remeh. Justru, anak butuh orangtuanya sebagai teman untuk mengurangi rasa takutnya. Dengan demikian, sang buah hati akan merasa lebih tenang dan aman setiap kali ia merasa takut. 

  1. Ajak Komunikasi

Coba cari tahu apa yang membuat anak merasa takut. Misalnya, apakah ia takut dengan serangga, takut ketinggian, takut gelap, atau hal lainnya. Lalu, pahami dan ajak anak berkomunikasi. Berikan pemahaman bahwa ibu mengerti akan rasa takut yang ia rasakan, dan beritahukan bagaimana cara mengatasi ketakutan tersebut. 

  1. Selalu Memberikan Dukungan

Selain berkomunikasi, tunjukkan bahwa ayah dan ibu selalu mendukung anak untuk dapat melawan rasa takutnya. Berikan kalimat positif dan semangat pada anak setiap kali ia merasa takut hingga perlahan ia mampu mengatasinya sendiri.

Semakin sering ibu dan ayah menanamkan hal positif pada anak, maka semakin baik pula perkembangan emosi dan mentalnya. Jika memang memungkinkan, ibu bisa memberikan contoh langsung pada Si Kecil bagaimana mengatasi ketakutan yang sedang dialaminya.

  1. Lakukan Permainan yang Menyenangkan 

Bermain tak hanya menjadi aktivitas untuk mengisi waktu luang. Kegiatan ini juga bisa menjadi salah satu cara membimbing anak penakut, lo! Caranya, ibu bisa mengajak sang buah hati bermain dengan menggunakan objek yang menjadi sumber ketakutan anak. Misalnya, ibu bisa membacakan cerita untuk anak, bermain bayangan dengan lampu senter, dan lainnya. 

  1. Berikan Pengalihan

Bukan tidak mungkin rasa takut yang telah berhasil diatasi si Kecil datang kembali. Saat hal ini terjadi, coba berikan pengalihan sehingga ketakutan tersebut dapat segera dilupakan. Coba ajak anak untuk relaksasi, bernyanyi, bermain musik, tidur, atau membaca buku sebagai pengalih dari rasa takutnya. 

Jangan lupa, ibu juga harus terus memantau kondisi kesehatan sang buah hati. Berikan asupan vitamin apabila memang diperlukan. Ibu dapat mengecek kebutuhan obat dan vitamin anak di Toko Kesehatan aplikasi Halodoc. Segera download aplikasi Halodoc di ponsel ibu, ya! 

Referensi:
Parents. Diakses pada 2022. Helping Your Child Understand and Overcome Shyness.
Children’s Hospital Los Angeles. Diakses pada 2022. Help Your Child Overcome Shyness.
Psychology Today. Diakses pada 2022. Helping Your Shy Child.