Ketahui Pola Makan Sehat setelah Pulih dari Anoreksia

Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   28 Juni 2021
Ketahui Pola Makan Sehat setelah Pulih dari AnoreksiaKetahui Pola Makan Sehat setelah Pulih dari Anoreksia

“Mempertahankan pola makan teratur dengan rencana makan setiap waktunya adalah pola makan sehat untuk orang yang baru pulih dari anoreksia. Menghindari makanan sehat tidak ada salahnya, karena lemak dibutuhkan untuk memulihkan berat badan. Bagaimana cara menerapkannya? Ini penjelasannya.”

Halodoc, Jakarta – Bisa kembali makan dengan cara yang normal setelah pulih dari anoreksia mungkin bukan hal yang mudah, namun tetap bisa diusahakan. Banyak orang dalam pemulihan anoreksia merasakan bahwa menyiapkan makanan dan makan secara normal membuat mereka sangat cemas. Meskipun ada keinginan untuk menjadi lebih baik. 

Kebanyakan orang yang pulih dari anoreksia menjalani pola makan yang tidak teratur yang ditandai dengan pembatasan pola makan (aturan makan, pembatasan kalori, dan sebagainya). Hal ini bisa berupa menunda makan selama mungkin dalam satu hari, makan sekali sehari, minum air atau cairan agar tetap kenyang, atau menghitung kalori yang dan mengonsumsi makanan yang dianggap aman dan tidak menggemukkan. 

Baca juga: Gaya Makan Cepat atau Lambat? Ini Pengaruhnya

Pola Makan Sehat setelah Pulih dari Anoreksia

Pola makan teratur yang direkomendasikan untuk orang yang baru pulih dari anoreksia mencakup tiga kali makan dan dua atau tiga kali camilan:

  1. Sarapan
  2. Camilan tengah pagi (opsional)
  3. Makan siang
  4. Camilan sore
  5. Makan malam
  6. Camilan malam

Dianjurkan bahwa mengonsumsi makanan dan camilan secara terpisah, dibandingkan menghindari makan di antara waktu makan besar dan camilan. Terpenting adalah kamu harus menghindari lebih dari empat jam di antara episode makan. 

Pada awal pengobatan, penting untuk fokus pada struktur dan waktu makan dibandingkan apa yang kamu makan. Selain pola makan sehat, rencana makan berikut ini juga perlu diperhatikan untuk mengurangi atau mencegah munculnya kecemasan tentang makan kembali:

1. Hindari Restoran atau Menu “Makanan Sehat”

Untuk orang yang baru pulih dari anoreksia, sebaiknya hindari restoran atau menu makanan sehat sebagai pilihan makanan normal. Sebab, makanan tersebut mempromosikan rendah lemak atau gula. Setelah pulih dari anoreksia, penyintas justru membutuhkan lemak dan gula untuk pemulihan, termasuk pemulihan berat badan. 

Baca juga: Gagal Diet? Hati-Hati Binge Eating

2. Biarkan Orang Lain yang Membuatkan Makanan

Jika penyintas menyiapkan makanan sendiri, justru kembali meningkatkan kecemasan. Sebaiknya, biarkan orang lain yang membuatkan makanan untuk kamu dan kamu tinggal memakannya. 

3. Pikirkan Kualitas Dibandingkan Kuantitas

Mengonsumsi makanan dalam jumlah besar sekaligus sering mungkin tidak mudah pada masa setelah pulih. Namun, memiliki makanan kaya nutrisi dalam porsi yang lebih kecil akan mudah dikelola dan tidak akan merugikan tubuh kamu. Fokuslah mengonsumsi berbagai kelompok makanan dibandingkan jumlahnya. Masukkan beberapa protein, lemak, karbohidrat, buah, dan sayuran. 

4. Pilih Makanan yang Menyenangkan dan Menenangkan

Memilih makanan yang menyenangkan bisa membantu kamu menciptakan kembali energi positif dengan makanan. Perasaan senang adalah titik awal yang bagus untuk menuju pemulihan dan membangun kembali hubungan yang sehat dengan makanan. 

5. Atur Pola Makan

Menciptakan ketertiban untuk makan bisa menghilangkan beberapa stres. Tentukan dan sepakati waktu makan dan rencanakan camilan sebelumnya. Cobalah untuk mematuhi rencana yang sudah kamu rancang terlepas apakah kamu lapar atau tidak. Cara ini dapat mengembalikan pola makan normal setelah pulih dari anoreksia. 

Baca juga: Gangguan Makan yang Perlu Diketahui

Bagi sebagian orang, mungkin diperlukan waktu berminggu-minggu untuk mencapai tujuan makan dengan cara ini. Meskipun menantang, makan teratur sangat membantu dalam proses mengatasi gangguan makan. Setelah makan teratur diterapkan, pengobatan bisa beralih pada aspek lain. 

Itulah yang perlu diketahui mengenai pola makan sehat setelah pulih dari anoreksia. Jika membutuhkan dukungan, kamu bisa menghubungi psikolog melalui aplikasi Halodoc. Yuk, download aplikasi Halodoc sekarang juga!

Referensi:

Very Well Mind. Diakses pada 2021. How a Pattern of Regular Eating Can Help Eating Disorder Recovery

Patient. Diakses pada 2021. Meal plan tips for eating disorder recovery

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan