Lakukan Hal Ini Setelah Pemeriksaan Laboratorium

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   04 Agustus 2023
Lakukan Hal Ini Setelah Pemeriksaan LaboratoriumLakukan Hal Ini Setelah Pemeriksaan Laboratorium

"Dengan menjalani pemeriksaan medical check-up, diharapkan masalah kesehatan bisa terindikasi dan terdeteksi lebih awal sehingga penanganan pun bisa segera dilakukan. Namun, ada beberapa hal juga yang perlu kamu tahu setelah menjalaninya."

Halodoc, Jakarta - Pemeriksaan laboratorium atau mungkin kamu kenal dengan istilah medical check-up yang dilakukan secara rutin dapat membantu memastikan bahwa kondisi tubuh kamu tetap sehat. Melakukan pemeriksaan ini juga bisa menjadi langkah untuk pengobatan sekaligus pencegahan suatu penyakit.

Sayangnya, masih banyak orang yang enggan melakukan pemeriksaan laboratorium sampai akhirnya diharuskan melakukannya karena telah mengidap kondisi medis serius. Padahal, cek lab ini punya banyak manfaat, seperti:

  • Mengetahui Riwayat Kesehatan Terbaru

Dokter biasanya akan meminta perkembangan baru atau perubahan riwayat kesehatan seseorang. Riwayat pengobatan, penyakit, alergi, atau aktivitas sehari-hari biasanya tak luput dari pertanyaan ketika kamu melakukan pemeriksaan kesehatan. 

  • Mengetahui Kondisi Organ Vital

Pemeriksaan dalam hal ini termasuk pemeriksaan tekanan darah, detak jantung, dan laju pernapasan. Melalui pemeriksaan rutin, kamu akan mengetahui kondisi kesehatan organ vital dan langkah penanganan yang harus dilakukan apabila terjadi masalah. 

Baca juga: Hindari Kebiasaan Malas untuk Medical Check Up

Hal yang Perlu Dilakukan Setelah Pemeriksaan Laboratorium 

Kamu biasanya dibolehkan untuk beraktivitas seperti biasa setelah selesai melakukan pemeriksaan laboratorium. Jika hasilnya telah diperoleh, nantinya pihak fasilitas kesehatan akan menghubungi kamu untuk mengambilnya. Setelah itu, kamu perlu berdiskusi dengan dokter terkait hasil pemeriksaan tersebut.

Tanpa bantuan dokter, kamu tidak bisa mendapatkan informasi yang akurat terkait dengan hasil tes ini. Kalau kamu tidak sempat ke rumah sakit, kamu bisa menggunakan aplikasi Halodoc untuk berkonsultasi dengan dokter secara online. Nantinya, dokter akan memberikan arahan dan saran tentang apa yang perlu dilakukan selanjutnya. 

Baca juga: 5 Pekerjaan Ini Perlu Pemeriksaan Fisik untuk Tes Masuk

Nah, apabila dokter menemukan adanya kelainan atau gangguan medis setelah membaca hasil pemeriksaan laboratorium, kamu akan dianjurkan untuk melakukan pemeriksaan lanjutan sekaligus mendiskusikan pilihan pengobatan yang bisa dilakukan. Setelah menjalani tes lab ini, usahakan kamu membiasakan melakukan hal berikut ini:

  • Berolahraga Rutin

Manfaat olahraga terhadap kesehatan tubuh sudah tak diragukan lagi. Bahkan, jika kamu memiliki riwayat medis tertentu, kamu tetap dianjurkan untuk berolahraga sesuai dengan kondisi kesehatan. Jadi, biasakan untuk berolahraga setidaknya 30 menit setiap hari. Jalan kaki, berenang, bersepeda, atau joging menjadi beberapa pilihan olahraga ringan terbaik yang bisa kamu coba.

  • Jaga Pola Makan

Hati-hati, pola makan yang tidak sehat sangat berpengaruh terhadap hasil pemeriksaan laboratorium. Bahkan, sebaiknya kamu menghindari konsumsi makanan tak sehat sebelum pemeriksaan dilakukan. Perbanyak asupan cairan, konsumsi buah dan sayuran. 

  • Jangan Merokok

Merokok dan konsumsi alkohol akan berdampak buruk pada kesehatan, terlebih pada jantung dan paru-paru. Jadi, sebaiknya kamu tidak melakukan hal ini agar kondisi tubuh tetap sehat dan prima. 

Baca juga: 4 Skrining Kesehatan untuk Wanita

Hal yang Sebaiknya Dilakukan 

Pemeriksaan laboratorium mungkin akan memerlukan banyak waktu. Nah, supaya hasilnya maksimal, kamu bisa melakukan beberapa hal berikut ini. 

  • Pastikan tubuh mendapatkan cukup istirahat. Pasalnya, kurang tidur berdampak negatif pada tubuh. 
  • Pastikan kamu memberi tahu dokter atau petugas lab jika sedang menjalani pengobatan untuk kondisi medis lain. 
  • Persiapkan sebaik mungkin dan tanyakan semua informasi yang kamu butuhkan pada dokter agar proses pemeriksaan berjalan lancar.
Referensi:
MediBuddy. Diakses pada 2023. Preparing for a Health Check: The Dos and Don’ts You Must Know.
Emedicinehealth. Diakses pada 2023. General Medical Check Up Checklist, When, and How Often.
MedlinePlus. Diakses pada 2023. Health Checkup.