Perempuan Berusia Lanjut, Ini Cara Menjaga Kesehatan Tubuh
“Agar proses penuaan berjalan dengan sehat, terdapat beberapa cara yang perlu dilakukan lansia. Salah satunya seperti memeriksakan kesehatan secara rutin guna mengawasi dan mendeteksi gangguan kesehatan tertentu sedari dini. Sebab, semakin lama kondisi lansia didiagnosis atau ditangani, akan semakin memburuk pula kondisi tubuhnya.”

Halodoc, Jakarta – Tanggal 8 Maret setiap tahunnya diperingati sebagai International Women’s Day atau Hari Perempuan Internasional sedunia. Perlu diingat bahwa hari wanita internasional, tak hanya diperuntukan bagi mereka yang masih berusia produktif, tetapi juga mereka yang sudah lansia.
Oleh karena itu, perayaan ini diharapkan juga dapat menjadi momen untuk memahami dan meningkatkan kesadaran tentang bagaimana seharusnya wanita berusia lanjut menjaga kesehatan tubuhnya. Pasalnya, seiring bertambahnya usia, tubuh akan mengalami sejumlah perubahan, baik yang bersifat positif maupun negatif.
Nah, agar wanita berusia lanjut dapat senantiasa menjaga kesehatan, terdapat beberapa cara sebagai penerapan hidup sehat yang perlu dilakukan. Penasaran apa saja caranya? Yuk, simak ulasannya di sini!
Cara Menjaga Kesehatan Tubuh Perempuan Berusia Lanjut
Ada berbagai cara yang dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan lansia agar proses penuaan berjalan dengan sehat. Berikut adalah penjabaran akan beberapa cara tersebut, antara lain:
1. Tetap Aktif
Aktivitas fisik merupakan salah satu peningkat sistem kekebalan tubuh yang efektif. Semakin banyak seseorang bergerak, maka semakin besar peluang tubuh untuk melawan peradangan dan infeksi. Oleh sebab itu, usia tua sebaiknya jangan dijadikan halangan untuk terus aktif bergerak, karena aktivitas fisik yang perlu dilakukan pun tidak harus berupa olahraga berat.
Kamu dapat mempertimbangkan berjalan kaki santai dengan jarak tertentu, berenang, low impact aerobics, hingga bersepeda secara santai. Lakukanlah beberapa aktivitas fisik tersebut secara rutin selama sekitar 20-30 menit sehari agar mencapai total 150 menit durasi yang disarankan.
2. Rawatlah Kulit Sebaik Mungkin
Kulit merupakan organ terbesar pada tubuh yang memiliki sejumlah fungsi penting. Contohnya seperti mengatur suhu tubuh, hingga melindungi tubuh dari kuman atau partikel mikro asing yang dapat menimbulkan kerusakan.
Nah, kulit juga akan mengalami penurunan fungsinya seiring bertambahnya usia, terutama dalam melindungi tubuh. Maka dari itu, ada beberapa hal yang perlu dilakukan guna menjaga kesehatan kulit perempuan lanjut usia, yaitu:
- Gunakan tabir surya dan pakaian pelindung saat berada di luar.
- Dapatkan pemeriksaan kanker kulit tahunan.
- Tetap menggunakan produk lembut dalam rutinitas perawatan kulit anti-penuaan.
- Jagalah tubuh tetap terhidrasi dengan baik.
3. Menjaga Pola Makan
Salah satu cara utama dalam menjaga kesehatan wanita berusia lanjut adalah dengan menjaga pola makan tetap sehat. Sebab, diet sehat tak hanya bertujuan untuk menurunkan berat badan semata, tetapi juga menjaga kesehatan tubuh di kemudian hari. Maka dari itu, penting untuk senantiasa mengonsumsi makanan sehat yang tinggi akan nutrisi penting setiap harinya. Selain itu, pastikan juga untuk menjaga asupan garam seminimal mungkin. Tujuannya agar tekanan darah dapat terkendali dengan baik.
4. Jaga Kesehatan Mental dengan Baik
Merasa bahagia dan menjaga stres tetap terkendali sangatlah penting bagi wanita yang sudah berusia lanjut. Nah, agar dapat menjaga suasana hati tetap dalam keadaan yang baik, terdapat beberapa cara yang perlu dilakukan. Misalnya seperti sering menghabiskan waktu bersama teman dan orang terkasih seperti keluarga, menerima kenyataan terkait usia saat ini, istirahat yang cukup hingga melakukan berbagai hal-hal positif seperti yoga.
5. Memeriksakan Kesehatan Secara Rutin
Usia senja rentan akan ancaman berbagai penyakit atau gangguan kesehatan lainnya. Oleh karena itu, menemui dokter untuk pemeriksaan kondisi secara rutin sangatlah penting. Hal ini bertujuan agar berbagai masalah kesehatan dapat diawasi dan dideteksi sedari awal, sehingga perawatan dapat segera dilakukan. Sebab, semakin lama kondisi lansia didiagnosis atau ditangani, akan semakin memburuk pula kondisi tubuhnya.
Itulah penjelasan mengenai beberapa cara menjaga kesehatan tubuh bagi wanita yang sudah berusia lanjut. Mulai dari tetap aktif secara fisik, merawat kulit sebaik mungkin, hingga memeriksakan kesehatan secara rutin. Pastikan juga untuk selalu memenuhi nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tubuh. Hal ini dapat dilakukan melalui konsumsi makanan sehat beserta suplemen kesehatan.
Jika kamu membutuhkannya, kamu bisa cek kebutuhan vitamin dan suplemen melalui aplikasi Halodoc. Tentunya tanpa perlu keluar rumah atau mengantre lama di apotek. Jadi tunggu apa lagi? Yuk, download Halodoc sekarang!
Referensi: