Cara Mencegah Vertigo setelah Berhubungan Intim

Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   26 Juli 2021
Cara Mencegah Vertigo setelah Berhubungan IntimCara Mencegah Vertigo setelah Berhubungan Intim

“Serangan vertigo bisa kambuh kapan saja, termasuk setelah berhubungan intim. Namun, ada upaya yang bisa dilakukan sebagai cara mencegah vertigo, agar kondisi ini tidak terjadi. Termasuk minum air putih yang cukup, menghindari gerakan tiba-tiba, dan mengatur napas dengan baik.”

Halodoc, Jakarta – Meski seharusnya jadi aktivitas yang menyenangkan, beberapa orang justru merasa tersiksa setelah berhubungan intim. Misalnya saja pada beberapa pengidap vertigo, yang mengalami kekambuhan setelah melakukan aktivitas seksual. Adakah cara mencegah vertigo yang bisa dicoba?

Tentunya, ada beberapa upaya yang bisa dilakukan untuk meminimalisir risiko kambuhnya vertigo setelah berhubungan intim. Apa saja upaya yang dimaksud? Yuk, simak pembahasannya!

Baca juga: Ketahui Langkah Efektif Meredakan Gejala Vertigo

Berbagai Cara Mencegah Vertigo yang Bisa Dicoba

Hal terpenting dalam pencegahan vertigo adalah memahami apa yang jadi penyebabnya. Secara umum, berikut ini cara mencegah vertigo setelah berhubungan intim, yang bisa kamu coba:

1. Minum Air Putih yang Cukup

Penting untuk minum air putih yang cukup, karena dehidrasi bisa membuat pembuluh darah menyempit dan memicu serangan vertigo. Cobalah untuk minum segelas air putih sebelum dan setelah berhubungan intim, untuk menghindari dehidrasi.

2. Atur Napas

Cobalah ambil napas yang lambat dan dalam, untuk mencegah hiperventilasi. Sebab, hiperventilasi dapat menyebabkan penurunan karbon dioksida dengan cepat, mempersempit pembuluh darah, dan memicu serangan vertigo.

Baca juga: Bukan Penyakit, Vertigo Adalah Gejala Gangguan Kesehatan

3. Jangan Bangun atau Ubah Posisi Tubuh Terlalu Cepat

Hal ini terutama pada pengidap vertigo yang disebabkan oleh benign paroxysmal positional vertigo (BPPV). Ketika berdiri, gravitasi dapat membuat darah menggenang di kaki dan perut, sehingga untuk sementara mengurangi jumlah darah yang mengalir kembali ke jantung dan otak. Hal ini dapat menyebabkan pusing.

Itulah beberapa cara mencegah vertigo setelah berhubungan intim yang bisa dicoba. Bila kondisi ini terus terjadi atau semakin memburuk, cobalah gunakan aplikasi Halodoc untuk berbicara pada dokter.

Apa Penyebabnya?

Ada banyak hal yang bisa mendasari atau menjadi penyebab dari vertigo setelah berhubungan intim. Berikut ini di antaranya:

  • BPPV. Kondisi ini merupakan penyebab paling umum dari vertigo yang berkaitan dengan hubungan intim. Terjadi ketika dipicu oleh posisi terlentang atau miring selama berhubungan intim.
  • Sensitivitas tekanan. Pada beberapa orang, vertigo setelah berhubungan intim terjadi karena peningkatan tekanan intratoraks, yaitu jenis tekanan yang sama dengan saat mengejan selama buang air besar.
  • Hiperventilasi. Saat berhubungan intim, tanpa sadar napas jadi lebih cepat dan pendek. Hal ini dapat memicu hiperventilasi yang berujung pada vertigo, meski terbilang jarang terjadi.
  • Efek samping obat untuk disfungsi ereksi. Bila kamu mengonsumsi obat untuk disfungsi ereksi, bisa jadi inilah penyebab dari kambuhnya vertigo setelah berhubungan intim. Sebab, obat-obatan tersebut dapat meningkatkan kadar oksida nitrat dalam darah, dan memicu pusing.

Baca juga: Adakah Obat yang Ampuh untuk Mengatasi Gejala Vertigo?

Serangan vertigo setelah berhubungan intim dapat sangat mengganggu, bahkan menimbulkan kecemasan setiap akan melakukannya. Karena memahami penyebab dari vertigo sangat penting, cobalah untuk memeriksakan diri dan berdiskusi dengan dokter untuk menemukan solusi terbaik.

Referensi:
Healthline. Diakses pada 2021. What Causes Dizziness After Sex?
Chicago Dizziness and Hearing. Diakses pada 2021. Sexual activity and Vertigo.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan