Sakit Tenggorokan
Ditinjau oleh dr. Rizal Fadli

Menampilkan hasil untuk:
Jul 7, 2020
Ini kan saya sakit tenggorokan trus jadi susah nelan, gimana ya dok cara ngobatinnya?
Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk meredakan nyeri tenggorokan dan nyeri telan, antara lain: - Konsumsi air putih lebih banyak dari biasanya agar kelembaban tenggorokan terjaga. - Konsumsi air putih yang bersuhu hangat. - Rutin berkumur dengan air garam. - Konsumsi permen pelega tenggorokan yang mengandung menthol, peppermint, atau eucalyptus, untuk memberikan efek sejuk pada tenggorokan. - Konsumsi air perasan lemon untuk mengurangi radang atau infeksi. - Konsumsi obat pereda nyeri yang dijual bebas di pasaran seperti Paracetamol, jika nyeri tidak membaik. - Hindari merokok dan udara yang tercemar polutan. - Segera berobat ke dokter jika nyeri yang dirasakan tidak membaik atau bertambah berat.
Jul 7, 2020
Dok kalo ciri-ciri sakit tenggorokan karena corona itu gimana ya?
Gejala utama dari COVID-19, antara lain demam tinggi, batuk, dan sesak napas. Gejala ini juga dapat disertai dengan nyeri otot, sakit kepala, sakit tenggorokan, pilek, diare, mual, dan muntah. Pada gejala yang berat (parah), pengidap dapat mengalami sindrom gangguan pernapasan akut, pneumonia (infeksi paru) yang berat, edema paru, dan kegagalan fungsi organ-organ tubuh. Gejala COVID-19 yang berat ini umumnya dialami oleh orang lanjut usia atau orang dengan kondisi medis tertentu. Jika sakit tenggorokan yang dirasakan semakin memberat, sebaiknya segera mencari pertolongan medis.
Jul 7, 2020
Saya ini udah lama sakit tenggorokan, ini bisa jadi tanda penyakit bahaya gak ya dok?
Sakit tenggorokan yang berlangsung berminggu-minggu atau disebut juga faringitis kronis, dapat disebabkan oleh infeksi virus (40-60%), bakteri (5-40%), atau alergi. Berapa penyebab terjadinya faringitis kronis, antara lain: - Rhinitis kronis - Sinusitis - Radang di rongga mulut, seperti gigi caries atau infeksi amandel - Konsumsi makanan dan minuman yang mengiritasi tenggorokan (pedas, asam, dingin, gorengan, dan alkohol). - Polusi udara, debu, asap rokok, atau polusi industri - Kebiasaan merokok - Kebiasaan bernapas melalui mulut karena hidung tersumbat
Topik Terkini
Lihat Semua