Tips Supaya Lebih Gampang Tidur

Ditinjau oleh  Redaksi Halodoc   22 Mei 2018
Tips Supaya Lebih Gampang TidurTips Supaya Lebih Gampang Tidur

Halodoc, Jakarta — Kualitas tidur yang baik adalah salah satu kunci kesehatan fisik dan psikis. Tapi bagaimana kalau kamu kesulitan untuk tidur? Berikut ini cara untuk membuatmu lebih cepat tidur dan menjauhi dampak negatif dari kurang tidur.

Gunakan Wewangian yang Membuatmu Nyaman

Gunakan wewangian yang menenangkan pikiran di kamarmu seperti essential oil atau lilin aromaterapi. Lakukan juga stretching singkat yang bisa membuat tidurmu menjadi lebih nyenyak. Kalau kamu mau tahu jenis wewangian yang dapat membantumu tidur, kamu bisa tanyakan ke dokter yang ada di aplikasi Halodoc.

(Baca juga: 6 Makanan untuk Bantu Atasi Insomnia)

Di aplikasi Halodoc ini, kamu juga bisa beli vitamin yang akan diantarkan langsung ke tempatmu. Layanan lainnya termasuk cek lab. Masukkan jadwal dan tempat yang kamu inginkan, dan petugas lab akan datang sesuai dengan data yang kamu berikan. Kalau kamu penasaran ingin mencoba aplikasinya, download segera aplikasi Halodoc di Google Play atau App Store.

Hindari Paparan Cahaya

Di malam harinya, hindari blue light sebelum tidur. Yang termasuk dalam kategori blue light adalah cahaya yang berasal dari ponselmu, komputer, TV, dan alat elektronik lainnya. Lampu yang berasal dari gadget ini membuat mata dan otakmu terus terjaga. Dari pada memandangi layar menyala dari gadget, lebih baik kamu memilih aktivitas lain yang dapat membuatmu mengantuk, seperti membaca buku.

Rutin Berolahraga

Dalam aktivitas harian, selipkan waktu 30 sampai 60 menit setiap harinya untuk berolahraga. Dengan aktif di siang harinya, tubuhmu mendapatkan sinyal yang membedakan kapan waktunya kamu bangun dan tidur. Efek olahraga sebelum tidur untuk beberapa orang mungkin justru akan membuat mereka terjaga. Kalau kamu termasuk salah satunya, pilihlah waktu olahraga di pagi hari.

(Baca juga: Selain Insomnia, Kondisi Ini yang Bisa Diobati Olahraga)

Hindari Makanan Tertentu Sebelum Tidur

Selain itu, pola makan yang baik juga bisa membantumu mengatasi masalah tidur, lho! Hindari makan makanan yang tinggi karbohidrat atau gula setelah makan malam. Kalau kamu lapar setelah makan malam, pilihlah camilan yang dapat membuat gula darahmu lebih stabil seperti sayuran, yoghurt, atau kacang-kacangan.

Ingat juga untuk menjauhi kafein setelah jam 2 atau 3 siang. Tambahkan suplemen magnesium sejam sebelum tidur bila perlu dan jadikan omega-3 bagian dari suplemen harianmu untuk merelaksasi otot.

Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan