Alat Olahraga yang Sebaiknya Kamu Punya di Rumah

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   26 Desember 2020
Alat Olahraga yang Sebaiknya Kamu Punya di RumahAlat Olahraga yang Sebaiknya Kamu Punya di Rumah

Halodoc, Jakarta - Padatnya aktivitas terkadang membuat kamu lupa untuk berolahraga. Waktu luang di akhir pekan pun kebanyakan diisi dengan tidur melepas lelah, padahal olahraga sangat penting untuk menunjang kesehatan tubuh. Jika kamu tidak bisa melakukannya di luar atau pusat kebugaran, kamu bisa melakukannya di rumah.

Selain lebih menyenangkan, berolahraga di rumah juga membuat kamu lebih fleksibel dalam mengatur waktunya. Inilah mengapa, kamu disarankan untuk memiliki beberapa jenis peralatan olahraga sendiri di rumah. Tidak hanya itu, kamu juga lebih bebas dalam berolahraga, tidak terpaku dengan jadwal seperti jika kamu melakukannya di gym.

Jadi, apa saja alat olahraga yang sebaiknya ada di rumah untuk menunjang tubuh tetap sehat ketika aktivitas terasa sangat padat? Berikut ini beberapa di antaranya:

  • Tali Skipping

Lompat tali atau dikenal dengan istilah skipping menjadi salah satu olahraga yang murah dan mudah dilakukan. Bentuk olahraga kardio ini sangat baik untuk menunjang kebugaran organ jantung maupun paru-paru sekaligus melatih kekuatan otot bagian bahu, lengan, dan kaki. 

Baca juga: 6 Pilihan Olahraga Selama Social Distancing

  • Barbel

Berikutnya adalah barbel. Alat olahraga ini tersedia dalam berbagai berat sehingga kamu bisa menyesuaikan dengan kebutuhan. Keuntungan memiliki barbel di rumah adalah kamu bisa berolahraga kapan saja, bahkan sambil mendengarkan musik, menonton televisi, atau membaca buku. Tak hanya bermanfaat untuk melatih kekuatan otot bahu dan lengan, barbel juga bisa kamu manfaatkan sebagai latihan kardio dengan cara mengayunnya. 

  • Matras

Matras menjadi alat olahraga yang wajib ada di rumah jika kamu gemar dan rutin melakukan olahraga yoga maupun meditasi. Selain menjaga pijakan agar tetap stabil selama beryoga, matras juga berperan sebagai pelindung tubuh ketika kamu tergelincir. 

  • Kettlebell

Kettlebell merupakan alat olahraga berbentuk bulat dengan pegangan pada bagian atasnya. Serupa dengan barbel, alat ini tersedia dalam berbagai berat yang bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan. Penggunaan kettlebell ini adalah diayun atau diangkat, seperti ketika melakukan olahraga angkat beban. Berlatih dengan alat ini membantu membakar kalori hingga 20 kalori setiap menit, setara dengan berlari selama kurang lebih 6 menit.

Baca juga: 6 Gerakan Fitness yang Bisa Dilakukan di Rumah

  • Bola

Bola olahraga atau lebih akrab disapa gym ball ini menjadi alat olahraga yang banyak digunakan untuk yoga, terlebih untuk ibu hamil. Alat ini baik untuk berlatih kekuatan, kelenturan, postur, dan keseimbangan tubuh. Selain diduduki, bola ini juga bisa digunakan sebagai tumpuan ketika melakukan gerakan push up atau sebagai beban ketika mengangkat kaki.

  • Foam Roller

Alat olahraga ini berupa gulungan busa yang empuk dan nyaman untuk berolahraga. Penggunaannya membantu meringankan otot yang terasa nyeri, kaku, dan tegang atau sedang mengalami peradangan. Kamu bisa memanfaatkan foam roller saat melakukan pemanasan maupun pendinginan yang sangat penting untuk mencegah cedera. 

  • Resistance Band

Guna melatih kekuatan otot tubuh di rumah, kamu bisa memanfaatkan alat resistance band. Alat ini berupa seutas tali karet yang sifatnya elastis yang bekerja seperti barbel dalam melatih kekuatan otot pada tubuh.

Baca juga: 5 Olahraga yang Boleh Diajarkan ke Anak Sejak Bisa Berjalan

Itu tadi beberapa alat olahraga yang bisa kamu miliki di rumah sehingga kamu tetap bisa melakukan aktivitas fisik secara rutin di sela padatnya rutinitas. Tetap waspada akan cedera yang bisa terjadi kapan saja, segera tanyakan pada dokter bagaimana antisipasinya melalui aplikasi Halodoc. Tanya jawab dengan dokter dan buat janji untuk berobat di rumah sakit terdekat kini lebih mudah dengan aplikasi Halodoc. 



Referensi:
Verywell Fit. Diakses pada 2020. Best Home Fitness Equipment. 
Health. Diakses pada 2020. Best Home Workout Equipment.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan