5 Makanan Rendah Kalori untuk Menurunkan Berat Badan

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   12 Juli 2022

“Mengurangi asupan kalori merupakan salah satu cara yang efektif untuk menurunkan berat badan. Nah, ada banyak pilihan makanan rendah kalori yang baik untuk diet, tapi tetap mengenyangkan.”

5 Makanan Rendah Kalori untuk Menurunkan Berat Badan5 Makanan Rendah Kalori untuk Menurunkan Berat Badan

Halodoc, Jakarta – Bagi kamu yang sedang ingin menurunkan berat badan, ada satu prinsip yang perlu kamu ingat, yaitu jumlah kalori yang masuk ke dalam tubuh harus lebih rendah, daripada jumlah kalori yang dikeluarkan atau dibakar. Nah, salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan mengonsumsi makanan rendah kalori.

Dengan menciptakan kondisi defisit kalori secara konsisten dalam tubuh, kamu bisa menurunkan berat badan secara efektif. Namun, mengurangi jumlah asupan kalori tidaklah mudah. Pasalnya, mengonsumsi makanan rendah kalori bisa membuatmu tidak kenyang dan akhirnya malah tergoda untuk ngemil atau makan lebih banyak pada waktu makan besar. 

Namun, sebenarnya ada banyak makanan sehat yang rendah kalori tapi tetap mengenyangkan kok. Simak ulasannya di sini.

Pilihan Makanan Rendah Kalori yang Baik untuk Diet

Berikut beberapa pilihan makanan rendah kalori yang cukup mengenyangkan untuk membantu menurunkan berat badan:

1. Oat

Oat merupakan salah satu pilihan makanan yang bagus untuk diet. Tidak hanya rendah kalori, makanan ini juga kaya akan protein dan serat, sehingga bisa membuat kamu merasa kenyang. Setengah cangkir (40 gram) oat kering hanya mengandung 154 kalori, tapi memiliki 5 gram protein dan 4 gram serat, keduanya bisa berdampak signifikan pada rasa lapar dan nafsu makan.

2. Buah Beri

Buah beri, seperti stroberi, bluberi, raspberry dan blackberry, kaya akan vitamin, mineral, dan antioksidan yang bisa meningkatkan kesehatan. Dalam 1 cangkir (150 gram) bluberi, hanya terdapat 86 kalori saja tapi memiliki 3,6 serat.

3. Sayur-sayuran

Sayur-sayuran adalah makanan sehat yang baik untuk menurunkan berat badan. Sayur merupakan makanan rendah kalori, tapi kaya akan serat yang bisa membuatmu merasa kenyang. Tidak hanya bisa dijadikan sebagai lauk, beberapa sayuran yang punya tekstur renyah juga bisa dijadikan sebagai camilan, lho. Contohnya brokoli, wortel, seledri, mentimun, atau paprika.

4. Yoghurt

Yoghurt, terutama yoghurt Yunani, merupakan makanan rendah kalori yang kaya akan protein. Dalam 1 cangkir (245 gram) yoghurt Yunani tanpa lemak memberikan sekitar 150 kalori dan 25 gram protein. Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa yoghurt Yunani yang tinggi protein bisa mengurangi rasa lapar, dan membuat kenyang lebih lama dibandingkan camilan rendah protein.

5. Dada Ayam

Daging tanpa lemak seperti dada ayam, juga bisa mengurangi rasa lapar dan mengontrol nafsu makan secara efisien. Dalam 4 ons (113 gram) dada ayam yang dimasak mengandung sekitar 163 kalori dan 32 gram protein.

Meskipun sedang diet, usahakan untuk tetap memenuhi kebutuhan nutrisi tubuh dengan mengonsumsi makanan bergizi atau minum suplemen vitamin.

Nah, kamu bisa cek kebutuhan obat dan vitamin kamu melalui aplikasi Halodoc. Ayo download aplikasi Halodoc sekarang juga untuk memudahkan kamu mendapatkan solusi kesehatan terlengkap.

Referensi:
Healthline. Diakses pada 2022. 13 Low Calorie Foods That Are Surprisingly Filling.
Insider. Diakses pada 2022. 15 delicious low-calorie foods that are filling and can help you lose weight

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan