6 Pola Hidup Sehat Bagi Si Pemilik Satu Ginjal
“Seseorang yang hanya memiliki satu ginjal juga bisa hidup secara normal. Agar tetap sehat, mereka bisa melakukan pemeriksaan rutin, menjaga pola makan sehat dan berhenti merokok serta minum alkohol.”

Halodoc, Jakarta – Ginjal termasuk ke dalam organ penting dalam tubuh yang berfungsi menyaring darah. Darah bersih dari hasil penyaringan ini kemudian diedarkan ke seluruh tubuh.
Normalnya manusia memiliki sepasang ginjal yang bekerja sama untuk menyaring darah. Namun, ada beberapa penyebab yang membuat seseorang hanya memiliki satu ginjal saja.
Salah satu penyebabnya adalah cacat lahir. Sebab faktanya, ada orang hanya dilahirkan dengan satu ginjal (agenesis ginjal). Penyebab lainnya termasuk cedera atau penyakit seperti kanker.
Pemilik satu ginjal tetap bisa hidup normal layaknya pemilik ginjal lengkap. Caranya dengan melakukan pemeriksaan rutin, menerapkan pola makan sehat, jangan berolahraga berat, hindari rokok dan alkohol serta banyak minum air putih.
Penerapan Pola Hidup Sehat
1. Melakukan Pemeriksaan Rutin
Bagi si pemilik satu ginjal, mereka perlu menjalani pemeriksaan rutin sebanyak satu kali dalam setahun. Pemeriksaan meliputi tes darah dan urin hingga pengecekan tekanan darah serta laju filtrasi glomerulus (GRF) guna melihat fungsi penyaringan ginjal.
2. Menerapkan Pola Makan Sehat
Perubahan pola makan termasuk pengurangan asupan garam dan sodium serta makanan tinggi protein. Tujuannya agar tidak memberatkan kerja organ ginjal dalam menyaring darah yang mengandung asupan tersebut.
Selain tiga jenis makanan yang disebutkan sebelumnya, pemilik satu ginjal juga perlu membatasi makanan tinggi fosfor. Asupan tersebut terdapat dalam susu, dark chocolate, ikan laut, daging dan jeroan serta kacang-kacangan.
3. Jangan Melakukan Olahraga Berat
Langkah ini bertujuan untuk melindungi ginjal dari cedera. Disarankan untuk menghindari olahraga dalam intensitas berat termasuk tinju, sepak bola, bela diri, gulat dan hoki.
Saat ingin berolahraga, jangan lupa untuk menggunakan alat pelindung seperti rompi guna melindungi ginjal dari cedera olahraga. Jenis aktivitas fisik yang disarankan antara lain jalan kaki, bersepeda dan lompat tali atau skipping.
4. Banyak Minum Air Putih
Banyak minum air putih dapat membantu ginjal menjalankan fungsinya dengan optimal. Organ jadi tidak bekerja berlebihan dalam mengolah dan menyaring urine untuk dikeluarkan dari dalam tubuh. Disarankan untuk minum air putih sebanyak 8 gelas per hari atau setara dengan dua liter air.
5. Berhenti Merokok
Merokok dapat memicu kerusakan pembuluh darah. Akibatnya, aliran darah menuju organ ginjal jadi terganggu. Jika ginjal tidak memiliki aliran darah yang cukup, organ tersebut tidak dapat berfungsi dengan baik, terutama bagi si pemilik satu ginjal.
6. Berhenti Minum Alkohol
Minuman ini dapat menurunkan kemampuan organ ginjal dalam menjalankan fungsi pentingnya yaitu menyaring darah. Akibatnya, keseimbangan cairan dan elektrolit tubuh jadi terganggu. Kondisi ini berisiko menyebabkan dehidrasi parah.
Ketika ginjal kekurangan asupan cairan, organ tersebut tidak bisa berfungsi sebagaimana fungsinya. Dampaknya tak hanya itu, ginjal bisa saja mengalami kerusakan permanen.
Sederhananya, si pemilik satu ginjal masih bisa hidup normal dengan penerapan pola hidup sehat seperti yang telah disebutkan di atas. Cara lain yang bisa dilakukan adalah mengonsumsi multivitamin yang diperlukan oleh tubuh.
Cara mendapatkannya dengan mendownload Halodoc segera dan cek kebutuhan multivitamin di Toko Kesehatan pada aplikasi tersebut. Kamu juga bisa mendapatkan informasi lain seputar pola hidup sehat lainnya di aplikasi Halodoc.