Bahaya Memberikan Obat-obatan Manusia untuk Kucing

Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   22 Mei 2021
Bahaya Memberikan Obat-obatan Manusia untuk KucingBahaya Memberikan Obat-obatan Manusia untuk Kucing

Halodoc, Jakarta - Jika kucing peliharaan kamu sakit, maka jangan pernah sembarangan memberikan obat-obatan manusia pada kucing. Bahkan dalam dosis kecil sekalipun bisa sangat berbahaya untuk kucing. Memberikan obat-obatan manusia pada kucing atau hewan peliharaan tanpa berkonsultasi pada dokter hewan bisa mengakibatkan hal yang sangat serius. 

Perlu diketahui, obat-obatan manusia yang dijual bebas maupun herbal yang tampak ringan bisa menyebabkan keracunan serius pada kucing. Penting untuk diingat bahwa kucing bukanlah manusia. Sistem di dalam tubuh kucing sangat sensitif terhadap berbagai makan obat, dan mereka akan kekurangan enzim yang diperlukan saat mengonsumsi obat-obatan manusia. 

Baca juga: 5 Masalah Kesehatan yang Umum Dialami Kucing 

Bahaya Obat-obatan Manusia untuk Kucing

Meskipun terkadang dokter hewan menggunakan beberapa obat manusia untuk merawat kucing, namun penting diingat bahwa tidak semua obat-obatan manusia aman untuk kucing. Banyak obat manusia yang diberikan dokter hewan hanya aman pada dosis yang sangat terkontrol. Keamanan juga bisa dipengaruhi oleh masalah kesehatan masing-masing kucing, seperti usia dan penyakit yang terjadi. 

Bahaya dan tanda klinis memberikan obat-obatan manusia pada kucing sangat bervariasi dan tergantung pada racun tertentu. Beberapa tanda yang paling umum yaitu:

  • Tanda gastrointestinal (muntah dan diare).
  • Tanda-tanda neurologis (tremor, inkoordinasi, kejang, rangsangan, depresi, atau koma).
  • Tanda pernapasan (batuk, bersin, kesulitan bernapas).
  • Tanda-tanda kulit (radang, bengkak, kulit pucat/anemia).
  • Gagal hati (penyakit kuning, muntah).
  • Gagal ginjal (peningkatan minum, kehilangan nafsu makan, dan penurunan berat badan).

Beberapa racun bekerja pada lebih dari satu sistem tubuh, sehingga bisa menghasilkan kombinasi dan tanda-tanda di atas.

Berikut ini obat-obatan manusia yang harus dijauhi dari kucing.

1. Parasetamol

Jangan pernah memberikan parasetamol pada kucing. Obat ini sangat berbahaya bagi kucing. Bahkan walau hanya memberikan beberapa miligram saja, bisa menyebabkan penyakit pada kucing semakin parah hingga kematian. Tanda-tanda kucing keracunan parasetamol, antara lain:

  • Depresi.
  • Muntah.
  • Pembengkakan pada wajah dan cakar.
  • Perubahan warna kebiruan pada kulit.

Baca juga: Waspadai Penyakit Kulit Demodekosis pada Kucing Peliharaan

2. Anti-depresan

Saat kucing menelan obat anti-depresan, maka ia akan mengalami:

  • Efek dibius.
  • Tidak terkoordinasi dan gelisah.
  • Mengalami tremor dan kejang.

3. Ibuprofen

Bahkan satu atau dua pil ibuprofen bisa menyebabkan kerusakan serius pada kucing dan mengakibatkan kucing mengalami radang lambung dan usus yang serius serta gagal ginjal. 

Tindakan saat Kucing Keracunan Obat

Semakin cepat kucing mendapatkan perawatan dokter, semakin besar pula peluang kucing kesayangan kamu bertahan hidup. Berikut ini langkah yang harus dilakukan saat kucing keracunan obat:

  • Hubungi dokter hewan melalui aplikasi Halodoc segera untuk mendapatkan saran penanganan. Pastikan kamu mengetahui kapan, di mana, dan bagaimana keracunan obat itu terjadi. Jika memungkinkan, bawalah kemasan atau obat yang menyebabkannya ke dokter hewan. 
  • Singkirkan kucing dari sumber racun dan pisahkan dari hewan lain.
  • Jika racun ada di bulu atau kaki, coba cegah kucing merawat dirinya sendiri.
  • Jangan membuat kucing muntah, kecuali jika kamu diminta melakukannya oleh dokter hewan. 

Baca juga: Ketahui 6 Penyakit yang Rentan Dialami Kucing Peliharaan

Cara untuk menghindari keracunan obat-obatan pada kucing yang tidak disengaja, sebaiknya simpanlah obat-obatan pribadimu di lemari yang jauh dari jangkauan kucing. Jangan pernah menyimpan obat-obatan untuk manusia di dekat obat untuk hewan peliharaan.

Ingatlah untuk selalu jauhkan obat-obatan dengan aman dari jangkauan kucing dan jangan pernah memberikan obat manusia untuk hewan peliharaan tanpa berdiskusi terlebih dulu dengan dokter hewan. 

Referensi:
Vet West. Diakses pada 2021. CATS AND HUMAN MEDICATIONS
Cat Health. Diakses pada 2021. Human Medications That Are Dangerous to Cats