Berbagai Manfaat Asam Jawa untuk Kesehatan

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   01 Oktober 2021
Berbagai Manfaat Asam Jawa untuk KesehatanBerbagai Manfaat Asam Jawa untuk Kesehatan

“Memiliki nama ilmiah Tamarindus indica, asam jawa banyak ditemukan di India, Afrika, Pakistan, dan negara yang memiliki iklim tropis, termasuk Indonesia. Tahukah kamu kalau bahan makanan dengan bentuk unik dan rasa asam yang khas ini punya manfaat yang sangat beragam untuk kesehatan?”

Halodoc, Jakarta – Tanaman yang kerap disebut sebagai tamarin ini ternyata memiliki kandungan nutrisi yang baik untuk tubuh. Tentu saja jika kamu mengonsumsinya dengan cara yang tepat dan menyehatkan, ya! Asam jawa mengandung vitamin B1, B2, B3, kalium, magnesium, zat besi, kalsium, fosfor, serat, lemak, protein, karbohidrat, dan kalori. 

Kandungan karbohidratnya sendiri tersimpan dalam bentuk gula yang setara dengan 17 sendok teh gula pasir. Tentunya, jumlah ini bisa dibilang cukup banyak untuk tanaman yang memiliki rasa dominan asam, ya! Namun, tidak hanya itu, asam jawa juga mengandung vitamin C, B5, K, dan asam folat. 

Berbagai Manfaat Asam Jawa untuk Kesehatan

Tanaman satu ini memang punya buah yang tidak terlalu besar. Sebagian besar digunakan untuk menambah rasa asam alami pada masakan. Namun, ternyata, masih banyak sekali manfaat asam jawa untuk kesehatan yang tidak banyak orang tahu, di antaranya:

  1. Membantu Melancarkan Pencernaan

Manfaat pertama adalah membantu melancarkan pencernaan, terlebih untuk kamu yang sedang mengalami masalah susah buang air besar atau konstipasi. Asam jawa telah lama dipercaya sebagai obat yang efektif untuk mengatasi sembelit di Benua Afrika. Penduduk setempat biasa mencampur asam jawa dengan tambahan madu dan lemon atau mengonsumsi langsung air rebusannya. 

Baca juga: Tanaman Herbal yang Diklaim Mampu Cegah Corona

  1. Membantu Meringankan Nyeri

Tak hanya pada buahnya, kulit asam jawa juga memiliki potensi untuk membantu mengurangi rasa nyeri dan peradangan yang terjadi pada tubuh. Studi yang dilakukan pada hewan menunjukkan bahwa manfaat tersebut memang benar terbukti. Meski begitu, tetap saja dibutuhkan studi lanjutan pada manusia untuk membuktikan manfaat ini secara klinis. 

  1. Mengendalikan Diabetes

Manfaat asam jawa yang satu ini diperoleh melalui ekstrak pada bagian bijinya. Katanya, ekstrak biji tersebut bisa bermanfaat untuk mengatasi diabetes. Ekstrak biji asam jawa ini membantu menurunkan kadar gula dalam darah. Namun, masih dibutuhkan uji klinis lebih lanjut untuk membuktikan kebenarannya pada manusia. 

  1. Membantu Membuat Luka Sembuh Lebih Cepat

Bagian daun dan kulit asam jawa dipercaya mampu mempercepat sembuhnya luka maupun nanah atau abses. Secara tradisional, manfaat dari asam jawa ini bisa didapat dengan menumbuk atau merebus dua bagian tersebut menjadi bubuk dan dioleskan pada area yang terluka. 

Meski begitu, tetap ada hal yang perlu kamu perhatikan saat ingin menjajal pengobatan tradisional ini. Bisa jadi, ada risiko yang mungkin muncul, terlebih jika batang atau daun asam jawa yang kamu pakai tidak bersih. 

Baca juga: Ini 6 Tanaman Obat yang Sebaiknya Ada di Rumah

  1. Kaya Antioksidan dan Memiliki Sifat Antibakteri

Antioksidan memiliki peran penting dalam melindungi tubuh dari berbagai ancaman penyakit yang membahayakan, salah satunya penyakit jantung. Nah, kandungan antioksidan dalam asam jawa ternyata dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah sehingga bisa mengurangi risiko kamu terserang masalah kardiovaskular. 

Tak hanya itu, ekstrak asam jawa juga diyakini mampu membasmi bakteri yang bisa menginfeksi tubuh, misalnya Salmonella typhi yang menjadi penyebab demam tifoid, Staphylococcus aureus yang bisa memicu infeksi pada kulit, dan Bacillus subtilis yang menjadi penyebab keracunan makanan. 

  1. Membantu Menurunkan Berat Badan

Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Scientia Pharmaceutica menyebutkan bahwa ekstrak air asam jawa memiliki potensi untuk membantu menurunkan berat badan pada pengidap obesitas. Tanaman ini memiliki komponen yang unik penghambat tripsin diyakini bisa membantu mengurangi rasa lapar. Komponen ini juga dipercaya bisa mengurangi nafsu makan dengan menambah produksi hormon serotonin pada tubuh. Namun, masih dibutuhkan penelitian lanjutan untuk membuktikan hal tersebut. 

Baca juga: Berbagai Jamu yang Baik untuk Wanita

Meski diyakini punya banyak manfaat untuk menunjang kesehatan tubuh, tetap saja masih diperlukan banyak penelitian dari para ahli untuk bisa membuktikan kebenarannya. Jadi, jika kamu punya keluhan kesehatan, sebaiknya kamu tanyakan langsung penanganannya pada dokter. Download saja aplikasi Halodoc di ponselmu, kapan saja kamu butuh saran dokter, tinggal chat, video atau voice call saja!

This image has an empty alt attribute; its file name is Banner_Web_Artikel-01.jpeg
Referensi: 
Irene Iskandar, et al. 2017. Diakses pada 2021. Six-Month Chronic Toxicity Study of Tamarind Pulp (Tamarindus indica L.) Water Extract. Scientia Pharmaceutica 85(1): 10.
Organic Facts. Diakses pada 2021. What Is Tamarind And Why Is It Good For You.
Verywell Fit. Diakses pada 2021. Tamarind Nutrition Facts and Health Benefits.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan