Cara Memutihkan Gigi Kuning yang Membandel secara Alami

4 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   27 September 2021

“Memang ada banyak cara untuk memutihkan gigi, tetapi bisa saja kamu tidak tahu keampuhan dan keamanannya untuk mulut dan gigi. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk hal ini, seperti menggunakan soda kue atau arang.”

Cara Memutihkan Gigi Kuning yang Membandel secara AlamiCara Memutihkan Gigi Kuning yang Membandel secara Alami

Halodoc, Jakarta – Gigi yang putih adalah keinginan semua orang agar terlihat lebih bersih. Namun, terkadang keinginan belum tentu tercapai dengan mudah dan gigi masih saja berwarna kuning. Jika kamu benar-benar ingin, ada beberapa cara untuk memutihkan gigi yang bisa dilakukan dan metodenya alami. Ketahui selengkapnya di sini!

Beberapa Cara Memutihkan Gigi dengan Alami

Perubahan warna gigi mungkin tidak terlihat dengan jelas dan terjadi secara bertahap. Dengan begitu, warna kuning pada gigi mungkin tidak terelakan, terlebih dengan usia yang terus bertambah. Hal ini terjadi saat enamel luar yang menipis, sehingga lapisan keduanya menjadi terlihat lebih jelas.

Baca juga: 6 Kiat Mudah Memutihkan Gigi yang Perlu Diketahui

Ada banyak cara untuk memutihkan gigi, baik dengan metode alami atau bantuan medis. Cara paling mudah memang dengan metode alami yang bisa dilakukan di rumah. Namun, berhati-hati dengan beberapa bahan yang bisa mengikis email gigi terlalu banyak sehingga menimbulkan risiko berbahaya pada gigi dan mulut.

Memang, cara paling utama untuk mengatasi warna kuning pada gigi adalah dengan rutin menyikatnya dengan pasta gigi. Namun, beberapa kebiasaan buruk seperti merokok atau minum kopi akan sulit untuk membuat gigi tetap putih. Maka dari itu, kamu bisa mencoba beberapa cara untuk memutihkan gigi secara alami. Berikut beberapa caranya:

1. Soda Kue

Cara pertama untuk memutihkan gigi secara alami adalah dengan menggunakan soda kue yang biasanya ditambahkan hidrogen peroksida. Metode ini dipercaya mampu menghilangkan penumpukan plak dan bakteri untuk menghilangkan noda. Lalu, bagaimana cara penggunaannya pada gigi?

Campurkan 1 sendok makan soda kue dengan 2 sendok makan hidrogen peroksida hingga membentuk pasta. Sikat seluruh gigi dengan pasta ini dan bilas mulut secara menyeluruh dengan air setelahnya.

Memang metode ini sudah terbukti efektif dan aman untuk dilakukan sebagai cara untuk menghilangkan warna kuning di gigi. Kamu bisa menerapkannya setiap hari hingga merasa warna gigi benar-benar putih sesuai dengan harapan.

Mau tahu apa saja penyebab gigi kuning? Baca selengkapnya di artikel ini: “Ini 7 Penyebab Gigi Kuning dan Cara Ampuh Mengatasinya“.

2. Cuka Sari Apel

Metode lainnya yang bisa diterapkan sebagai cara untuk memutihkan gigi adalah dengan menggunakan cuka sari apel. Penelitian pada 2014 telah membuktikan jika cuka apel memiliki efek pemutihan yang baik pada gigi sapi. Berikut cara penggunaannya:

Buat obat kumur dengan mencampurkan 2 sendok teh cuka sari apel dengan 170 gram air. Kumur larutan tersebut selama 30 detik dan bilas dengan air serta sikat gigi setelahnya.

Namun, kamu juga perlu memperhatikan jika cara ini memiliki potensi untuk menyebabkan kerusakan pada kekerasan dan struktur permukaan gigi. Maka dari itu, disarankan untuk menggunakannya hanya dalam waktu yang singkat.

3. Arang

Penggunaan arang untuk menghilangkan noda pada gigi sudah dilakukan sejak dahulu kala. Cara ini memang sudah terbukti ampuh untuk memutihkan gigi. Arang dapat menghilangkan pigmen dan noda dari gigi karena daya serapnya yang tinggi. Bahkan arang juga mampu menyingkirkan bakteri dan racun di dalam mulut.

Ada dua cara untuk metode ini. Pertama, gunakan pasta gigi yang mengandung arang aktif yang dipercaya mampu memutihkan gigi. Kedua, kamu bisa membeli arang aktif untuk memutihkan gigi dengan menyikatkan langsung pada gigi.

Kamu bisa menyikatnya dengan lembut hingga membentuk lingkaran kecil selama 2 menit. Hindari terkena gusi karena dapat menjadi abrasif.

Jika kamu memiliki gigi yang sensitif atau tidak ingin mengalami abrasif akibat penggunaan arang, cobalah untuk mengoleskannya saja pada gigi. Setelah itu, biarkan selama 2 menit dan bersihkan dari gigi.

Baca juga: Sebelum Memutihkan Gigi, Perhatikan Dulu Hal Ini

Itulah beberapa cara memutihkan gigi dengan alami agar kepercayaan diri kembali dan senyuman kembali menjadi indah. Gigi yang sudah kuning dalam waktu yang lama mungkin membutuhkan metode pembersihan yang lebih lama dan/atau cara yang lebih intens agar kembali putih. Jika percobaan beberapa kali masih tidak membuahkan hasil, ada baiknya segera menemui dokter gigi.

Kamu bisa menemui dokter gigi secara langsung di beberapa rumah sakit yang bekerja sama dengan Halodoc. Jika tidak memungkinkan, interaksi dengan ahli medis juga bisa dilakukan melalui online dengan fitur Chat atau Voice/Video Call. Nikmati semua kemudahan ini dengan download aplikasi Halodoc di smartphone kamu!

This image has an empty alt attribute; its file name is Banner_Web_Artikel-01.jpeg
Referensi:
Healthline. Diakses pada 2021. How to Get Rid of Yellow Teeth.
Medical News Today. Diakses pada 2021. Six natural ways to whiten teeth.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan