Cek Fakta: Sering Meditasi Bikin Pikiran Makin Muda

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   25 Januari 2023

“Meditasi tidak hanya menyehatkan fisik dan emosi secara keseluruhan. Melakukan aktivitas ini secara rutin juga ternyata dapat membuat otak menjadi lebih muda.”

Cek Fakta: Sering Meditasi Bikin Pikiran Makin MudaCek Fakta: Sering Meditasi Bikin Pikiran Makin Muda

Halodoc, Jakarta – Studi dalam NeuroImage menyebutkan, orang-orang yang sering melakukan meditasi dalam jangka panjang memiliki otak yang lebih muda, dengan konsentrasi jaringan yang lebih tinggi pada daerah otak yang paling terdampak oleh penuaan. 

Artinya, penelitian dari Departemen Neurologi Fakultas Kedokteran UCLA ini menunjukkan bahwa meditasi dapat membantu meminimalkan usia otak dan melindungi organ penting tersebut dari risiko penurunan yang terjadi karena usia yang semakin bertambah.

Kamu tentunya mengetahui bahwa penuaan merupakan proses alami tubuh yang muncul bersamaan dengan penurunan ukuran otak. Penurunan ini terjadi karena hilangnya jaringan ikat pada otak yang berhubungan dengan usia atau penyusutan otak dan memengaruhi memori, pengaturan emosi, serta fungsi eksekutif.

Bagaimana Meditasi Menjaga Otak Tetap Muda

Menggunakan data pencitraan otak dari studi sebelumnya tentang dampak meditasi pada ketebalan kortikal, studi kali ini memeriksa apakah perkiraan komposisi otak para meditator berusia 50 tahun ke atas berbeda dari non-meditator.

Guna menjawab pertanyaan tersebut, para peneliti membandingkan gambaran otak melalui sampel yang cocok dari 50 meditator dan 50 kontrol non-meditasi yang berusia antara 24 hingga 77 tahun.

Kedua kelompok terdiri dari 22 wanita dan 28 pria, dan memiliki usia rata-rata 51,4 tahun. Meditator rata-rata memiliki pengalaman meditasi hampir 20 tahun (kisaran 4 hingga 46 tahun).

Para peneliti memperkirakan usia otak dengan menggunakan indeks BrainAGE, ukuran yang menerjemahkan pola penuaan otak multidimensi menjadi skor tunggal yang mewakili perbedaan antara perkiraan usia otak individu dan usia kronologis. 

Perbandingan perkiraan indeks BrainAGE dari kedua kelompok menunjukkan perbedaan yang signifikan antara meditator dan non-meditator. Rata-rata, otak para meditator jangka panjang 7,5 tahun lebih muda pada usia 50 tahun daripada otak non-meditator.

Lalu, tambahan 1 bulan dan 22 hari lebih muda untuk setiap tahun setelah 50 tahun. Studi ini menunjukkan bahwa meditasi memang benar dapat memperlambat proses penuaan pada otak.

Meski begitu, hasil penelitian ini bersifat inferensial, dan tidak menjawab pertanyaan mengenai berapa tahun perlu melakukan meditasi untuk mencapai efek ini, atau apakah perubahan struktur otak berhubungan langsung dengan fungsi kognitif, perilaku, atau psikososial.

Perubahan pada Otak

Ada beberapa penjelasan potensial mengapa otak para meditator biasa berbeda dari non-meditator, yaitu:

  • Konsentrasi dan perhatian terfokus dalam sebagian besar bentuk meditasi dapat merangsang pertumbuhan struktur saraf dan mendorong peningkatan konektivitas dan efisiensi dalam jaringan saraf.
  • Meditasi menyangga otak dan sistem saraf melawan efek merusak dari stres kronis, yang dapat mengurangi respons proinflamasi, merangsang aktivitas telomerase, dan menghambat perubahan otak yang berkaitan dengan usia.

Meski perlu lebih banyak penelitian untuk bisa memahami mengapa dan bagaimana meditasi dapat melindungi otak dari penurunan terkait usia, temuan dari penelitian ini dapat memberikan gambaran bahwa meditasi bisa membantu menjaga otak dari penuaan dan berbagai masalah yang berhubungan dengan penyakit degenerasi lainnya. 

Tidak boleh lupa, kamu juga perlu memperhatikan kesehatan tubuh. Jika memang perlu, kamu bisa mengonsumsi suplemen atau vitamin. Cek semua kebutuhan medis lebih mudah dan praktis dari Halodoc, pastikan saja kamu sudah download Halodoc melalui App Store maupun Play Store. 

Referensi:
Mindful. Diakses pada 2023. Meditators Have Younger Brains.
NeuroImage. Diakses pada 2023. Estimating brain age using high-resolution pattern recognition: Younger brains in long-term meditation practitioners.

Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan