Ini Resep Sayur Sop yang Gurih dan Lezat untuk Menu Sehari-hari

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   24 Juli 2023

“Ada banyak variasi resep sayur sop yang bisa kamu pilih sesuai selera. Cobalah pastikan bahan yang kamu pilih masih segar, dan jangan lupa untuk menambahkan makanan pendamping yang bergizi dan sehat.”

Ini Resep Sayur Sop yang Gurih dan Lezat untuk Menu Sehari-hariIni Resep Sayur Sop yang Gurih dan Lezat untuk Menu Sehari-hari

Halodoc, Jakarta – Sayur sop istimewa memiliki keunikan dan cita rasa yang khas. Sebab, menu ini mengombinasikan beragam bahan dan bumbu yang digunakan dalam proses memasaknya. 

Resep sayur sop andalan terletak pada pilihan bahan, keragaman sayuran, kesegaran daging, serta penggunaan bumbu rempahnya. Seperti apa resep sayur sop enak mantap? Baca informasinya di sini!

Resep Sayur Sop Enak

Keseimbangan antara manis, asin, dan gurih akan memberikan cita rasa yang menggugah selera. Berikut resep sayur sop enak dan panduan membuatnya:

Bahan-bahan:  

  • 2 buah wortel, potong dadu.
  • 2 buah kentang, potong sedang.
  • 100 gram buncis, iris sesuai selera. 
  • 150 gram kembang kol, iris melintang.
  • 1 batang seledri, iris halus.
  • 1 batang daun bawang, iris halus.
  • 2 liter kaldu ayam atau daging.
  • 200 gram daging ayam atau daging sapi, potong-potong (opsional).
  •  4 siung bawang putih, cincang halus.
  • 1 buah bawang bombay, iris tipis.
  • 2 sendok makan minyak sayur.
  • 4 lembar daun salam.
  • 3 batang serai, memarkan.
  • Garam sejumput. 
  • Merica secukupnya.
  • Air secukupnya.

Cara membuat:

1. Panaskan minyak sayur dalam panci besar. Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum dan layu.

2. Jika menggunakan daging, tambahkan potongan daging ke dalam panci dan masak hingga berubah warna.

3. Tambahkan kaldu ayam atau daging ke dalam panci. Jika tidak menggunakan daging, kamu dapat langsung menambahkan air secukupnya.

4. Masukkan wortel, kentang, buncis, dan kembang kol ke dalam panci. Aduk rata.

5. Tambahkan daun salam dan serai untuk memberikan aroma khas.

6. Biarkan sayur sop mendidih dengan api sedang hingga sayuran matang dan empuk.

7. Setelah sayuran matang, tambahkan seledri dan daun bawang. Aduk rata.

8. Beri garam dan merica secukupnya sesuai dengan selera.

9. Biarkan sayur sop mendidih selama beberapa menit lagi agar bumbu meresap ke dalam sayuran.

10. Setelah rasa dan tekstur sayur sop sesuai dengan selera, matikan api dan sajikan sayur sop dalam mangkuk.

11. Sayur sop siap dinikmati sebagai hidangan utama atau disajikan bersama nasi hangat.

Mau tahu resep menarik dan menyehatkan lainnya? Baca resep menarik lainnya di sini:

Pilihan Makanan Sehat Pendamping untuk Sayur Sop

Sebenarnya ada banyak variasi resep sayur sop yang bisa kamu pilih sesuai selera. Namun, supaya tetap menyehatkan, berikut adalah pilihan makanan sehat pendampingnya: 

1. Nasi merah

Nasi merah mengandung serat yang tinggi dan nutrisi penting seperti vitamin B kompleks dan zat besi. Kombinasi nasi merah dengan sayur sop memberikan keseimbangan nutrisi yang lebih baik dan membantu menjaga kenyang lebih lama.

2. Tahu atau tempe

Tahu dan tempe adalah sumber protein nabati yang baik dan rendah lemak jenuh. Menambahkan tahu atau tempe sebagai pendamping sayur sop akan meningkatkan kandungan protein dalam hidangan dan membuatnya lebih lengkap secara nutrisi.

3. Telur rebus

Telur rebus merupakan sumber protein berkualitas tinggi dan mengandung berbagai vitamin dan mineral seperti vitamin B12, selen, dan kolin. 

4. Kacang-kacangan

Kacang-kacangan seperti kacang hijau, kacang merah, atau kacang kedelai adalah sumber protein nabati, serat, dan mineral. Menambahkan kacang-kacangan ke dalam sayur sop akan memberikan kandungan nutrisi yang lebih beragam.

Dengan memilih makanan sehat pendamping yang tepat, kamu dapat menghadirkan menciptakan hidangan yang lebih seimbang secara nutrisi dan memaksimalkan manfaat kesehatan dari resep sayur sop. Selamat mencoba!

Selain makanan sehat, jaga kesehatanmu dan keluarga dengan produk kesehatan berkualitas di Halodoc dengan klik gambar berikut:

toko kesehatan halodoc
Referensi:
Cookpad. Diakses pada 2023. Sayur Sop Sederhana.
Brilio Food.net. Diakses pada 2023. 21 Cara membuat sayur sop, gurih & cocok jadi hidangan di musim hujan.
Rupa-rupa.com. Diakses pada 2023. Resep Sayur Sop Sederhana untuk Hidangan Rumahan.
Eating Well. Diakses pada 2023. 22 Healthy Sides to Pair with a Bowl of Soup.The Spruce Eats.com. Diakses pada 2023. 18 Perfect Side Dishes for Soup.

Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan