Inilah 5 Makanan yang Dapat Meningkatkan Kesehatan Paru-Paru

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   30 September 2020
Inilah 5 Makanan yang Dapat Meningkatkan Kesehatan Paru-ParuInilah 5 Makanan yang Dapat Meningkatkan Kesehatan Paru-Paru

Halodoc, Jakarta – Tentunya menjaga kesehatan paru-paru menjadi hal yang sangat penting untuk dilakukan. Hal ini disebabkan paru-paru menjadi salah satu organ yang sangat vital dalam tubuh. Paru-paru bekerjasama dengan sistem pernapasan untuk memasukkan oksigen ke dalam tubuh dan mengeluarkan karbon dioksida dari dalam tubuh. Gangguan kesehatan yang terjadi pada paru-paru tentu saja dapat memengaruhi kondisi kesehatan tubuh secara menyeluruh.

Baca juga: 5 Cara Sederhana Menjaga Kesehatan Paru-Paru

Berbagai cara bisa kamu lakukan untuk menjaga kesehatan paru-paru, seperti rutin berolahraga dan juga mengonsumsi pola makan yang seimbang. Nah, tidak ada salahnya ketahui beberapa jenis makanan yang dapat membantu kamu untuk tingkatkan kesehatan paru agar terhindar dari berbagai gangguan kesehatan. Berikut ulasannya.



Makanan yang Dapat Tingkatkan Kesehatan Paru

Berbagai faktor dapat menyebabkan kesehatan paru-paru menurun, seperti asap rokok, polusi udara, serta jenis makanan tertentu. Namun jangan khawatir, dengan rutin melakukan olahraga dan mengonsumsi makanan yang bernutrisi baik bagi paru-paru kamu dapat menjaga kesehatan paru-paru dan mengurangi risiko gangguan kesehatan.

Terlebih lagi, beberapa jenis makanan ternyata memiliki nutrisi dan gizi yang sangat baik untuk kesehatan paru-paru jika rutin kamu konsumsi. Tidak ada salahnya kenali beberapa jenis makanan yang dapat tingkatkan kesehatan paru.

1.Sayuran Hijau

Berbagai jenis sayuran hijau dapat menjadi makanan yang sehat bagi paru. Tidak hanya serat, sayuran hijau juga memiliki kandungan vitamin C, karotenoid, folat, dan juga fitokimia sehingga dapat menangkal zat yang berisiko merusak kesehatan paru-paru. Salah satu sayuran yang bisa kamu konsumsi adalah brokoli. 

Melansir dari Medicine Net, pengidap chronic obstructive pulmonary disease pun dapat meningkatkan kesehatan paru-paru dengan mengonsumsi brokoli karena kandungan antioksidannya yang cukup tinggi. 

2.Bluberi

Bluberi menjadi salah satu buah dari jenis beri yang sangat baik untuk kesehatan paru-paru. Hal ini disebabkan bluberi memiliki kandungan antosianin yang cukup tinggi. Kandungan antosianin sendiri merupakan pigmen yang dapat melindungi paru-paru dari berbagai kerusakan yang dapat terjadi.

Baca juga: Begini Cara Menjaga Kapasitas Paru-Paru

3.Bit

Tahukah kamu bahwa warna cerah dari buah bit mengandung senyawa yang dapat mengoptimalkan kesehatan paru-paru? Bit terbukti mengandung nitrat yang cukup tinggi. Nitrat sendiri dapat membuat pembuluh darah menjadi lebih fleksibel, mengurangi tekanan pada pembuluh darah, serta mengoptimalkan pengambilan oksigen.

Tidak hanya bit merah, kamu juga bisa mengonsumsi bit hijau untuk mendapatkan manfaat bagi paru-paru. Tidak kalah dengan buah bit merah, bit hijau juga memiliki kandungan nutrisi, seperti magnesium, kalium, vitamin C, serta antioksidan karotenoid yang dapat menjaga kesehatan paru-paru.

4.Labu Kuning

Labu kuning nyatanya memiliki kandungan antioksidan yang cukup tinggi. Melansir dari Healthline, kandungan antioksidan pada labu kuning dapat meningkatkan kesehatan paru, baik pada remaja maupun orang-orang yang telah memasuki usia lanjut.

5.Teh Hijau

Tentunya manfaat teh hijau sudah tidak diragukan lagi. Selain dapat membantu kamu untuk menurunkan berat badan, ternyata teh hijau juga dapat kamu gunakan untuk meningkatkan kesehatan paru-paru, loh. Hal ini disebabkan teh hijau memiliki kandungan epigallocatechin gallate (EGCG) yang dapat meningkatkan antioksidan dan anti peradangan dalam tubuh, khususnya pada paru-paru.

Baca juga: Alasan Sering Terpapar Polusi Udara Berisiko Terkena Emfisema

Itulah beberapa makanan yang dapat membantu kamu meningkatkan kesehatan paru-paru. Kesehatan paru-paru akan semakin terjaga jika makanan yang kamu konsumsi disertai gaya hidup sehat, seperti rutin berolahraga dan juga menghindari paparan polusi udara. Kamu bisa gunakan aplikasi Halodoc dan bertanya langsung pada dokter mengenai jenis olahraga dan cara sederhana menjaga paru-paru tetap sehat.

Referensi:
NDTV Food. Diakses pada 2020. Healthy Diet for Lungs: 10 Foods That Can Help You Breathe Better.
Healthline. Diakses pada 2020. The 20 Best Foods for Lung Health.
Medical News Today. Diakses pada 2020. Natural Ways to Cleanse Your Lungs.
Medicine Net. Diakses pada 2020. Broccoli Compound May Help COPD Patients.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan