Inilah Pentingnya Mengajarkan Rajin Cuci Tangan pada Anak

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   28 Januari 2021
Inilah Pentingnya Mengajarkan Rajin Cuci Tangan pada AnakInilah Pentingnya Mengajarkan Rajin Cuci Tangan pada Anak

Halodoc, Jakarta - Saat pandemi virus corona seperti sekarang ini, menerapkan pola hidup bersih dengan rajin mencuci tangan sangat disarankan. Kebiasaan kecil ini memang terlihat sepele, tetapi berdampak besar bagi kesehatan tubuh. Bukan hanya mencegah virus corona saja, melainkan juga mampu menurunkan risiko terjadinya diare hingga hepatitis A

Tangan yang tidak bersih menjadi media utama penularan berbagai macam penyakit. Bukan itu saja, tidak menjaga kebersihan tangan dengan baik membuat virus dan bakteri menempel dan bersarang. Jika sudah begitu, maka risiko masuk ke dalam tubuh melalui mata, hidung, mulut atau anus menjadi lebih besar.

Penjelasan mengenai pentingnya cuci tangan pasti sudah dipahami betul oleh orangtua, berbeda dengan anak. Mengajarkan rajin cuci tangan pada anak juga bukan hal yang mudah. Lantas, bagaimana cara yang efektif untuk mengajarkannya? Berikut ini beberapa langkah yang dapat ibu lakukan:

Baca juga: Ini Cara Menjaga Kesehatan Mental Anak Agar Tumbuh Optimal

1. Mengajak Cuci Tangan Bersama

Langkah pertama untuk mengajarkan rajin cuci tangan pada anak adalah dengan mengajaknya mencuci tangan bersama. Hal tersebut dilakukan karena anak-anak cenderung mudah mengikuti kebiasaan orang di sekitarnya. Nah, cara yang paling mudah adalah memberikan contoh kepada mereka. Pastikan untuk mengajarkannya mencuci tangan setelah dari kamar mandi, sebelum dan setelah makan, serta setelah beraktivitas.

2. Lakukan dengan Cara Menyenangkan

Lakukan pengajaran dengan cara yang menyenangkan. Pakai cara yang lebih menyenangkan untuk mengajarkan rajin cuci tangan pada anak, agar ia tertarik. Ibu bisa sekreatif mungkin, seperti membuat lagi sendiri atau menonton video dari internet. 

Baca juga: Intip 7 Cara Tingkatkan Imajinasi Anak

3. Berikan Pernak-Pernik yang Disukai Anak

Cara selanjutnya adalah menyediakan pernak-pernik yang disukai anak, seperti handuk dengan karakter yang ia sukai. Nah, setelah mencuci tangan, anak bisa mengelap tangan yang basah dengan handuk tersebut. Cara yang satu ini bisa menjadi alternatif agar anak rajin mencuci tangan.

4. Beri Peringatan pada Anak

Menerapkan kebiasaan rajin mencuci tangan pada anak akan membutuhkan usaha yang besar. Apalagi jika anak belum mengerti betapa pentingnya mencuci tangan. Nah, disinilah tugas ibu untuk memberi peringatan pada anak. Jelaskan mengapa perlu rajin mencuci tangan saat pandemi seperti sekarang ini. Selain itu, ibu bisa menjelaskan pada anak apa saja dampak buruk yang terjadi jika kuman bersarang pada tangan.

Jangan lupa untuk menyampaikan dengan cara dan kata-kata yang halus agar anak tidak merasa ketakutan berlebihan. Sampai di sini, apakah ibu berniat mau mengajarkan rajin cuci tangan pada anak? 

Baca juga: Berapakah Ukuran Kadar Gula Darah yang Normal pada Anak?

Itulah beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk mengajarkan rajin cuci tangan pada anak. Jika sejumlah langkah tersebut tidak dapat menghindari penyakit pada anak yang disebabkan oleh kuman dan virus, silahkan periksakan di rumah sakit terdekat untuk menentukan langkah penanganannya ya, bu.

Referensi:
CDC. Diakses pada 2021. Handwashing: A Family Activity.
Kids Health. Diakses pada 2021. Hand Washing: Why It's So Important.
Stanford Children. Diakses pada 2021. Teaching Kids to Wash Their Hands.


Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan