Magnesium Glycinate

DAFTAR ISI
- Apa Itu Magnesium Glycinate?
- Manfaat Magnesium Glycinate
- Cara Menggunakan Magnesium Glycinate
- Riset seputar Magnesium Glycinate
- Dampak Kekurangan Magnesium Glycinate
- Dampak Kelebihan Magnesium Glycinate
- Sumber Magnesium Alami
- Risiko Mengonsumsi Magnesium Glycinate
Apa Itu Magnesium Glycinate?
Magnesium glycinate adalah suplemen magnesium yang menggabungkan mineral magnesium dengan asam amino glisin.
Bentuk ini dikenal mudah diserap tubuh dan lembut untuk sistem pencernaan, sehingga lebih kecil kemungkinannya menyebabkan efek samping seperti diare dibandingkan bentuk magnesium lainnya.
Magnesium sendiri adalah mineral penting yang berperan dalam banyak fungsi tubuh, seperti menjaga kesehatan otot, saraf, tulang, dan mengatur kadar gula darah.
Manfaat Magnesium Glycinate
Suplemen magnesium glycinate memiliki berbagai manfaat kesehatan untuk tubuh, seperti:
1. Meningkatkan Kualitas Tidur
Magnesium glycinate dapat membantu meningkatkan kualitas tidur, terutama bagi mereka yang mengalami insomnia ringan.
Suplemen ini membantu menenangkan sistem saraf dan mempromosikan rasa rileks, sehingga memudahkan seseorang untuk tertidur lebih cepat dan tidur lebih nyenyak.
2. Meringankan Stres dan Kecemasan
Memiliki efek menenangkan, suplemen ini pun mampu mengurangi tingkat kecemasan dan stres.
Ini karena magnesium berperan penting dalam fungsi sistem saraf, yang membantu tubuh merespons stres secara lebih efektif.
3. Mendukung Kesehatan Otot dan Tulang
Magnesium memainkan peran penting dalam menjaga kesehatan otot dan tulang.
Magnesium glycinate membantu mencegah kram otot, mendukung kontraksi otot yang sehat, serta berkontribusi dalam menjaga kepadatan tulang, yang sangat penting seiring bertambahnya usia.
4. Meningkatkan Kesehatan Jantung
Tak hanya itu, magnesium glycinate juga dapat menjaga kesehatan jantung dengan mendukung fungsi normal detak jantung dan mengatur tekanan darah.
Dengan mengonsumsi magnesium yang cukup, risiko gangguan irama jantung dan hipertensi bisa berkurang.
5. Membantu Proses Pencernaan
Suplemen ini berperan dalam melancarkan proses pencernaan dengan membantu mengatur pergerakan usus dan mencegah sembelit.
Magnesium juga memiliki efek laksatif ringan yang dapat membantu memperbaiki pencernaan dan kesehatan saluran cerna secara keseluruhan.
Cara Menggunakan Magnesium Glycinate
Beberapa orang membutuhkan suplemen magnesium glycinate jika tubuh mereka kesulitan menyerap magnesium dengan baik, dan hal ini sering dianjurkan oleh tenaga medis.
Magnesium glycinate tersedia dalam bentuk tablet atau bubuk, dan umumnya lebih baik dikonsumsi bersama makanan untuk mengurangi kemungkinan rasa tidak nyaman pada perut.
Berikut ini adalah dosis yang direkomendasikan:
- Untuk pria
Usia 19 hingga 30 tahun: 400 mg
Usia > 31 tahun: 420 mg
- Untuk wanita
Usia 19 hingga 30 tahun: 310 mg
Usia > 31 tahun: 320 mg
- Untuk anak-anak
Usia 1-3 tahun: 80 mg
Usia 4-8 tahun: 130 mg
Usia 9-13 tahun: 240 mg
- Untuk remaja
Remaja laki-laki usia 14-18 tahun: 410 mg
Remaja perempuan usia 14-18 tahun: 360 mg
Jika kamu sedang mengonsumsi obat-obatan lain, disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter atau apoteker terlebih dahulu.
Mereka dapat memberikan informasi terkait potensi interaksi antara obat-obatan yang Anda konsumsi dengan suplemen magnesium tersebut.
Ketahui lebih lanjut terkait Kadar Magnesium yang Tepat untuk Orang Dewasa berikut ini.
Riset Seputar Magnesium Glycinate
Riset yang dimuat dalam jurnal European Society of Medicine pada 2024 berhasil menguji apakah suplemen magnesium dapat membantu meningkatkan kualitas tidur dan suasana hati pada orang dewasa dengan gejala insomnia ringan.
Sebanyak 31 peserta dibagi menjadi dua kelompok, satu mengonsumsi magnesium (1 g/hari) dan satu lagi plasebo, selama dua minggu.
Hasilnya menunjukkan bahwa kelompok yang mengonsumsi magnesium mengalami peningkatan signifikan dalam kualitas tidur, suasana hati, dan aktivitas, seperti durasi tidur dan efisiensi tidur.
Tidak ada efek samping yang dilaporkan, dan semua peserta mengikuti pengobatan dengan baik.
Sehingga hal ini membuat suplementasi magnesium bisa menjadi cara yang efektif untuk memperbaiki tidur dan suasana hati.
Fakta Menarik
1. Magnesium glycinate lebih mudah diserap tubuh dibandingkan bentuk magnesium lainnya, sehingga lebih efektif dalam meningkatkan kadar magnesium darah.
2. Kebutuhan magnesium harian untuk pria dewasa berkisar antara 400 hingga 420 mg, sementara wanita dewasa sekitar 310 hingga 320 mg.
3. Mengonsumsi magnesium glycinate dapat membantu mengurangi gejala insomnia dan meningkatkan kualitas tidur.
Dampak Kekurangan Magnesium
Penelitian menunjukkan bahwa sekitar 50 persen orang di Amerika Serikat kekurangan magnesium.
Kebutuhan magnesium harian (RDA) bervariasi berdasarkan usia dan jenis kelamin. Untuk remaja hingga dewasa muda, wanita membutuhkan sekitar 310-360 mg, sementara pria membutuhkan 400-420 mg.
Kekurangan magnesium dapat menimbulkan gejala sebagaimana berikut:
- Kehilangan nafsu makan
- Mual dan muntah
- Mudah kelelahan
- Kesemutan
- Kram otot dan kontraksi otot
- Gangguan irama jantung
- Kejang-kejang.
Beberapa penyebab umum kekurangan magnesium antara lain konsumsi alkohol, diare kronis, sering buang air kecil karena diabetes yang tidak terkontrol, gangguan penyerapan makanan akibat penyakit celiac, kekurangan gizi, dan penggunaan beberapa jenis obat.
Dampak Kelebihan Magnesium
Jika kamu ingin memantau asupan magnesium, kamu bisa memperhatikan kandungan magnesium dalam makanan yang hendak kamu makan.
Sebab, kelebihan magnesium juga meningkatkan risiko penyakit.
Beberapa gejala kelebihan magnesium antara lain:
- Tekanan darah rendah (hipotensi)
- Mual
- Muntah
- Wajah memerah
- Detak jantung tidak teratur
- Kelemahan otot
Pada kasus yang parah, pasien dengan kelebihan asupan magnesium juga berpotensi mengalami komplikasi berbahaya, seperti henti jantung.
Ingin lebih memahami efek samping tubuh ketika kelebihan magnesium? Baca di sini: Pentingnya Mengetahui Efek kalau Tubuh Kebanyakan Magnesium.
Sumber Magnesium Alami
Magnesium bisa ditemukan dalam berbagai jenis makanan. Pada umumnya, sumber terbaik magnesium adalah makanan yang tidak diproses, seperti:
- Sayuran hijau daun gelap, seperti swiss chard dan bayam
- Kacang-kacangan dan biji-bijian, seperti biji labu, chia, dan wijen
- Rumput laut
- Kacang-kacangan dan lentil
- Gandum utuh yang tidak diproses
- Buah-buahan, seperti pisang, buah ara kering, dan blackberry
- Ikan, terutama ikan halibut
Apabila memungkinkan, pilihlah makanan yang ditanam di tanah organik yang sehat. Tanah seperti ini mengandung konsentrasi nutrisi dan mineral yang lebih tinggi.
Risiko Mengonsumsi Magnesium Glycinate
Meskipun magnesium glycinate umumnya aman untuk dikonsumsi, sebaiknya konsultasikan dengan dokter sebelum menggunakannya.
Berikut beberapa langkah hati-hati yang perlu diperhatikan saat mempertimbangkan mengonsumsi suplemen:
- Periksalah jumlah magnesium yang terkandung di dalamnya, yang biasa ditemukan di label produk.
- Belilah suplemen dari sumber yang tepercaya.
- Disuksikan dengan dokter jika kamu memiliki masalah jantung atau ginjal.
- Jika kamu mengonsumsi antibiotik atau obat lain, tanyakan kepada profesional medis tentang kemungkinan interaksi dengan magnesium dan apakah penyerapan magnesium atau obat-obatan tersebut akan terpengaruh.
Penting untuk memerhatikan langkah tersebut, sebab mengonsumsi magnesium glycinate secara berlebihan dapat menyebabkan bermacam risiko.
Risiko tersebut meliputidiare, mual, kram perut, tekanan darah rendah, detak jantung yang tidak teratur, dan dalam kasus ekstrem, keracunan magnesium yang dapat berbahaya bagi ginjal dan sistem saraf.
Apabila kamu memiliki pertanyaan lebih lanjut terkait konsumsi magnesium glycinate, kamu bisa berdiskusi dengan dokter spesialis gizi di Halodoc.
Mereka siap memberikan layanan konsultasi seputar penggunaan magnesium glycinate yang menyesuaikan dengan kebutuhan tubuhmu.
Tunggu apa lagi? Yuk, gunakan Halodoc sekarang juga!