Waspada, Impetigo Bisa Timbulkan Komplikasi Demam Scarlet

Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   04 November 2020
Waspada, Impetigo Bisa Timbulkan Komplikasi Demam ScarletWaspada, Impetigo Bisa Timbulkan Komplikasi Demam Scarlet

Halodoc, Jakarta - Apa ibu pernah mendengar penyakit impetigo yang umumnya dialami anak-anak? Penyakit yang menyebabkan infeksi kulit ini disebabkan oleh serangan bakteri-bakteri nakal. Nah, ketika dialami anak-anak penyakit ini bakal menimbulkan tanda berupa lepuh, atau bercak luka terbuka pada kulit. Pada beberapa kasus juga bisa menimbulkan kerak berwarna kuning atau cokelat.

Lantas, apa jadinya bila impetigo dibiarkan tanpa penanganan? Hati-hati, kondisi ini nantinya bisa menimbulkan komplikasi yang jauh lebih serius. Pertanyaannya, apa saja komplikasi impetigo yang perlu diwaspadai? Benarkah penyakit ini bisa memicu terjadinya demam scarlet? 

Baca juga: Awas, Impetigo Mudah Menular pada Bayi dan Anak-Anak

Penularan dan Gejala Impetigo

Impetigo merupakan infeksi bakteri yang terbilang mudah menular. Penyakit kulit ini dapat menular secara langsung melalui kontak kulit atau dengan barang perantara. Contohnya handuk, baju, atau peralatan makanan yang telah terkontaminasi bakteri. 

Baca juga: Awas, Impetigo Mudah Menular pada Bayi dan Anak-Anak

Menurut ahli di National Institutes of Health (NIH), impetigo lebih umum terjadi pada anak-anak (balita 2-5 tahun) yang hidup dalam kondisi tidak sehat. Gejala impetigo yang dialami pengidapnya bisa berupa: 

  • Timbul bercak merah yang menyerupai luka, tidak terasa sakit tapi gatal. 
  • Ruam yang muncul bisa menyebar ke area lain karena garukan.
  • Bekas ini dapat sembuh tanpa bekas dalam waktu beberapa hari atau minggu. 
  • Lepuhan yang gatal, berisi cairan berwarna kuning , dan akan mengeras saat keluar.
  • Timbulnya pembengkakan kelenjar getah bening di dekat infeksi

Kembali ke pertanyaan di atas, benarkah impetigo bisa memicu terjadinya demam scarlet

Baca juga: Anak Alami Demam Scarlet, Segera Lakukan 5 Hal Ini

Dari Infeksi Kulit ke Demam dan Ruam Kulit

Demam scarlet adalah demam yang ditandai dengan munculnya ruam pada kulit pengidapnya. Ketika menyerang pengidapnya, demam ini menimbulkan rasa gatal karena ruam kulit, sakit tenggorokan, dan demam tinggi. 

Pada beberapa kasus, demam scarlet bisa menimbulkan ruam pada kulit yang terlihat seperti luka bakar karena matahari dan terasa kasar. Nah, umumnya demam scarlet ini umumnya dialami oleh anak-anak berusia 5-15 tahun.

Lalu, apa hubungannya demam scarlet dan impetigo? Menurut ahli di National Health Service Scotland's, demam scarlet biasanya terjadi setelah sakit tenggorokan atau infeksi kulit, seperti impetigo, yang disebabkan oleh jenis bakteri streptokokus tertentu. Demam scarlet juga bisa terjadi ketika seseorang menyentuh kulit orang yang terinfeksi penyakit kulit akibat streptokokus seperti kasus streptokokus.

Hati-hati, demam scarlet yang dibiarkan tanpa penanganan ini bisa menimbulkan masalah serius lainnya. Bakteri penyebab demam ini bisa menyebar ke organ tubuh lainnya bila tidak segera ditangani. Misalnya, menyebar pada paru-paru, telinga bagian tengah, ginjal, amandel, darah, dan kulit. 

Baca juga: Begini Cara Membedakan Campak dengan Demam Scarlet

Komplikasi impetigo bukan cuma menyoal demam scarlet saja. Dalam beberapa kasus impetigo yang dibiarkan tanpa penanganan bisa menyebabkan: 

  • Penyebaran infeksi ke bagian tubuh lain (umum)
  • Radang atau kegagalan ginjal (jarang)
  • Kerusakan kulit permanen dan jaringan parut (sangat jarang).
  • Selulitis.
  • Sepsis.
  • Psoriasis gutata, kelainan kulit yang ditandai ruam menyerupai tetesan air. 

Mau tahu lebih jauh mengenai impetigo dan demam scarlet? Atau memiliki keluhan kesehatan lainnya? Kamu bisa kok bertanya langsung pada dokter melalui aplikasi Halodoc. Tidak perlu keluar rumah, kamu bisa menghubungi dokter ahli kapan saja dan di mana saja. Praktis, kan? 

Referensi:
National Institutes of Health - MedlinePlus. Diakses pada 2020. Scarlet Fever 
NHS Scotland's. Diakses pada 2020. Scarlet fever
National Institute of Health - MedlinePlus. Diakses pada 2020. Impetigo. 
Mayo Clinic. Diakses pada 2020. Impetigo.

Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan