Ini 5 Jenis Penyakit dengan Gejala Perut Kembung

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   29 Februari 2024

“Ada beberapa jenis penyakit yang diketahui menimbulkan perut kembung sebagai gejalanya. Salah satunya adalah GERD yang dapat menimbulkan kembung dan bersendawa sebagai gejalanya.”

Ini 5 Jenis Penyakit dengan Gejala Perut KembungIni 5 Jenis Penyakit dengan Gejala Perut Kembung

Halodoc, Jakarta – Perut kembung diartikan sebagai sensasi perut tertekan atau kepenuhan yang terkadang disertai dengan kondisi perut yang membuncit. Meski lazim terjadi, kondisi ini tidak boleh dianggap sepele, karena menimbulkan rasa tidak nyaman hingga menyakitkan. 

Selain itu, kondisi perut kembung yang terlalu sering terjadi juga perlu diwaspadai.

Sebab, kondisi ini bisa jadi merupakan indikasi akan gejala penyakit tertentu. Lantas, kira-kira apa saja jenis penyakit dengan gejala perut yang kembung?

Jenis Penyakit dengan Gejala Perut Kembung 

Ada beberapa jenis penyakit yang diketahui menimbulkan perut kembung sebagai gejalanya, antara lain: 

1. GERD 

Refluks asam dan penyakit gastroesophageal reflux disease (GERD) terkait erat, tetapi istilah tersebut tidak selalu memiliki arti yang sama.

Refluks asam adalah aliran balik asam lambung ke dalam tabung yang menghubungkan tenggorokan ke lambung (esofagus). Selama episode refluks asam, pengidapnya mungkin merasakan sensasi terbakar di dada (mulas). 

Terkadang refluks asam berkembang menjadi GERD, yaitu bentuk refluks yang lebih parah. Gejala GERD yang paling umum adalah sering mulas dua kali atau lebih dalam seminggu.

Kendati demikian, GERD juga dapat menghasilkan berbagai macam gejala lainnya, seperti bersendawa dan kembung.

Untuk memastikan serta mengatasi gejala perut kembung ini, kamu bisa hubungi 5 Dokter Ini Untuk Bantu Mengatasi Gejala Perut Kembung.

2. Irritable bowel syndrome (IBS)

Sindrom iritasi usus besar atau irritable bowel syndrome merupakan gangguan sistem pencernaan yang menimbulkan kumpulan gejala (sindrom) pada usus besar.

Kondisi ini diketahui mempengaruhi lebih banyak wanita dan orang muda. Beberapa orang dengan IBS memiliki gejala ringan. Namun, bagi yang lain, gejalanya signifikan dan mengganggu kehidupan sehari-hari. 

Untuk gejalanya sendiri, perut kembung dan kecenderungan bersendawa menjadi salah satu gejala yang perlu diwaspadai. Sementara itu, ada beberapa gejala yang dapat muncul dari kondisi ini. Contohnya seperti kram, sakit perut, konstipasi atau sembelit, hingga diare. 

3. Giardiasis

Giardiasis adalah infeksi yang terjadi pada usus kecil, akibat parasit mikroskopis yang disebut Giardia lamblia.

Giardiasis menyebar melalui kontak dengan orang yang terinfeksi. Selain itu, seseorang dapat tertular giardiasis jika memakan makanan yang terkontaminasi atau meminum air yang terkontaminasi. 

Selain manusia, infeksi parasit ini juga rentan terjadi pada anjing dan kucing peliharaan. Nah, perut kembung juga diketahui merupakan salah satu gejala khas dari giardiasis.

Sementara itu, gejala lain seperti kelelahan, mual, tinja berminyak, penurunan nafsu makan, penurunan berat badan signifikan, hingga sakit perut juga menjadi gejala umum yang dapat muncul. 

4. Gangguan makan

Berbagai jenis gangguan makan seperti anoreksia atau bulimia memiliki gejala yang berbeda. Meski begitu, ada beberapa gejala fisik yang serupa dari gangguan makan yang kerap tidak disadari pengidapnya. Contohnya adalah kram perut dan gejala gastrointestinal lainnya, seperti perut kembung atau mual. 

5. Crohn diseases 

Penyakit Crohn termasuk sebagai salah satu jenis penyakit radang usus (IBD). Penyakit ini paling sering terjadi di usus kecil dan usus besar. Selain itu, penyakit ini juga dapat memengaruhi bagian mana pun dari saluran gastrointestinal (GI) dari mulut hingga anus. 

Gejala penyakit Crohn sering berkembang secara bertahap. Gejala tertentu juga dapat menjadi lebih buruk dari waktu ke waktu. Selain perut kembung, Crohn disease juga dapat menimbulkan bercak darah pada tinja, penurunan berat badan, diare, dan kram perut sebagai gejalanya. 

Mau tahu apa saja obat untuk mengatasi perut kembung? Baca di artikel ini: “Ini 7 Rekomendasi Obat Kembung yang Ampuh dan Efektif“.

Itulah beberapa penyakit dengan gejala perut kembung. Jika kamu masih memiliki pertanyaan seputar perut kembung, atau sering mengalaminya, sebaiknya segeralah hubungi dokter. 

Nah, melalui aplikasi Halodoc, kamu bisa tanya dokter spesialis penyakit dalam gastroenterologi tepercaya. Tentunya melalui fitur chat/video call secara langsung. Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, download Halodoc sekarang juga!

Referensi: 

Healthline. Diakses pada 2022. What’s Causing My Abdominal Bloating, and How Do I Treat It?
Healthline. Diakses pada 2022. Understanding Crohn’s Disease. 
Healthline. Diakses pada 2022. 6 Common Types of Eating Disorders (and Their Symptoms). 
Healthline. Diakses pada 2022. Giardiasis. 
Healthline. Diakses pada 2022. Everything You Want to Know About IBS. 

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan