Ini 5 Kandang Terbaik untuk Kucing Peliharaan

Ditinjau oleh  Redaksi Halodoc   03 Juni 2021
Ini 5 Kandang Terbaik untuk Kucing PeliharaanIni 5 Kandang Terbaik untuk Kucing Peliharaan

Halodoc, Jakarta - Setiap pemilik kucing pasti memiliki kandang terbaik versinya masing-masing. Namun, tahukah kamu jika sebenarnya masing-masing jenis kandang memiliki manfaatnya masing-masing, dan dapat disesuaikan dengan jenis kucing yang dimiliki? Nah, berikut ini kandang terbaik untuk kucing versinya masing-masing:

Baca juga: Ini yang Perlu Diketahui tentang Ikan Cupang Aduan

1. Tas Tenteng dengan Ventilasi Terbuka di Setiap Sisi

Kandang terbaik untuk kucing yang pertama adalah tas tenteng yang berbentuk seperti ranjang bayi dengan sisi-sisi yang tertutup jaring. Sisi atas kandang ini juga dapat ditutup oleh jaring untuk memudahkan pemilih hewan menentengnya kemana pun. Kandang ini dilengkapi dengan loop sabuk pengaman mobil, dan penutup jaring untuk mengurangi stres selama perjalanan.

Jenis kandang ini tersedia dalam berbagai ukuran, dan dapat dibeli secara lengkap dengan rodanya. Jadi, kamu tidak perlu repot menjinjingnya saat turun dari mobil. Kandang ini juga dilengkapi dengan kantong penyimpanan belakang sebagai ruang ekstra untuk makanan ringan dan perlengkapan perjalanan lainnya. Bagian depan dapat dibuka dan ditutup dengan resleting untuk memudahkan kucing masuk atau keluar.

2. Pet Cargo dengan Ventilasi dan Pintu Samping

Kandang yang satu ini sepertinya paling banyak dimiliki. Dengan bahan yang keras, mampu melindungi kucing di dalamnya jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Meski memiliki berat yang lumayan ketika dibawa bepergian, tetapi bagian kandang ini dapat dipisahkan, sehingga tidak membutuhkan ruang besar untuk penyimpanan. Kandang ini memiliki pintu yang lebar untuk memudahkan keluar masuk kucing ke dalam kandang.

Baca juga: Apakah Kucing Aman Mengonsumsi Cokelat?

3. Tas dengan Dua Ruang untuk Dua Ekor Kucing

Jika kamu ingin mengajak pergi lebih dari satu kucing, coba untuk membeli kandang ini, ya. Kandang ini memiliki sepasang ruang yang luas untuk dua ekor kucing, dan dipisahkan oleh resleting. Resletingnya sendiri dapat dibuka, agar kucing dapat bermain bersama. Di setiap sisi kandang terdapat jendela jaring dapat digulung. Kandang ini juga dilengkapi loop untuk sabuk pengaman, tidak mudah rusak, dan gampang dilipat.

4. Ransel Berbentuk Kapsul dengan Jendela Bening

Kandang selanjutnya dikhususkan jika kamu ingin bepergian dengan kucing berjalan kaki. Kandang ini berbentuk kapsul dengan jendela bening yang memungkinnya kucing untuk melihat-lihat sekitar. Tas kapsul ini juga memiliki ventilasi udara yang berada di samping dan bagian depan ransel. Ukurannya sendiri antara 11,3 inch x 8,2 inch x 16,5 inch, dan menampung kucing dengan berat hingga 10 pon.

5. Tas untuk Kucing Ras Besar

Kandang terbaik untuk kucing yang terakhir ditujukan untuk pemilik ras kucing domestik yang lebih besar, seperti Maine Coon. Jika dibawa dengan kandang ukuran biasa, sepertinya akan terlalu sempit bagi kucing ras ini. Jangankan untuk berdiri, untuk berbaring pun rasanya akan sesak. Kandang yang satu ini memiliki sepasang sayap yang dapat diperluas yang secara signifikan, sehingga ukurannya pun lebih luas.

Ukurannya yang besar membuat kandang ini memiliki ruang tambahan, sehingga kamu bisa saja membawa mainan kesukaan anak berbulu untuk menemani selama perjalanan. Beberapa orang yang telah memakai kandang ini memiliki sebutan kondominium kucing karena luasnya. Sampai di sini, apakah kamu penasaran ingin membelinya?

Baca juga: Memelihara Ikan Koi, Perhatikan Beberapa Hal Ini

Itulah jenis kandang terbaik untuk kucing jika ingin membawanya bepergian. Jika hewan peliharaan mengalami gangguan kesehatan, segera diskusikan masalah tersebut dengan dokter hewan di aplikasi Halodoc, ya. Temuan jalan keluar yang tepat, agar waktu menghabiskan momen bersama hewan peliharaan dapat berjalan sesuai dengan harapan.




Referensi:
The Spruce Pet. Diakses pada 2021. The 7 Best Cat Carriers.
Independent.co.uk. Diakses pada 2021. 10 best cat carriers for transporting your furry friend with ease.


Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan