Ini Cara Memperlambat Haid yang Aman dan Bisa Dicoba

5 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   20 Maret 2024

“Haid sering kali menjadi tantangan bagi wanita sehingga tak jarang memilih untuk menunda siklus haid tersebut untuk kepentingan tertentu. Pil KB, KB suntik, dan KB IUD adalah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk memperlambat haid.”

Ini Cara Memperlambat Haid yang Aman dan Bisa DicobaIni Cara Memperlambat Haid yang Aman dan Bisa Dicoba

DAFTAR ISI

  1. Cara Memperlambat Haid yang Aman
    1. Pil KB
    2. KB suntik
    3. Memasang cincin vagina
    4. KB IUD
    5. Norethisterone
    6. Mengonsumsi makanan tertentu
  2. Hubungi Dokter Obgyn di Halodoc untuk Atasi Gangguan Menstruasi

Halodoc, Jakarta – Siklus haid atau menstruasi merupakan proses organ reproduksi wanita ketika mempersiapkan kehamilan. Siklus ini berlangsung secara alami pada setiap bulan atau sekitar 24 hingga 38 hari sekali.

Meskipun haid atau menstruasi merupakan hal yang normal pada wanita, tetapi hal ini juga sering menjadi tantangan tersendiri bagi wanita sehingga memilih untuk memperlambat siklus tersebut. 

Biasanya, hal ini disebabkan oleh kondisi tertentu, seperti adanya acara atau perjalanan yang tidak bisa ditunda, faktor kesehatan seperti pramenstruasi yang parah, hingga kenyamanan atau preferensi pribadi. 

Lantas, adakah cara memperlambat haid yang aman?

Cara Memperlambat Haid yang Aman

Meskipun menstruasi adalah proses alami yang penting dalam reproduksi wanita, tetapi terdapat kondisi yang membuat penundaan atau memperlambat siklus haid menjadi sebuah kebutuhan.

Namun, perlu diperhatikan dalam pemilihan cara untuk memperlambat haid agar tetap aman dan terhindar dari berbagai efek samping.

Nah, berikut beberapa cara untuk memperlambat haid yang bisa kamu coba:

1. Pil KB

Cara pertama yang bisa kamu coba adalah dengan mengonsumsi pil KB. Kandung hormon estrogen dan progesteron dalam pil ini berfungsi untuk mencegah terjadinya ovulasi.

Secara umum, pil ini berjumlah 28 buah yang terdiri dari 21 pil aktif atau mengandung hormon progesteron dan 7 pil lainnya merupakan placebo pills atau pil yang tidak memiliki kandungan hormon.

Pil KB biasanya digunakan untuk menunda kehamilan, tetapi juga bisa digunakan untuk memperlambat haid.

Untuk menunda haid, kamu cukup mengonsumsi 21 pil aktif tanpa harus mengonsumsi 7 pil sisanya.

Catat, Ini Jenis Pil KB Beserta Rekomendasinya yang bisa kamu konsumsi untuk memperlambat haid.

2. KB suntik

Selain menggunakan pil KB, kamu juga bisa melakukan KB suntik untuk memperlambat atau menunda siklus haid.

Kadar hormon progesteron atau progestin dalam tubuh meningkat secara signifikan ketika menggunakan suntik KB.

Kondisi tersebut yang mengakibatkan siklus haid tertunda. Suntik KB biasanya dilakukan setiap 3 bulan atau 90 hari sekali oleh dokter.

3. Memasang cincin vagina

Cara selanjutnya yang bisa kamu coba adalah dengan memasang cincin vagina atau vaginal ring.

Cincin vagina merupakan alat kontrasepsi yang terbuat dari plastik fleksibel berbentuk seperti cincin. 

Vaginal ring memiliki kandungan hormon yang serupa dengan pil KB, yaitu estrogen dan progesteron.

Alat ini bekerja dengan cara melepaskan kedua hormon tersebut ke dalam aliran darah. 

Namun, hormon dalam vaginal ring hanya dapat bertahan selama 21 hari. Untuk itu, kamu perlu mengganti setiap 21 hari sekali guna memperlambat haid.

Untuk menggunakannya, kamu perlu memasangkannya langsung pada vagina. Meski bisa dilakukan sendiri, alangkah lebih baiknya jika kamu melakukan konsultasi terlebih dahulu dengan dokter.

4. KB IUD

Intrauterine device atau yang dikenal dengan KB IUD merupakan alat kontrasepsi yang berbentuk seperti huruf ‘T’.

KB ini bisa kamu juga kamu gunakan untuk menunda haid atau menstruasi.

KB IUD akan dimasukkan ke dalam rahim dan melepaskan hormon progesteron. Kondisi tersebut dapat menunda siklus haid.

Namun, KB IUD tidak cocok untuk kamu yang hanya ingin menunda siklus haid selama satu kali.

Jika memutuskan untuk menggunakan KB ini, kamu wajib tahu Ini 5 Fakta Tentang Kontrasepsi IUD yang Perlu Diketahui.

5. Norethisterone

Cara memperlambat haid lain yang bisa kamu lakukan adalah dengan mengonsumsi obat norethisterone.

Obat ini biasanya diberikan pada wanita yang belum pernah memakai KB atau alat kontrasepsi lainnya.

Kandungan hormon progesteron buatan dalam obat ini dapat berfungsi untuk menunda haid.

Selain itu, juga dapat mengatasi nyeri haid, perdarahan yang berlebihan, serta mencegah kehamilan.

Obat dengan kandungan progesteron ini akan membuat lapisan rahim tetap terjaga dengan utuh sehingga menunda haid selama obat tersebut masih dikonsumsi.

Namun, perlu diingat bahwa untuk mendapatkan obat ini, kamu perlu resep dokter. 

Meskipun terbilang aman, obat ini tidak boleh digunakan apabila sedang dalam kehamilan. 

Selain itu, obat ini juga tidak dianjurkan dikonsumsi oleh wanita yang memiliki gangguan pembekuan darah.

6. Mengonsumsi makanan tertentu

Alternatif lain yang bisa kamu lakukan adalah dengan mengonsumsi makanan tertentu. Makanan seperti gelatin atau kacang lentil dipercaya bisa memperlambat siklus haid secara alami. 

Namun, hingga kini masih belum ada penelitian mendalam terkait dua jenis makanan tersebut sehingga tingkat efektivitasnya tidak dapat dipastikan.

Nah, itulah berbagai cara memperlambat haid yang bisa kamu lakukan.

Berbagai cara tersebut tidak selalu berhasil karena dipengaruhi oleh kondisi dari setiap wanita yang berbeda-beda.

Oleh karena itu, jika kamu ingin memperlambat haid, konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter spesialis kandungan di Halodoc. 

Konsultasi dengan dokter dapat mencegah efek samping yang tidak diinginkan serta meningkatkan keberhasilan dalam memperlambat haid.

Hubungi Dokter Obgyn di Halodoc untuk Atasi Gangguan Menstruasi

Jika kamu mengalami gangguan menstruasi dan ingin memperlambat menstruasi, segera konsultasikan dengan dokter melalui layanan Halodoc untuk mendapatkan bantuan dan penanganan yang tepat.

Nah, berikut adalah beberapa dokter berpengalaman yang dapat dihubungi, dan mereka telah menerima rating yang baik dari pasien sebelumnya dalam penanganan gangguan menstruasi:

Dengan menggunakan Halodoc, kamu bisa lakukan konsultasi dari mana saja dan kapan saja karena dokter tersedia selama 24 jam. 

Tidak perlu khawatir, privasi kamu akan terjamin aman dengan menggunakan layanan Halodoc

Jangan khawatir jika dokter tidak tersedia atau sedang offline saat kamu berkonsultasi, kamu masih dapat membuat janji konsultasi di waktu lain melalui aplikasi Halodoc

Tunggu apalagi? Ayo, download Halodoc sekarang juga!

Referensi:
Cleveland Clinic. Diakses pada 2024. 6 Safe Ways To Stop Your Period.
Healthline. Diakses pada 2024. How to Delay Period Naturally.
Health Wire. Diakses pada 2024. Home Remedies to Delay Periods Naturally.
Mayo Clinic. Diakses pada 2024. Birth Control.
Verywell Health. Diakses pada 2024. How to Delay your Period.