Pengobatan Biduran yang Bisa Dilakukan di Rumah

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   10 Juli 2020
Pengobatan Biduran yang Bisa Dilakukan di RumahPengobatan Biduran yang Bisa Dilakukan di Rumah

Halodoc, Jakarta – Biduran yang terjadi umumnya bersifat ringan dan bisa hilang dengan sendirinya tanpa pengobatan khusus. Namun, untuk meredakan gejala gatal dan nyeri yang muncul, ada beberapa langkah pengobatan di rumah yang bisa dilakukan. Tujuan pengobatan di rumah adalah untuk memberi rasa nyaman dan mempercepat pemulihan. 

Urtikaria alias biduran merupakan penyakit kulit yang ditandai dengan bilur alias bentol yang muncul di permukaan kulit. Bentol yang muncul berwarna merah atau putih dan terasa gatal bahkan nyeri. Bentol akibat biduran bisa muncul di satu bagian tubuh atau menyebar ke bagian tubuh lainnya. Kondisi ini jarang berbahaya, tetapi pengobatan tetap perlu dilakukan agar biduran tidak memburuk. 

Baca juga: Biduran Bisa Menular? Cari Tahu Dulu Faktanya

Cara Sederhana Mengatasi Biduran 

Bentol yang muncul sebagai tanda penyakit biduran bisa memiliki ukuran dan bentuk yang berbeda-beda, mulai dari yang berukuran kecil sampai sebesar tangan. Selain terasa gatal, penyakit ini juga bisa memicu rasa perih serta sensasi menyengat. Bentol karena biduran bisa muncul di seluruh bagian tubuh, termasuk wajah, bibir, lidah, dan telinga. 

Meski tidak berbahaya, tetapi rasa gatal, perih, hingga nyeri akibat biduran bisa sangat mengganggu dan menyiksa. Maka dari itu, ada beragam cara penanganan yang bisa dilakukan untuk mengobati kondisi ini, di antaranya: 

1.Jangan Digaruk 

Saat sensasi gatal muncul, kamu mungkin akan merasa gemas dan sangat ingin menggaruk kulit. Sebaiknya urungkan keinginan tersebut. Menggaruk kulit yang gatal akibat biduran hanya akan membuat biduran menjadi semakin parah serta berisiko menimbulkan luka pada area kulit yang digaruk. 

2.Mandi

Saat menyadari kemunculan biduran di permukaan kulit, disarankan untuk mandi dengan air bersih. Namun ingat, sebaiknya hindari menggunakan air hangat. Sebagai gantinya, gunakan air dengan suhu ruangan untuk memberi efek nyaman pada bentol dan gatal. Selain itu, hindari menggunakan sabun yang mengandung bahan kimia keras. Mandi bertujuan untuk mengurangi paparan alergen yang mungkin masih tersisa di kulit, sehingga biduran tidak semakin parah.

3.Kompres Kulit 

Selain memandikan dengan air bersih, meredakan gatal biduran juga bisa dilakukan dengan mengompres kulit. Gunakan kain yang sebelumnya sudah direndam dalam air dingin dan diperas, kemudian tempelkan pada kulit yang terasa gatal. 

Baca juga: Ini Alasan Gatal Biduran Enggak Boleh Digaruk

4.Gunakan Losion 

Mengatasi rasa tidak nyaman pada kulit yang biduran juga bisa dilakukan dengan membalurkan losion. Produk ini bisa membantu mengurangi rasa sakit dan perih akibat biduran. Agar gejala biduran cepat mereda, pilihlah jenis losion yang mengandung Calamine dan oleskan pada area kulit yang mengalami bentol. 

5.Pakaian yang Nyaman dan Longgar 

Saat biduran menyerang, hindari mengenakan pakaian yang terlalu ketat. Mengenakan pakaian yang terlalu ketat malah bisa menyebabkan biduran di kulit menjadi lebih parah. Pilihlah jenis pakaian yang terbuat dari kain yang lembut dan longgar. 

Baca juga: Biduran, Alergi atau Penyakit?

Jika biduran pada kulit tak kunjung menghilang atau bahkan semakin parah, segera lakukan pemeriksaan ke rumah sakit. Atau kamu bisa mencoba berbicara dengan dokter di aplikasi Halodoc. Dokter bisa dengan mudah dihubungi melalui Video/Voice Call dan Chat, kapan dan di mana saja tanpa perlu ke luar rumah. Tanyakan seputar biduran pada kulit dan cara mengatasinya pada dokter terpercaya. Yuk, download Halodoc sekarang di App Store dan Google Play! 

Referensi:
NHS UK. Diakses pada 2020. Hives.
Healthline. Diakses pada 2020. Hives.
Medscape. Diakses pada 2020. Urticaria (Hives).
Web MD. Diakses pada 2020. What Are Hives and Angioedema?


Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan