Bumil, Ini 5 Ciri Hamil Anak Perempuan yang Perlu Diketahui

4 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   29 September 2023

“Ada beberapa ciri-ciri hamil anak perempuan yang dipercaya sebagian orang, salah satunya mengalami mual parah di pagi hari. Namun, sebenarnya memerlukan pemeriksaan ultrasonografi (USG) untuk mengetahui jenis kelamin bayi secara akurat.”

Bumil, Ini 5 Ciri Hamil Anak Perempuan yang Perlu DiketahuiBumil, Ini 5 Ciri Hamil Anak Perempuan yang Perlu Diketahui

Halodoc, Jakarta – Menjalani kehamilan menjadi suatu hal yang membahagiakan untuk sebagian pasangan suami istri. Bukan hanya bertanya-tanya mengenai kapan hari kelahiran Si Kecil, banyak orang tua yang penasaran dengan jenis kelamin janin saat menjalani kehamilan.

Tentunya untuk memastikan jenis kelamin janin, kamu hanya bisa memastikan dengan melakukan pemeriksaan ultrasonografi. Namun, ada beberapa ciri-ciri hamil anak perempuan yang sebagian orang percaya sebagai tanda. Mau tahu apa saja? Simak ulasannya berikut ini!

Ciri Hamil Anak Perempuan

Ada beberapa tanda atau gejala pada bumil, yang dipercaya bisa mengindikasikan jenis kelamin bayi perempuan. Berikut ciri-cirinya:

1. Mual parah di pagi hari

Salah satu ciri-ciri hamil anak perempuan pada wanita yang sedang hamil adalah mengalami morning sickness yang parah.

Menurut studi yang terdapat ddalam Journal of Brain, Behavior, and Immunity, disebutkan jika hamil anak perempuan dapat menyebabkan peradangan lebih tinggi saat terpapar bakteri, daripada hamil anak laki-laki.

Maka dari itu, hal ini dapat memengaruhi cara wanita dalam mengalami gejala hamil, termasuk mual di pagi hari. Bahkan, bisa jadi wanita hamil merasa lebih sering tidak sehat. Namun, penelitian lebih lanjut masih perlu untuk memastikannya.

2. Perubahan suasana hati yang singnifikan

Perubahan hormon selama kehamilan seringkali dapat menyebabkan perubahan suasana hati. Banyak yang percaya jika wanita yang hamil anak perempuan rentan mengalami perubahan suasana hati yang lebih signifikan, daripada yang mengandung anak laki-laki. 

Hal ini kerap berhubungan dengan tingkat estrogen yang lebih tinggi.

3. Detak jantung yang lebih tinggi

Tanda lain ciri-ciri hamil anak perempuan yang perlu ibu ketahui adalah detak jantung bayi yang lebih tinggi. Biasanya, kondisi ini akan terlihat saat ibu melakukan pemeriksaan di rumah sakit.

Perlu ibu ketahui bahwa denyut jantung janin yang normal antara 120-160 denyut per menit. Biasanya, denyut jantung yang normal tidak melebihi 200 denyut per menit.

Mau tahu apa saja camilan yang bergizi untuk ibu hamil? Baca selengkapnya di artikel ini: “Ini 9 Rekomendasi Camilan Ibu Hamil yang Kaya Nutrisi“.

4. Tingkat stres

Tingkat stres pada wanita yang tinggi bisa jadi memengaruhi jenis kelamin bayi. Menurut studi di Fertility and Sterility, berjudul Preconception Stress and The Secondary Sex Ratio: a Prospective Cohort Study, wanita dengan kadar kortisol yang tinggi secara statistik memiliki kemungkinan lebih besar memiliki anak perempuan. Namun, penelitian lebih lanjut masih perlu dilakukan.

5. Menjadi lebih muda untuk lupa

Ibu hamil yang mengandung anak perempuan memiliki kinerja yang lebih rendah dalam tes memori, daripada dengan ibu yang mengandung anak laki-laki.

Meskipun begitu, semua ibu hamil memang rentan mengalami pregnancy brain. Kondisi ini dapat menyebabkan ibu menjadi lebih sulit untuk fokus dan rentan mudah lupa. Ada beberapa penyebabnya, seperti perubahan fisik, mental, hingga hormon dalam tubuh.

Sebuah penelitian pada Journal of Clinical and Experimental Neuropsychology dengan judul How do memory and attention change with pregnancy and childbirth? A controlled longitudinal examination of neuropsychological functioning in pregnant and postpartum women, menemukan bahwa wanita yang menjalani kehamilan lebih banyak kehilangan ingatan dan rentan lupa. 

6. Kulit lebih berminyak

Bukan hanya perubahan suasana hati, kondisi kulit juga dapat berubah saat kamu menjalani kehamilan. Banyak yang mengatakan bahwa kehamilan anak perempuan dapat menyebabkan kulit menjadi lebih berminyak.

Kondisi ini bisa terjadi akibat adanya perubahan hormon pada tubuh yang memengaruhi kondisi kulit.

Itulah beberapa ciri-ciri hamil anak perempuan yang bisa ibu ketahui. Meski begitu, cara paling tepat untuk memastikannya adalah dengan pemeriksaan kehamilan ke dokter kandungan. Pastikan juga untuk melakukan pemeriksaan ini secara rutin untuk memastikan janin tetap sehat. 

Nah, bagi bumil yang memiliki pertanyaan atau keluhan seputar kehamilan, tanyakan langsung pada dokter pesialis kandungan di Halodoc

Dapatkan juga produk kesehatan untuk kesehatan selama masa kehamilan secara mudah melalui aplikasi ini. Tanpa perlu repot, pesanan akan diantar ke tempat tujuan dalam waktu satu jam!

toko kesehatan halodoc
Referensi:
Medical News Today. Diakses pada 2023. What are the signs of having a girl?
Parents. Diakses pada 2023. What Science Says About ‘Signs’ You’re Having a Girl.
Fertility and Sterility. Diakses pada 2023. Preconception Stress and The Secondary Sex Ratio: a Prospective Cohort Study
Elsevier. Diakses pada 2023. Brain, Behavior, and Immunity.
NHS. Diakses pada 2023. Prenatal Ultrasound Showing Fetal Tachycardia.
Healthline. Diakses pada 2023. Is Pregnancy Brain Real?
Healthline. Diakses pada 2023. Myths vs. Facts: Signs You’re Having a Baby Girl.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan