Advertisement

Ini 5 Cara Mengatasi Nyeri Otot dengan Cara Sederhana

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   25 Maret 2024

“Nyeri otot bisa terjadi di bagian tubuh mana pun akibat cedera, aktivitas berat, atau masalah kesehatan tertentu. Tapi, kamu bisa atasi dengan cara sederhana seperti tidur yang cukup, kompres panas dan dingin, minum air putih yang cukup, oleskan minyak esensial, hingga terapi pijat.”

Ini 5 Cara Mengatasi Nyeri Otot dengan Cara SederhanaIni 5 Cara Mengatasi Nyeri Otot dengan Cara Sederhana

Halodoc, Jakarta – Nyeri otot (myalgia) adalah kondisi ketika adanya cedera, infeksi, aktivitas berat, penyakit, atau masalah kesehatan tertentu yang memicu rasa sakit dan nyeri yang tajam, terutama di bagian otot seperti rasa tertarik. 

Pada beberapa kasus, pengidapnya bisa saja mengalami nyeri otot di seluruh bagian tubuh, tapi juga bisa terjadi pada beberapa area tertentu saja. 

Setiap nyeri otot tidak harus diatasi dengan obat-obatan. Tapi, ada beberapa cara sederhana yang bisa dilakukan untuk mengatasi nyeri otot di rumah. Mau tahu apa saja tipsnya? Yuk, baca ulasan ini!

Cara Sederhana Mengatasi Nyeri Otot

Inilah beberapa cara mengatasi nyeri otot yang sederhana dan dapat dilakukan di rumah:

1. Mendapatkan tidur yang cukup

Tidur adalah salah satu cara mengatasi nyeri otot paling efektif yang bisa dicoba. Saat beristirahat, tubuh akan bekerja untuk memperbaiki jaringan otot yang bermasalah. Tapi, pastikan kalau kamu benar-benar mendapatkan tidur yang berkualitas agar nyenyak hingga pagi harinya. 

Tdur yang berkualitas juga turut meningkatkan kesehatan jantung hingga menstabilkan suasana hati. Tidurlah selama 7-9 jam di malam hari agar pemulihan otot dapat bekerja dengan baik. 

Jika ingin mengonsumsi obat nyeri otot agar tidur lebih nyenyak, ini beberapa rekomendasinya:

2. Memilih antara kompres dingin dan hangat 

Masih banyak salah kaprah dalam pemilihan kompres dingin dan panas untuk mengatasi nyeri otot. Jika nyeri otot yang dialami masih baru, maka kamu bisa menggunakan kompres dingin untuk memperlambat sirkulasi agar pembengkakan berkurang, sehingga nyeri ikut berkurang. 

Sementara itu, untuk nyeri yang sudah lama, gunakan kompres hangat untuk meningkatkan sirkulasi darah. Ini akan bekerja mengurangi nyeri otot dengan cara membantu proses pemulihan otot yang tegang. 

3. Mengoleskan minyak esensial

Minyak esensial memiliki banyak khasiat untuk kesehatan dan kebugaran tubuh. Salah satunya untuk mengatasi nyeri otot di rumah. Mengoleskannya ke bagian otot yang sakit dapat membantu mengatasi nyeri dan kekakuan otot. 

Kamu bisa mencoba beberapa minyak esensial untuk nyeri otot, seperti lavender dan rosemary. Tapi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat menggunakan minyak atsiri pada kulit. 

Minyak atsiri memiliki konsentrasi tinggi, sehingga berisiko mengiritasi kulit. Jadi sebelum dioleskan, kamu perlu mengencerkannya terlebih dahulu. Misalnya, menambahkan minyak tersebut ke bak mandi atau air.

4. Minum air putih yang cukup

Memastikan tubuh terhidrasi dengan baik adalah salah satu aspek penting dalam pemulihan nyeri otot. Dengan meminum air putih, akan menjaga kelancaran aliran darah dalam sistem sirkulasi. Alhasil, peradangan berkurang serta otot ternutrisi dengan baik. 

Masalahnya, pada beberapa orang justru sulit mengenali kapan tubuhnya tidak terhidrasi. Akhirnya, berbagai masalah bermunculan, termasuk nyeri otot. Untuk itu, minum air putih yang cukup sebelum merasa haus. 

Tanda-tanda dehidrasi juga dapat dikenali dari warna urin. Jika urin bewarna kuning gelap menandakan kamu sedang mengalami dehidrasi. Sedangkan, tubuh terhidrasi dengan baik ditandai dengan warna urin kuning pucat. 

Kenali juga tanda-tanda dehidrasi lainnya dari sini: “Awas, Ini 5 Tanda Tubuh Sudah Dehidrasi”.

5. Melakukan terapi pijat

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa terapi pijat dapat menjadi salah satu cara efektif untuk mengurangi nyeri otot. Terapi ini dapat membantu mengendurkan otot yang sedang tegang. Alhasil, nyeri dapat berkurang. 

Jika ragu, jangan sesekali melakukan pijat secara mandiri. Kamu bisa pergi ke terapis pijat profesional. 

Kamu juga sebaiknya mendapatkan terapi pijat setelah olahraga berat untuk menghindari nyeri otot. Pada beberapa orang, terapi pijat menjadi pemulihan nyeri otot yang lebih efektif lho dibandingkan kompres. 

Untuk mengatasi keluhan terkait masalah kesehatan otot, kamu bisa hubungi Rekomendasi Dokter Ortopedi di Halodoc.

Kamu juga bisa cari tahu beberapa fakta lainnya di artikel ini: “Apakah Benar Nyeri Otot dapat Disembuhkan dengan Pijat?”.

Referensi:
Cleveland Clinic. Diakses pada 2024. Muscle pain: causes, symptoms, treatment, prevention. 
GoodRx Health. Diakses pada 2024. 10 Ways to Relieve Sore Muscles After a Workout. 
Everyday Health. Diakses pada 2024. Quick Fixes for Sore Muscles. 
WebMD. Diakses pada 2024. How to manage sore muscles and joint pain.