Ini Alasan Kucing Suka Menjilati Bulu-bulunya

Ditinjau oleh  Redaksi Halodoc   02 November 2021
Ini Alasan Kucing Suka Menjilati Bulu-bulunyaIni Alasan Kucing Suka Menjilati Bulu-bulunya

“Selain membersihkan tubuh, ternyata ada banyak alasan lain mengapa kucing suka menjilat bulu sendiri. Mulai dari mendinginkan tubuhnya sendiri, hingga melindungi tubuhnya dari infeksi parasit seperti kutu. Namun, bila kebiasaan tersebut dilakukan terlalu sering, hal ini perlu diwaspadai.”

Halodoc, Jakarta – Sebagai salah satu hewan peliharaan favorit masa kini, kucing memiliki kebiasaan yang cukup unik. Hewan tersebut seringkali terlihat menjilati bulu dan tubuhnya sendiri. Kebiasaan tersebut sebenarnya dipelajari kucing ketika mereka dirawat induknya saat masih kecil.

Namun, bagi kebanyakan orang awam, kebiasaan kucing menjilati bulu dan tubuhnya mungkin bertujuan untuk membersihkan dirinya. Hal tersebut sebenarnya tidaklah salah, tetapi ada banyak alasan lain mengapa kucing menjilat bulunya sendiri. Penasaran apa saja alasan tersebut? Yuk, simak ulasannya di sini!

Baca juga: Tips Merawat Anak Kucing Munchkin

Alasan Mengapa Kucing Suka Menjilati Bulu

Menurut Cynthia McManis, dokter hewan dan pemilik Just Cats Veterinary Services, kucing dewasa dapat menghabiskan hingga 50 persen waktunya untuk merawat dirinya untuk self grooming alias menjilati diri sendiri. Selain membersihkan dirinya, berikut adalah beberapa alasan mengapa kucing suka menjilati bulunya, antara lain:

  1. Mendinginkan Tubuhnya Sendiri

Salah satu alasan mengapa kucing menjilati bulunya adalah untuk mendinginkan suhu tubuhnya agar tetap normal. Sebab, kucing dapat menghasilkan sedikit keringat dari kakinya, tetapi kebanyakan dari mereka juga akan mengandalkan penguapan air liur pada bulunya. Maka dari itu, kucing akan menjilati dirinya sendiri agar dapat mengontrol sekitar sepertiga dari proses pendinginan tubuhnya sendiri.

  1. Melindungi Diri dari Predator

Secara naluriah, kucing akan membersihkan makanan dan penyebab bau lainnya dari tubuhnya agar tidak terdeteksi dari predator. Perlu diketahui bahwa indra penciuman kucing empat belas kali lebih kuat daripada manusia. Selain itu, sebagian besar hewan pemangsa, termasuk kucing, akan melacak mangsanya melalui penciuman.

  1. Menghangatkan Tubuhnya Sendiri

Kucing dapat membantu distribusi minyak alami pada tubuhnya secara merata di sekitar bulunya, dengan menjilati tubuhnya sendiri. Nah, minyak alami tersebut berperan dalam melindungi dirinya dari udara lembab dan menyegel panas.

  1. Menjaga Lukanya Tetap Bersih

Air liur kucing diduga mengandung enzim yang dapat mengubahnya menjadi antibiotik alami. Apabila kucing menjilati bulunya sendiri, hal tersebut mungkin juga dilakukannya untuk melindungi tubuhnya dari infeksi. Meski begitu, bila kamu memelihara kucing dan melihat adanya luka pada tubuhnya, segeralah periksakan dirinya ke dokter hewan.

  1. Merangsang Sirkulasi Darah

Kebiasaan kucing menjilati dirinya sendiri juga merupakan upayanya untuk merangsang sirkulasi darah pada tubuhnya. Lidah kucing diketahui juga ditutupi oleh bulu-bulu kecil. Kondisi fisik tersebut memiliki peran yang sama dengan sikat rambut yang digosok pada kulit kepala manusia.

Baca juga: Pahami Karakter Menarik seputar Kucing American Shorthair

  1. Membersihkan Diri untuk Relaksasi

Dilansir dari The Spruce Pets, kegiatan perawatan diri atau self grooming akan terasa menyenangkan bagi kucing. Kebiasaan tersebut akan memberikan mereka kenyamanan dan rasa relaksasi pada diri mereka. Selain merawat dirinya sendiri, kucing juga dapat merawat sesama kucing dan teman manusia mereka (orangtua yang mengadopsinya).

  1. Melindungi Tubuhnya dari Parasit

Ketika kucing menjilati bulunya sendiri, lidah mereka yang seperti duri akan merangsang kelenjar sebaceous pada dasar rambut mereka. Nantinya, kelenjar sebaceous tersebut akan menyebarkan sebum yang dihasilkan ke seluruh rambut. Tujuannya untuk membantu membersihkan lapisan kotoran dan parasit seperti kutu dari kulitnya. Sementara itu, bila terdapat kotoran yang sulit dibersihkan pada tubuhnya, maka kucing akan membersihkannya dengan giginya.

Hal yang Perlu Diwaspadai

Meski kebiasaan kucing untuk menjilati bulu atau tubuhnya bertujuan sebagai perawatan diri, tapi kebiasaan menjilat yang berlebihan atau obsesif perlu diwaspadai. Sebab kondisi tersebut dapat menyebabkan kebotakan dan luka pada kulit kucing bila dibiarkan. 

Pemicu kebiasaan tersebut sebenarnya bervariasi. Salah satunya adalah kucing mengalami stres, berkaitan dengan perubahan. Perlu diingat kucing sangat tidak menyukai perubahan dalam bentuk apa pun. Contohnya seperti adanya perubahan makanan yang diberikan, hingga perubahan letak furnitur. 

Di samping itu, kebiasaan menjilati bulu dan tubuh yang berlebihan juga dapat dipicu oleh gangguan pada fisiknya. Contohnya seperti gigitan kutu atau kurap pada kulit kucing. Oleh sebab itu, penting untuk memeriksakan kucing ke dokter hewan bila dirinya terlalu sering menjilati tubuhnya sendiri. Guna benar-benar memastikan penyebab perawatan diri yang bersifat obsesif tersebut.

Baca juga: Ini Kondisi Kucing yang Perlu Pertolongan Pertama

Itulah penjelasan mengenai alasan mengapa kucing suka menjilati bulu dan tubuhnya sendiri. Tujuannya untuk membersihkan dirinya sebagai bentuk perawatan tubuh. Di samping itu, terdapat beberapa alasan lain mengapa kucing menjilat tubuhnya. Mulai dari mendinginkan tubuhnya sendiri, hingga melindungi tubuhnya dari parasit. 

Bila kucing peliharaan terlalu sering menjilat tubuhnya sendiri, segeralah periksakan dirinya ke dokter hewan. Sebab, kebiasaan tersebut bisa jadi merupakan indikasi akan adanya luka yang tak kunjung membaik pada dirinya. Luka yang tidak ditangani tentu dapat menjadi infeksi yang dapat mengancam keselamatan jiwa hewan tersebut. 

Melalui aplikasi Halodoc, kamu dapat menghubungi dokter hewan terpercaya guna menanyakan terkait kondisi hewan peliharaanmu. Lewat fitur chat/video call secara langsung pada aplikasinya. Jadi tunggu apa lagi? Yuk download aplikasi Halodoc sekarang!

This image has an empty alt attribute; its file name is Banner_Web_Artikel-01.jpeg

Referensi: 

Hill’s Pet. Diakses pada 2021. Why Cats Groom Themselves
The Spruce Pets. Diakses pada 2021. Why Cats Groom Themselves So Often
The Washington Post. Diakses pada 2021. Ever wondered why cats spend a lot of time grooming themselves?
Reader’s Digest Canada. Diakses pada 2021. 7 Reasons Why Cats Are So Clean

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan