Intip 5 Sarapan Sehat untuk Pekerja Kantoran

Halodoc, Jakarta - Meski sarapan menjadi aktivitas penting yang harus kamu lakukan sebelum kamu beraktivitas di pagi hari, termasuk bekerja, ternyata tak sedikit orang yang masih saja melewatkannya. Padahal, sarapan sehat membawa banyak manfaat, seperti membuat kamu lebih bertenaga, membantu meningkatkan konsentrasi, mengurangi kantuk ketika masih harus bekerja sebelum makan siang, dan masih banyak lagi.
Pun, tidak banyak yang tahu, kalau melupakan sarapan, bahkan sengaja tidak melakukannya dengan alasan tidak sempat atau buru-buru, bisa membuat tubuh rentan dengan serangan penyakit. Paling sering, kamu merasa pusing, lemah, tubuh letih dan kurang bertenaga. Bahkan, melupakan sarapan juga membuat kamu rentan alami obesitas, karena kamu pasti akan kalap ketika jam makan siang.
Sarapan Sehat untuk Pekerja Kantoran
Sebenarnya, membiasakan sarapan sehat itu bukan hal yang sulit, kok. Kamu mungkin hanya tidak berniat untuk melakukannya. Kalau kamu sedang berdiet, kamu juga bisa bertanya pada dokter ahli gizi langsung, tidak perlu lagi mengantre. Tentu saja melalui fitur Tanya Dokter di aplikasi Halodoc. Jadi, kamu tahu menu sarapan yang direkomendasikan setiap hari.
Baca juga: Catat, 4 Manfaat Sarapan untuk Kesehatan Tubuh
Supaya tidak bingung lagi, ini rekomendasi menu sarapan sehat untuk kamu para pekerja kantoran.
-
Oatmeal
Kamu bisa mendapatkan menu satu ini lebih mudah, karena sudah tersedia di berbagai toko. Bisa langsung diseduh, tetapi bisa kamu ingin menambah cita rasanya, berikan potongan buah-buahan segar dan taburan kacang. Dijamin, sarapan kamu menjadi lebih menyenangkan, suasana hati pun jadi lebih bahagia.
-
Sereal
Tidak hanya oatmeal, sarapan sehat selanjutnya yang bisa kamu konsumsi di pagi hari sebelum beraktivitas adalah sereal. Bahkan, menu makanan satu ini bisa kamu konsumsi kapan saja, sebagai camilan tentunya. Kalau di kantor ada kulkas, kamu bisa juga menyimpan susu segar sebagai campurannya, jadi kamu tidak lagi kesulitan untuk mengonsumsinya.
-
Yogurt
Kalau ingin sarapan pagi lebih sehat dan mengenyangkan serta lebih berenergi, coba deh konsumsi yogurt. Tambahkan buah segar atau granola sebagai topping-nya, dijamin membuat perut terasa sangat dimanja. Yogurt sangat baik untuk saluran pencernaan kamu, sehingga minuman ini bisa kamu konsumsi kapan saja.
Baca juga: Ini Makanan Sehat yang Tepat Jika Ingin Usus Sehat
-
Roti
Menu satu ini menjadi pilihan sebagian besar para pekerja kantoran. Mudah dan tidak ribet saat dikonsumsi menjadi alasan yang kerap dikemukakan. Memang, kamu bisa membeli roti di mana saja, dan memakannya sembari kamu beraktivitas. Kandungan karbohidrat roti, terutama roti gandum juga kaya serat sehingga membantu perut terasa kenyang lebih lama. Apalagi kalau kamu tambah dengan segelas susu.
-
Telur
Meski tinggi protein, telur disinyalir menjadi menu sarapan sehat yang direkomendasikan, karena bisa menghasilkan energi lebih banyak. Kamu bisa memadukannya dengan roti atau sosis supaya menu sarapan jadi makin sempurna. Bahkan, energi yang kamu dapatkan dengan mengonsumsi sebutir telur rebus kala sarapan bisa kamu gunakan untuk beraktivitas hingga makan siang datang!
Bagaimana, tidak sulit bukan menemukan menu untuk sarapan sehat sebelum mulai kerja? Demi kesehatan tubuh lebih terjaga, tidak ada salahnya meluangkan sedikit waktu untuk sarapan. Selalu ingat, lebih baik mencegah daripada harus mengobati!
Baca juga: Biasa Sarapan Siang, Baik untuk Kesehatan?