Kapan Waktu yang Tepat Melakukan Pemeriksaan SGOT?

Ditinjau oleh  Redaksi Halodoc   20 Juli 2023
Kapan Waktu yang Tepat Melakukan Pemeriksaan SGOT?Kapan Waktu yang Tepat Melakukan Pemeriksaan SGOT?

Halodoc, Jakarta - Pemeriksan SGOT merupakan bagian dari tes darah. Tes ini membantu menentukan seberapa baik hati bekerja dengan cara mengukur kadar aspartate aminotransferase dalam darah. Pasalnya, kadar enzim yang berlebihan menimbulkan beberapa masalah, misalnya kerusakan hati.

Aspartate aminotransferase atau AST adalah enzim yang banyak ditemukan pada organ hati dan jantung. Pada tingkat yang lebih rendah, enzim ini berada di bagian tubuh yang lain, termasuk otot dan ginjal. Enzim ini dikenal dengan nama serum glutamic-oxaloacetic transaminase atau SGOT.

Sebagian besar orang memiliki kadar SGOT yang rendah pada tubuh. Namun, ketika sel hati rusak, maka akan tercipta banyak AST dalam darah.



Lalu, Apa Guna Pemeriksaan SGOT?

Pemeriksaan SGOT dilakukan untuk memeriksa dan mengetahui masalah pada organ hati, karena protein SGOT diproduksi pada organ tersebut. Ketika terjadi kerusakan atau kelainan pada hati, SGOT mengalami kebocoran menuju ke aliran darah ketika hal ini terjadi, kadar dalam darah lebih tinggi.

Baca juga: 5 Cara Menjaga Kesehatan Liver Supaya Terhindar Hepatomegali

Jika seseorang memiliki masalah jantung atau ginjal, kadar SGOT mungkin akan sangat tinggi. Agar tidak berdampak buruk, dokter melakukan pemeriksaan enzim hati kedua, yaitu ALT, pada waktu yang bersamaan. Jika level keduanya tinggi, ini bisa menjadikan indikasi pada hati seseorang. Jika hanya level SGOT yang tinggi, kemungkinan terjadi masalah dengan organ atau sistem lain.

Tes SGOT dilakukan jika dokter ingin mengetahui kondisi lebih lanjut pada pasien yang memiliki indikasi hepatitis, sirosis, dan kerusakan hati yang disebabkan karena alkohol maupun obat.

Hasil pemeriksaan SGOT bisa bervariasi, dan diukur dalam kategori normal, tinggi atau rendah. Angka normalnya adalah 10 hingga 40 unit per liter untuk pria dan 9 hingga 23 unit per liter untuk wanita.

Baca juga: 7 Makanan Sehat untuk Pengidap Gangguan Liver



Jadi, Kapan Waktu yang Tepat untuk Melakukan Pemeriksaan SGOT?

Tes SGOT bisa dilakukan bersamaan dengan tes darah. Jadi, kamu bisa melakukan pemeriksaan lab rutin untuk mengetahui kadar SGOT dalam darah, apakah masih berada dalam kisaran normal, rendah, atau justru tinggi. Meski kamu tidak merasakan adanya kelainan atau gejala aneh pada tubuh, tidak ada salahnya rutin melakukan pemeriksaan SGOT.

Jangan menunggu sampai kamu mengidap suatu penyakit tertentu, terutama yang menyerang organ hati untuk melakukan tes ini. Pasalnya, pencegahan dan penanganan dini jauh lebih baik dibandingkan baru melakukannya setelah kamu mengetahui bahwa kamu mengidap suatu penyakit. Pasalnya, beberapa penyakit hati hadir tanpa gejala.

Baca juga: Inilah Cara Alkohol Pengaruhi Kesehatan Liver

Nah, itu tadi alasan mengapa pentingnya melakukan pemeriksaan SGOT dan kapan waktu terbaik untuk melakukannya. Kalau kamu tidak sempat melakukan pemeriksaan rutin, kamu bisa menggunakan aplikasi Halodoc dengan memilih layanan Cek Lab. Caranya sangat mudah, kamu hanya perlu download aplikasi ini di ponsel kamu, karena sudah tersedia di Play Store maupun Apps Store.

Tidak hanya itu, aplikasi Halodoc juga bisa kamu pakai untuk bertanya langsung pada dokter tentang informasi kesehatan. Terakhir, untuk membeli obat dan vitamin tanpa perlu keluar rumah, alias di mana saja dan kapan saja. Tertarik untuk mencobanya? Yuk install aplikasinya sekarang, ya!

Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan