5 Cara Mengatasi Diare saat Hamil

Ditinjau oleh  dr. Gabriella Florencia   23 Mei 2023
5 Cara Mengatasi Diare saat Hamil5 Cara Mengatasi Diare saat Hamil

Halodoc, Jakarta - Diare dikenal sebagai salah satu penyakit yang sebabkan rasa tidak nyaman pada pengidapnya. Jika ibu sedang hamil, maka rasa tidak nyaman ini semakin mengganggu. Diare saat hamil sebenarnya umum terjadi. Perubahan hormon dan asupan makan disebut-sebut penyebab diare saat hamil. Selama hamil, kamu mungkin beberapa kali mengalami diare.


Kondisi ini kerap terjadi saat trimester ketiga kehamilan, karena masa ini merupakan masa-masa rentan ibu hamil dan sedang menunggu persalinan. Untuk itu, selalu berhati-hati terhadap kesehatan ibu. Diare saat hamil bisa sebabkan ibu kehilangan banyak cairan hingga berisiko alami dehidrasi, hingga bisa sebabkan kematian. Segera periksakan diri ke rumah sakit jika kamu mengalami diare selama hamil saat trimester ketiga.

Baca juga: Begini 4 Cara Cegah Gangguan Pencernaan 


Penyebab Diare saat Hamil

Melansir dari studi yang dikembangkan dalam Healthline, berikut ini beberapa penyebab diare saat hamil, antara lain: 

  • Perubahan Pola Makan. Banyak wanita melakukan perubahan pola makan dramatis ketika mereka tahu mereka hamil. Pergeseran tiba-tiba dalam asupan makanan ini mengganggu perut mereka dan berpotensi menyebabkan diare.

  • Sensitif Terhadap Makanan Baru. Kepekaan terhadap makanan mungkin merupakan salah satu dari banyak perubahan yang alami selama kehamilan. Jadi, ibu hamil harus waspada karena makanan yang tidak pernah mengganggu sebelum hamil sekarang dapat menyebabkan efek samping seperti gas, sakit perut, dan diare.

  • Suplemen Kehamilan. Konsumsi suplemen kehamilan baik untuk kesehatan dan juga kesehatan bayi yang sedang tumbuh. Namun, vitamin ini dapat mengganggu perut dan menyebabkan diare.

  • Perubahan Hormon. Hormon dapat membuat sistem pencernaan kamu melambat, sehingga sembelit bisa menjadi masalah. Hormon juga bisa mempercepat sistem pencernaan, yang membuat seseorang alami diare. 

Baca juga: 5 Makanan yang Perlu Dihindari Ibu Hamil 


Cara Mengatasi Diare Selama Hamil

Ibu hamil tidak boleh sembarang mengonsumsi obat-obatan. Nah, menurut American Pregnancy Association, ini cara mengatasi diare saat hamil: 

  • Konsumsi Makanan yang Netral

Untuk meredakan diare saat hamil, ada baiknya ibu hamil mengonsumsi makanan yang netral atau makanan tanpa bumbu yang kuat seperti merica, cabai, santan, atau bumbu masakan lain. Beberapa bumbu tersebut dapat merangsang pencernaan sehingga kamu bisa mual, muntah, dan ingin buang air terus. Coba untuk konsumsi sayuran bening dan ikan yang diolah tanpa bumbu yang kuat. Sup ayam dengan tahu juga jadi pilihan baik untuk ibu hamil yang sedang diare.

  • Minum Air Kelapa

Karena tidak diperbolehkan mengonsumsi obat-obatan untuk menghentikan diare, maka ada baiknya ibu hamil menggunakan cara alami untuk mengatasi diare. Ibu hamil bisa mencoba konsumsi air kelapa karena minuman sehat ini berfungsi untuk menggantikan cairan dalam tubuh yang terbuang dan mencegah dehidrasi. 

Baca juga: Yang Boleh dan Tidak Boleh Dikonsumsi saat Diare

  • Berhenti Minum Susu dan Kopi

Selama mengalami diare, sebaiknya ibu hamil menghentikan konsumsi susu sementara waktu. Susu dapat memberikan sensasi mual, ingin muntah, dan keinginan untuk buang air terus-menerus. Sama halnya dengan susu, ada baiknya juga menghindari kopi.

Kandungan kafein dalam kopi bisa memperburuk rasa mual di perut ataupun sensasi melilit. Selama alami diare, pastikan kamu hanya konsumsi air putih hangat atau teh manis hangat untuk meredakan rasa sakit dan memberikan sensasi hangat di badan.

  • Hindari Konsumsi Buah Buah

Mengonsumsi buah juga memberikan dorongan untuk buang air terus. Buah mengandung serat yang berguna untuk melancarkan pencernaan. Namun, kondisi ini tidak selamanya terjadi pada semua ibu hamil. Pada beberapa kasus, ibu hamil merasa nyaman mengonsumsi buah-buahan saat diare. Kalau memang ibu tidak bisa lepas dari buah-buahan, pisang adalah buah yang tepat untuk dikonsumsi saat diare. 

Waspada ketika ibu hamil mengalami diare yang dibarengi gejala lain, seperti kulit kering, air seni berwarna kecoklatan, tubuh lelah luar biasa, dan diare diikuti dengan lendir berdarah. Jika mengalami hal-hal demikian, ada kemungkinan ibu hamil mengalami dehidrasi. Segera buat janji dengan dokter melalui aplikasi Halodoc. Pengobatan yang dilakukan tepat waktu akan menghindarkan dari komplikasi. 



Referensi:
American Pregnancy Association. Diakses pada 2019. Diarrhea During Pregnancy.
Healthline. Diakses pada 2019. Remedies for Diarrhea During Pregnancy.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan