Advertisement

6 Penyebab Kepala Kesemutan, Bisa Jadi Tanda Penyakit

6 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   02 September 2024

Kepala kesemutan bisa menjadi tanda penyakit yang memerlukan pengobatan, seperti kondisi neurologis atau penyakit autoimun.

6 Penyebab Kepala Kesemutan, Bisa Jadi Tanda Penyakit6 Penyebab Kepala Kesemutan, Bisa Jadi Tanda Penyakit

DAFTAR ISI

  1. Benarkah Tanda Penyakit Jika Alami Kepala Kesemutan?
  2. Hubungi Dokter Ini Jika Mengalami Gejala Kepala Kesemutan
    1. dr. Lifea Sp.S
    2. dr. Wid Patria W. Sp.S
  3. Atasi Gejala Kesemutan dengan Infus Vitamin B Kompleks di Rumah pakai Halodoc

Kepala kesemutan adalah sensasi yang tidak biasa dan sering kali mengganggu di kepala yang terasa seperti geli, mati rasa, atau seperti ada jarum-jarum yang menusuk.

Kondisi ini bisa mengganggu ketenangan dan memengaruhi bagian tubuh lainnya yang berdekatan, seperti wajah dan leher, dan sampai merasa mati rasa atau terbakar. 

Meski terkadang bisa terjadi akibat faktor sementara yang tidak berbahaya, namun kesemutan di kepala bisa menjadi pertanda kondisi medis yang lebih serius. Catat, ini 10 Kemungkinan Penyebab Tangan Kesemutan yang Perlu Diwaspadai.

Benarkah Tanda Penyakit Jika Alami Kepala Kesemutan?

Berikut ini penyebab kepala kesemutan yang bisa menjadi tanda-tanda penyakit tertentu.

1. Gangguan Neurologis

Penyebab umum kesemutan di kepala adalah gangguan neurologis seperti migrain atau sakit kepala karena tegang.

Sakit kepala campuran adalah jenis sakit kepala yang sering dikaitkan gejala seperti nyeri hebat, mual, dan rangsangan cahaya yang berlebihan. 

Kondisi ini bisa menjadi gejala migrain. Selain itu, sakit kepala tegang yang sering kali akibat stres berlebih atau ketegangan otot juga dapat menyebabkan kesemutan di kepala.

2. Sindrom Tunnel Karpal

Carpal tunnel syndrome atau sindrom tunnel karpal adalah suatu kondisi di mana saraf median di pergelangan tangan terjepit atau teriritasi.

Meski gejala utamanya adalah kesemutan dan mati rasa di tangan, beberapa orang mungkin juga mengalami kesemutan di kepala.

Ini karena gangguan saraf median dapat memengaruhi sensasi di kepala.

3. Penyakit Autoimun

Beberapa penyakit autoimun, seperti multiple sclerosis (MS) atau penyakit Sjogren, bisa menyebabkan kesemutan di kepala.

MS adalah penyakit di mana sistem kekebalan tubuh menyerang lapisan pelindung di sekitar saraf di otak dan sumsum tulang belakang.

Kesemutan di kepala bisa menjadi salah satu gejalanya. 

Sedangkan Sjogren’s adalah kondisi autoimun yang menyebabkan mata dan mulut kering, namun juga bisa menyebabkan kesemutan di berbagai bagian tubuh, termasuk di kepala.

4. Gangguan Saraf Tertentu

Gangguan saraf tertentu, seperti saraf trigeminal atau neuropati, bisa menyebabkan kesemutan di kepala.

Neuralgia trigeminal adalah kondisi yang memengaruhi saraf trigeminal yang bertanggung jawab untuk sensasi wajah.

Saat saraf ini teriritasi, maka akan mengalami sensasi kesemutan. 

Kamu juga bisa membaca artikel mengenai Hilang Keseimbangan, Waspada Kena Gangguan Saraf.

5. Stres atau kecemasan

Situasi stres dapat mengaktifkan respons fight-or-flight pada tubuh.

Hormon stres, seperti norepinefrin, mengarahkan darah ke area tubuh yang paling membutuhkannya.

Akibatnya, bisa mengalami kesemutan di kepala atau pada area lainnya.

6. Diabetes

Seiring waktu, diabetes yang tidak mendapatkan pengobatan dapat menyebabkan kerusakan saraf.

Meskipun kerusakan saraf kranial lebih jarang terjadi, orang dewasa yang lebih tua dengan riwayat penyakit gula ini dapat menjadi risiko. 

Ini dapat menyebabkan mati rasa di wajah dan kesemutan di kepala.

Ingat, kondisi ini tidak selalu menandakan penyakit yang serius, namun bisa menjadi pertanda masalah dan perlu mendapat perhatian. 

Setelah penyebabnya terdiagnosis, maka tindakan pengobatan yang tepat dapat memperbaiki masalah yang mendasarinya dan meningkatkan kualitas hidup. 

Jika sering mengalami kesemutan di kepala atau timbul gejala aneh lainnya, kamu bisa memeriksakan diri ke dokter melalui Halodoc.

Hubungi Dokter Ini Jika Mengalami Gejala Kepala Kesemutan

Kesemutan bisa menjadi tanda gangguan kesehatan. Jika kamu atau orang terdekat mengalami gejala kepala kesemutan, segera hubungi dokter spesialis saraf di Halodoc.

Tujuannya agar kamu mendapat saran perawatan dan penanganan yang tepat.

Semakin cepat penanganan yang dilakukan, semakin besar peluang untuk terhindar dari risiko yang tidak diinginkan.

Tenang saja, dokter di Halodoc telah berpengalaman serta mendapatkan penilaian baik dari pasien yang sebelumnya mereka tangani.

Berikut dokter di Halodoc yang bisa kamu hubungi:

1. dr. Lifea Sp.S

Kamu dapat menghubungi dr. Lifea Sp.S yang mendapatkan gelar dokternya di Universitas Udayana pada 1995. Ia kemudian melanjutkan studinya untuk mendapatkan gelar spesialis di Universitas Airlangga dan lulus pada 2004.

Saat ini, dokter Lifea berpraktik di Badung, Bali, dan termasuk anggota aktif dari Perhimpunan Dokter Spesialis Saraf Indonesia (PERDOSSI) dengan nomor STR 3521605421057492.

Dengan pengalaman selama 28 tahun, dr. Lifea Sp.S bisa memberikan layanan konsultasi di Halodoc seputar penanganan kepala kesemutan.

Ia juga bisa memberikan solusi seputar stroke, vertigo dan gangguan keseimbangan, mati rasa dan kesemutan serta demensia. 

Chat dr. Lifea Sp.S mulai dari Rp 125.000,- di Halodoc.

2. dr. Wid Patria W. Sp.S

Selanjutnya, kamu bisa menghubungi dr. Wid Patria W. Sp.S. Ia adalah lulusan Universitas Gadjah Mada pada 1988 dan Universitas Indonesia pada 1998.

Saat ini, ia berpraktik di Balikpapan, Kalimantan Timur, dan tergabung sebagai anggota Ikatan Dokter Indonesia (IDI) serta Perhimpunan Dokter Spesialis Saraf Indonesia (PERDOSSI) dengan nomor STR HK00000114325575.

Berbekal pengalaman selama 37 tahun, kamu tak perlu ragu lagi untuk berkonsultasi dengan dr. Wid Patria W. Sp.S di Halodoc terkait kesemutan pada kepala.

Dokter Wid Patria W. Sp.S juga bisa memberikan konsultasi seputar nyeri sendi dan punggung, mati rasa dan kesemutan, nyeri otot, vertigo dan gangguan keseimbangan, serta stroke. 

Chat dr. Wid Patria W. Sp.S mulai dari Rp 175.000,- di Halodoc. 

Itulah beberapa dokter spesialis saraf yang bisa kamu hubungi untuk penanganan kesemutan pada kepala.

Dokter tersebut tersedia selama 24 jam di Halodoc sehingga kamu bisa lakukan konsultasi dari mana saja dan kapan saja.

Namun, jika dokter sedang tidak tersedia atau offline, kamu tetap bisa membuat janji konsultasi melalui aplikasi Halodoc.

Tunggu apa lagi? Ayo, pakai Halodoc sekarang juga!

Atasi Gejala Kesemutan dengan Infus Vitamin B Kompleks di Rumah pakai Halodoc

Selain mengonsumsi suplemen atau obat untuk mengatasi gejala kesemutan, kamu pun bisa melakukan infus vitamin B untuk mengatasinya.

Nah, kini kamu bisa mendapatkan Infus Vitamin B Kompleks (Neurobion Booster) dari layanan Halodoc Homecare (tersedia di Jabodetabek).

Neurobion Booster ini bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan Vitamin B kompleks (B1, B6, dan B12) sehingga bisa mengatasi gejala neuropati perifer atau masalah saraf. 

Tindakan ini dilakukan melalui metode infus di rumah, sehingga kamu tak perlu lagi pergi ke klinik atau antre di rumah sakit.

Ada beberapa keunggulan dari layanan vitamin booster di Halodoc:

  • Injeksi Vitamin diberikan 100% oleh tenaga medis profesional. Ini Daftar Perawat yang Tangani Layanan Vitamin Booster Halodoc Homecare.
  • Vitamin yang diberikan terdaftar di BPOM.
  • Vitamin diberikan sesuai dosis harian.
  • Setelah vitamin diberikan, petugas medis akan melakukan observasi kondisi kesehatanmu untuk memastikan tidak ada efek samping yang berbahaya.
  • Petugas profesional dan responnya cepat. 
  • Protokol kesehatan ketat. 
  • Vitamin diberikan secara aman dan steril. 
  • Peralatan yang digunakan berkualitas, aman, tersegel, dan sesuai standarisasi. 
  • Harga paket mulai dari Rp549.000,-, kamu bahkan bisa mendapatkan tambahan diskon jika memesan lebih dari satu paket secara bersamaan.
  • Tak perlu antre.
  • Hemat waktu dan biaya. 
  • Aman, nyaman dan praktis.
  • Setelah tindakan, kamu akan mendapat gratis voucher senilai 25rb untuk chat dokter di Halodoc.

Begini cara pemesanannya:

Kamu bisa order layanan Halodoc Homecare melalui aplikasi atau hubungi langsung nomor WhatsApp Official Halodoc Homecare di 0888-0999-9226.

Untuk pemesanan di aplikasi Halodoc, berikut ini langkahnya:

  • Download aplikasi Halodoc terlebih dahulu di Play Store dan Google App.
  • Kemudian masuk ke aplikasi dan pilih ‘Lab, Vaccine & Homecare’.
  • Pilih kategori layanan Homecare yang kamu butuhkan.
  • Lalu, tentukan tanggal dan jadwal kunjungan yang kamu inginkan.
  • Setelah kamu menyelesaikan pembayaran di aplikasi Halodoc, admin Halodoc Homecare akan menghubungimu melalui WhatsApp untuk mengonfirmasi jadwal dan alamat. Jadwal bisa berubah menyesuaikan dengan ketersediaan petugas lab, kendala yang berkaitan dengan cuaca, atau kendala lainnya. Jadi, pastikan nomor kamu dapat dihubungi.

Tunggu apa lagi? Yuk booking sekarang!

Booking Infus Vitamin B Kompleks (Neurobion Booster) di Rumah Lebih Mudah Lewat Halodoc.

Referensi:
Healthline. Diakses pada 2024. Tingling in Head: Causes, Treatment, and Related Conditions.
Medical News Today. Diakses pada 2024. What causes tingling in the head?